TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Cara Menjaga Ikatan Pertunangan agar Awet sampai Pelaminan 

Kamu yang sudah bertunangan harus tahu

Pexels.com/Jasmine Wallace Carter

Saat hubungan telah tiba di tahap pertunangan, itu tandanya kamu dan pasanganmu sudah benar-benar siap memantapkan langkah menuju pelaminan. Restu dari masing-masing keluarga pun sudah dikantongi. Pernikahan kini tinggal selangkah lagi.

Namun seperti kata orang, semakin dekat jarak menuju pernikahan atau semakin serius sebuah hubungan, maka semakin banyak pula godaan dan ujian yang menerpa. Keraguan terkadang muncul dan menggoyahkan komitmen semula. Tak jarang, ada pasangan yang hubungannya kandas di tengah jalan.

Agar ikatan pertunangan dapat bertahan sampai ke pelaminan, tentu dibutuhkan usaha dan komitmen yang serius dari dua belah pihak. Berikut beberapa tipsnya!

1. Nikmati quality time tanpa harus terburu-buru membicarakan tentang pernikahan

Unsplash/Alex Holyoake

Menjelang pernikahan, kalian berdua pasti akan mulai sibuk mendiskusikan soal persiapan pernikahan. Konsep pesta, tamu undangan, katering, gaun pernikahan dan berbagai detail lainnya direncanakan secara matang. Namun, mengurus segala tetek bengek pernikahan bisa cukup melelahkan, bahkan bisa membuat stres juga.

Persiapan pernikahan memang penting. Namun, menikmati kebersamaan sambil mengenal pasangan lebih jauh, atau mendiskusikan keinginan kalian nantinya saat berumah tangga juga tak kalah pentingnya. Oleh karena itu, ada baiknya batasi obrolan tentang agenda pernikahan. Fokuslah untuk menikmati quality time agar kamu dan pasanganmu jadi makin lebih dekat.

Baca Juga: Tanda Pengikat Cinta, Ini 5 Tips Memilih Cincin Pernikahan yang Tepat

2. Komunikasi adalah kunci utama

Unsplash.com/Timur Repin

Komunikasi merupakan hal paling penting dalam membina hubungan. Tak peduli sudah seberapa erat hubunganmu dengan si dia, tanpa komunikasi yang lancar, hubunganmu bisa menjadi renggang. Meski jarang bertemu karena terhalang jarak dan waktu, sempatkanlah untuk menanyakan kabarnya setiap hari via chat ataupun telepon.

3. Segera selesaikan masalah

Unsplash.com/Christin Hume

Sebelum resmi menikah, kalian bisa memanfaatkan waktu yang ada untuk belajar mengelola konflik. Jika ada masalah, segera selesaikan berdua dengan kepala dingin. Jangan biarkan masalah tersebut hingga berlarut-larut. Di samping itu, kalian juga dituntut untuk mampu menyurutkan ego demi kepentingan bersama. Ingat, kini bukan lagi soal "aku" atau "kamu", melainkan "kita".

4. Terbuka dan jujur kepada pasangan

Unsplash.com/Ryan Jacobson

Berhubung sebentar lagi dia akan menjadi bagian penting dalam hidupmu, beranilah bersikap terbuka dan jujur kepadanya. Tidak hanya seputar diri pribadi, melainkan juga perihal keuangan atau harapan saat menikah nanti. Hal ini akan membuat hubungan kalian jadi lebih terbuka dan menumbuhkan rasa saling percaya.

Ingat, baik kamu dan pasanganmu bukanlah sosok yang sempurna. Terimalah dirinya apa adanya, bukan seperti apa yang kamu mau.

5. Jangan alpa untuk ungkapkan cinta

Unsplash/Relevante design

Mengungkapkan cinta kepada pasangan adalah hal penting yang dapat menjadikan hubungan tetap hangat. Tak harus dengan kata-kata, kamu juga bisa mengekspresikannya lewat perhatian atau hadiah-hadiah kecil. Walau sederhana sekalipun, hal ini akan akan membuat pasanganmu bahagia dan merasa dicintai.

6. Rutin berkencan

Unsplash.com/Tamas Tuzes-Katai

Setelah bertunangan, jangan kurangi kebiasaan berkencan kalian. Tetaplah rutin bertemu dan menghabiskan waktu bersama, baik itu sekadar makan siang, piknik atau jalan-jalan sore. Pertahankan romansa masa awal berpacaran dulu saat kalian bertunangan, bahkan sampai kelak menikah. Ingat, mempertahankan cinta butuh usaha seumur hidup.

Baca Juga: Sebelum Berbagi Kabar Pertunangan di Medsos, Perhatikan Dulu 5 Hal Ini

Verified Writer

Fatimah

null

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya