TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Cara Atasi Rasa Canggung Bertemu Teman Lama, Bikin Akrab Lagi!

Hindari basa-basi yang sensitif! 

ilustrasi bertemu teman lama (pexels.com/Los Muertos Crew Donate)

Merasakan situasi canggung saat bertemu teman lama merupakan hal yang wajar, kok. Apalagi tidak bertemu berselang dalam waktu yang cukup lama. Namun, jangan biarkan rasa canggung tersebut membuatmu ragu untuk memulai obrolan dengan teman lamamu.

Kamu dapat mengatasi rasa canggung dengan beberapa cara yang positif agar membuat pertemuan itu terasa menyenangkan. Berikut ini ada beberapa cara atasi rasa canggung bertemu teman lama yang bikin akrab lagi, langsung disimak yuk!

 1. Tunjukkan rasa senang dan bersikap hangat 

ilustrasi teman berkumpul (pexels.com/Diva Plavalaguna)

Untuk mengatasi rasa canggung ketika bertemu dengan teman lama, hindari menunjukkan ekspresi yang kaku. Cobalah untuk menunjukkan rasa senang dan bersikap hangat untuk mencairkan suasana.

Sampaikan padanya bahwa kamu senang bisa bertemu lagi dalam kesempatan tersebut. Sikap hangat yang bisa kamu lakukan seperti tersenyum atau menyapa teman dengan ramah, sikap ini mampu mengatasi rasa canggung hingga bikin kamu dan teman lamamu makin akrab.

Baca Juga: 6 Tips Nyaman Bertemu Teman Lama, Gak Usah Gugup dan Minder

 2. Hindari pertanyaan atau topik basa-basi yang sensitif 

ilustrasi dua perempuan bicara (pexels.com/Edmond Dantès)

Basa-basi sering menjadi obrolan pembuka ketika seseorang bertemu dengan teman lama. Hal ini tidaklah salah, tetapi hindari pertanyaan atau topik basa-basi yang sensitif karena dapat membuat situasi menjadi semakin canggung.

Perlu kamu ketahui, beberapa topik basa-basi sensitif yang dapat menyinggung perasaan temanmu, seperti masalah gaji, konflik masa lalu, gosip hingga politik. Lebih baik bahas topik yang nyaman untuk dibicarakan, seperti minat, hobi atau impian di masa depan. Ini akan membuat situasi lebih menyenangkan dan nyaman.

3. Menyelipkan humor ringan untuk mencairkan suasana 

ilustrasi teman berkumpul (pexels.com/Helena Lopes)

Cara selanjutnya untuk mengatasi rasa canggung bertemu teman lama dengan menyelipkan humor ringan dalam pembicaraan bersama teman lama. Menggunakan humor ringan dapat membantu mencairkan suasana dan menambah keceriaan.

Namun perlu diingat, sebelum menyelipkan candaan kamu harus mengenali karakter dan sifat temanmu terlebih dulu, serta perhatikan situasi saat kalian bertemu. Pastikan humor tersebut sesuai dan tidak menyinggung perasaan orang lain.

4. Bernostalgia tentang kenangan bersama teman lama

ilustrasi tiga perempuan tersenyum (pexels.com/Los Muertos Crew)

Bernostalgia tentang kenangan bersama teman lamamu juga menjadi cara yang efektif mengatasi rasa canggung menjadi situasi yang lebih menyenangkan. Misalnya, mengingat kenangan bersama dan bagaimana kalian dulu bisa tertawa saat berkumpul bersama.

Membuka kembali kenangan bersama teman lama dapat memberikan warna baru pada pertemuan tersebut. Selain itu, bernostalgia dapat memperkuat hubungan pertemanan dengan mengingat momen seru bersama teman lama.

Baca Juga: 5 Respons Ketika Teman Lama Menghubungi, Bangun Batas?

Verified Writer

Vera Yunii

Senang menulis untuk berbagi informasi :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya