TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Alasan Mengapa Pasangan jadi Tiba-tiba Bersikap Romantis Padamu

Kamu wajib tahu nih!

pixabay.com/Sasint

Pasangan yang bersikap romantis dalam hubungan, tentu saja adalah sebuah kebahagiaan tersendiri bagi siapa pun, termasuk kamu. Namun, berbeda halnya manakala pasangan yang biasanya bersikap cuek, sekarang jadi tiba-tiba romantis padamu. 

Segala macam pertanyaan pasti hadir dalam benakmu, ada sebab apa yang membuatnya jadi tiba-tiba berubah? Nah, agar kamu tahu sebab dan alasan yang bikin dia seperti itu, maka kamu perlu menyimaknya di bawah ini. 

1. Apresiasi atas segala perjuangan dan pengorbanan yang kamu lakukan

unsplash.com/Marcos Paulo Prado

Jangan salah sangka bila dia tiba-tiba baik dan sangat romantis dalam memperlakukanmu karena bisa saja dia melakukannya karena ini mengapresiasi atas segala perjuangan dan pengorbanan yang kamu lakukan selama ini untuknya. Atas waktu yang kamu luangkan dan cinta yang kamu beri untuknya.

Dia ingin membahagiakan dirimu dengan segala perlakuannya dan jangan salah, karena saat ini rasa cintanya padamu telah bertambah. 

Baca Juga: 5 Tips Menjauhkan Diri dari Sifat Materialistis Terhadap Pasangan

2. Ada rasa takut kamu berpaling darinya

unsplash.com/Allef Vinicius

Rasa cemburu juga bisa membuat dirinya jadi tiba-tiba bersikap romantis terhadapmu karena sebenarnya dia takut untuk kehilangan dirimu. Makanya, segala macam hal dia lakukan agar kamu bisa tetap nyaman berasa di sisinya dan jangan sampai kamu berpaling pada yang lain. Jika sudah berpaling, maka dirinya akan benar-benar patah hati dan akan kehilangan dirimu. 

3. Baru saja melakukan sebuah kesalahan

unsplash.com/NeONBRAND

Jika dia yang tadinya cuek, tapi kemudian bersikap jadi sangat romantis padaku, maka sebaiknya kamu patut curiga karena biasanya pasangan yang bersikap seperti baru saja melakukan sebuah kesalahan. Sikapnya yang seperti ini bertujuan agar kamu tidak curiga atas kesalahan yang dilakukan karena fokusmu sedang teralihkan oleh perlakukan dia yang romantis itu. 

4. Ada keinginan yang harus disetujui olehmu

unsplash.com/Jonathan Leppan

Di balik sikapnya yang romantis secara tiba-tiba, pasti ada sesuatu keinginan yang ingin dilakukan dan kamu harus menyetujuinya. Makanya, dia berusaha keras untuk membuat hatimu tersanjung dan bahagia saat bersama dengannya.

Jika sudah bahagia, maka dia akan mengutarakan maksudnya dan kamu pun pasti akan menyetujui keinginan tersebut karena merasa gak enak atas sikap baik dan romantis yang dia lakukan akhir-akhir ini. 

Baca Juga: 5 Zodiak Ini Gak Terlalu Cocok jadi Pasangan Leo

Verified Writer

P U T R I

Yuk menulis lagi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya