TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Alasan Banyak Cowok Menyukai Cewek Sederhana, Bakal Dikejar Terus

Baik sederhana maupun ambisius sama-sama menarik

pexels.com/Keilah Gepte

Selama ini, kesan cewek yang ideal identik dengan cewek yang cantik, bisa berdandan, cerdas, memiliki karier yang bagus, dan ambisius. Kadang kala, anggapan tersebut menyebabkan cewek yang sederhana merasa kurang percaya diri dan kalah saing.

Padahal, cewek yang sederhana sebenarnya banyak memiliki kualitas yang disukai para cowok, bahkan dianggap mampu menjadi pasangan yang ideal. Inilah beberapa alasan mengapa banyak cowok menyukai perempuan yang sederhana.

1. Mudah dibuat bahagia

pexels.com/mentatdgt

Cewek sering kali disebut sebagai makhluk yang sulit dimengerti, begitu pula dengan usaha untuk menyenangkannya. Tapi, tidak selalu demikian dengan cewek yang sederhana. Mereka tidak mengharapkan kencan yang rumit, kejutan, kemewahan, dan keromantisan setiap saat untuk membuatnya senang.

Bahkan, hal-hal sederhana, seperti dibawakan makanan, dijenguk saat sakit, diberi kabar, sudah cukup membuatnya merasa menjadi gadis paling beruntung di dunia.

Baca Juga: 5 Hal Sederhana yang Membuatmu Menjadi Pasangan Gak Tergantikan

2. Treatment yang sederhana

pexels.com/Keilah Gepte

Cewek yang sederhana identik dengan treatment yang rendah. Ini berarti bahwa dalam hubungan, cewek yang sederhana umumnya tidak membutuhkan waktu dan perhatian yang khusus dari pasangannya, serta lebih mengerti kondisi si cowok.

Misalnya, saat akan berkencan, cewek yang sederhana umumnya tidak muluk-muluk dalam menentukan lokasi kencan. Atau dalam hal perawatan diri, cewek yang sederhana tidak terlalu ribet dalam merawat diri atau menuntut pasangannya membelikannya ini dan itu demi menunjang penampilan.

3. Tidak mengintimidasi

unsplash.com/Toa Heftiba

Beberapa cowok ada yang mudah merasa diintimidasi oleh perempuan yang kuat. Memang, cowok pada umumnya lebih memilih cewek yang mandiri, cerdas, energik, dan partisipatif. Tetapi jika cewek tersebut dinilai terlalu "kuat", laki-laki bisa jadi merasa keberadaannya tidaklah dibutuhkan atau khawatir pasangannya tidak akan puas dengan apa yang dia berikan. Dan hal ini memengaruhi rasa harga diri kebanyakan cowok.

Gadis yang sederhana biasanya tidak terlalu ambisius. Ia tidak akan memaksa dirinya untuk bisa melakukan apa pun atau disukai oleh siapa saja. Dan cowok senang jika merasa dirinya dibutuhkan dan dianggap penting oleh pasangannya.

4. Polos dan alami

pexels.com/Masha Raymers

Kebanyakan cowok pasti setuju bahwa cewek yang tidak memakai riasan, atau memakai riasan yang sederhana terlihat jauh lebih menarik. Memang, riasan adalah soal hiburan dan setiap cewek memiliki hak untuk mengekspresikan diri lewat makeup. Hanya saja, jika bicara soal selera para cowok, umumnya mereka memilih cewek tanpa riasan atau dengan riasan yang sederhana dalam kesehariannya.

Nah, cewek yang sederhana memang umumnya tidak terlalu percaya diri memakai riasan yang tebal atau "manglingi" untuk kesehariannya. Jadi, otomatis mereka akan memilih untuk tidak menggunakan riasan atau menggunakan riasan tipis dengan warna natural untuk aktivitas sehari-hari. Dan ini sangat sesuai dengan selera banyak cowok.

Baca Juga: 5 Perhatian Cowok yang Sederhana Ini Bakal Bikin Pasangan Jadi Bahagia

Verified Writer

Eka Ami

https://mycollection.shop/allaboutshopee0101

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya