TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Hal Dirasakan Punya Sahabat yang Perasa, Tempat Curhat Terbaik!

Jadi sosok yang paling memahamimu

Pexels/Leah Kelley

Di dalam persahabatan pastilah ada suka dan duka yang dihadapi, termasuk sifat dan sikap sahabat yang memang seolah jadi warna dan cerita tersendiri dalam sebuah ikatan antara satu dengan yang lain. Seperti halnya mempunyai sahabat yang sangat perasa, sahabat yang demikian memang identik dengan sosok yang mudah sekali menangis karena sesuatu hal. Mereka juga menjadi sahabat yang sangat menonjol di dalam persahabatan karena sikapnya tersebut.

Selain itu, ada lima hal lain yang pasti dirasakan saat memiliki sahabat yang memang perasa.

1. Mudah bersimpati serta berempati pada orang sekitar

Unsplash/Joshua Sazon

Jangan heran bila kamu memiliki sahabat yang perasa maka dia akan mudah menaruh rasa iba atau belas kasih pada siapa pun. Seseorang yang demikian biasanya memang mempunyai rasa simpati dan empati yang tinggi. Sahabat yang demikian seolah merasakan apa yang orang lain rasakan secara mendalam.

Mereka juga tak sungkan mengekspresikan simpati dan empatinya dengan aksi nyata untuk sekadar menolong atau meringankan beban sosok yang bersangkutan.

Baca Juga: 5 Cara Tepat Mendukung Sahabat Saat Bersedih, Bikin Ikatan Makin Erat

2. Biasanya sosoknya sangat perhatian dan menjadi pendengar yang baik

Unsplash/Adli Wahid

Memiliki sahabat yang memang perasa biasanya mereka sangat peduli. Mereka akan jadi sosok pertama yang akan mendengarkan segala keluh kesahmu. Karena memang sosoknya yang perasa, tak mengeherankan jika sahabatmu akan jadi seseorang yang paling merasakan apa yang tengah menimpamu. Dia akan dengan senang hati menghibur dan merangkulnya, sebagai wujud dukungan seorang sahabat sejati yang penuh.

3. Terkadang kamu bisa sangat kewalahan saat berusaha menenangkan dirinya

Unsplash/Sammie Vasquez

Dalam waktu-waktu tertentu, sahabatmu bisa jadi sosok yang sangat down, pemarah dan sebagainya. Ini karena mereka terlalu memikirkan apa yang dia rasakan atau orang lain sampaikan padanya. Hal tersebut bisa mengganggu pikirannya dan akhirnya mereka mengekspresikan dengan cara yang berbeda-beda.

Dan hal tersebut terkadang membuatmu kewalahan sebab, kamu harus membantu menenangkan sahabat supaya perasaannya kian membaik.

4. Dia seringkali memakai intuisinya saat mengambil sebuah keputusan

Pixabay/Free-Photos

Karena sosoknya yang perasa maka kamu akan sering melihatnya lebih memilih atau memutuskan sesuatu memakai intuisinya. Mereka sering memakai perasaan atau kata hatinya, walaupun menurutmu keputusannya kurang tepat karena memang jarang menggunakan nalar atau logika.

Tetapi, mereka tetap akan pendiriannya sehingga kamu pada akhirnya hanya bisa memberi masukan dan dukungan supaya sahabatmu merasa tidak sendirian.

Baca Juga: 7 Cara Hadapi Sahabat yang Egois, Kalau Masih Mau Mempertahankannya

Verified Writer

its gracie

Writing my healing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya