TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Cara anti Mainstream PDKT, Gunakan Musik, yuk!

Menggunakan musik untuk memikat hati? Why not!

ilustrasi bermain gitar (pexels.com/cottonbro)

Menonton bioskop atau dinner mungkin hal yang sudah kamu lakukan untuk PDKT. Namun, takut crush kamu bosan dengan kencan yang itu-itu saja? Jika kamu ingin mencoba pengalaman kencan yang berbeda, cobalah melakukan pendekatan melalui musik. 

Pendekatan melalui musik bukan berarti kamu harus memiliki kemampuan bermusik. Sederet cara ini juga bisa kamu lakukan agar proses pendekatan jadi tidak membosankan. Dijamin, peluang kalian jadian pasti 100 persen, deh!

1. Sharing playlist

ilustrasi mendengarkan musik (pexels.com/Ivan Samkov)

Kamu memiliki playlist lagu kesukaanmu? Jangan ragu untuk membagikannya pada gebetanmu. Playlist musik adalah salah satu cara untuk membuka pintu percakapan dalam fase pendekatan. Dari sini kalian juga bisa mengetahui selera musiknya, siapa tahu kalian punya selera musik yang sama.

Tidak masalah jika selera musik kalian berbeda, misalnya kamu lebih suka mendengarkan musik rock, sementara dia lebih suka dengan musik pop. Jangan langsung menutup topik pembicaraan hanya karena perbedaan tersebut. Kamu dapat menggali lebih dalam tentang genre musik yang dia suka. Kalau perlu, tambahkan saja ke dalam playlist-mu!

2. Main musik bersama

ilustrasi bermain gitar (pexels.com/Anna Tarazevich)

Memiliki kesamaan hobi dengan pasangan tentunya sangat menyenangkan. Jika kamu dan gebetanmu memiliki hobi bermain musik, mungkin saja bermain musik bersama bisa menjadi kegiatan yang tepat untuk pendekatan. Quality time jadi lebih asyik dan bermanfaat dengan melakukan hobi.

Cari tahu terlebih dahulu alat musik yang bisa dia mainkan. Jika dia tak bisa bermain alat musik, kamu dapat memintanya bernyanyi sementara kamu mengiringinya dengan gitar. Selain produktif, kegiatan ini juga dapat membangun chemistry dan membuat hubungan semakin dekat.

Baca Juga: Gak Boleh Nikung, Ini 5 Etika Saat Temanmu Sedang Jalani PDKT 

3. Menonton konser

ilustrasi konser (pexels,com/picjumbo.com)

Nonton konser biasanya lebih asyik jika dilakukan dengan teman-teman. Namun, kegiatan ini juga bisa dilakukan bersama gebetanmu, lho. Jangan menentukan pilihan sendiri, lebih baik diskusikan bersama, jangan sampai salah satu dari kalian tidak menikmati konsernya.

Walaupun momen nonton konser perlu diabadikan, jangan terlalu sibuk merekam dengan ponselmu. Jika kamu pergi ke konser penyanyi kesukaannya, kamu bisa mencari tahu dan menghafalkan lirik lagunya. Jadi, selama nonton konser kamu tidak diam saja dan tetap bisa sing along, nih.

4. Mengunjungi toko musik

ilustrasi berkunjung ke toko musik (pexels.com/cottonbro)

Jika kalian masih suka berkeliling kota melihat toko alat musik dan toko kaset tua, mungkin kegiatan ini juga bisa dijadikan ide untuk berkencan. Pilihlah toko musik yang besar, lengkap dan nyaman. Suasana vintage yang estetik juga sangat cocok dijadikan momen foto berdua.

Kegiatan ini bisa membuat kalian semakin mengerti satu sama lain dengan bertukar pikiran mengenai genre musik dan musisi yang kalian suka. Jangan hanya lihat-lihat saja, bila perlu belikan satu kaset yang dia inginkan supaya momen kencan ini selalu terkenang di hatinya.

Baca Juga: 5 Penyebab Dirinya Tak Kunjung Menyukaimu meski Sudah Lama PDKT

Verified Writer

Delweys Octoria

Hi, bestie! Have a great day!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya