TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Sikap yang Sukses Buat Calon Gebetanmu Batal Ngajak Jadian saat PDKT

Jangan dilakukan ulang ya!

unsplash.com/Scott Web

Sebelum menyatakan bahwa hubunganmu telah resmi pacaran, tentunya kamu dan dia melakukan pendekatan terlebih dahulu atau yang dinamakan dengan PDKT. Masa-masa PDKT ini adalah masa penting untuk saling mengenal satu sama lain dan mengakrabkan diri untuk sama-sama mantap memutuskan menlanjutkan hubungan ke tahap pacaran. 

Namun, nyatanya pada tahap ini tidaklah selalu mudah karena jika bersikap salah sedikit saja, kamu dan dia bisa batal melanjutkan hubungan. Adapun beberapa sikap yang bikin calon gebetanmu batal ngajak jadian dapat disimak di bawah ini. 

1. Perbincangan yang dilakukan selama PDKT tidak nyambung

pexels.com/cottonbro

Punya komunikasi yang nyambung satu sama lain itu sangatlah penting karena kamu dan dia nantinya pasti saling bertukar pikiran. Namun, jika saat PDKT saja kamu tidak nyambung saat diajak ngobrol dan serba tidak tahu dengan hal-hal kecil pada umumnya, maka pantas saja dirinya akan mengurungkan niat untuk mengajakmu jadian. 

Baca Juga: Stop! Jangan Pakai 5 Kalimat Ini Saat PDKT, Auto Dicuekin!

2. Kamu terlalu mendominasi setiap pembicaraan

unsplash.com/Yolanda Sun

Sering mendominasi pembicaraan tanpa adanya komunikasi dua arah mampu membuat calon gebetanmu berpikir dua kali untuk menjalin hubungan denganmu. Alasannya simpel, kamu yang masih PDKT saja bisa mendominasi pembicaraan, bagaimana nanti setelah menjalin hubungan?

Bisa-bisa hubungan yang dijalani hanya berpusat padamu saja dan kamu pasti ingin diperlakukan istimewa, tanpa adanya timbal balik. 

3. Kamu gak bisa jaga tutur kata

unsplash.com/JD Mason

Meski hanya menjalin hubungan PDKT saja, tapi nyatanya punya image yang baik dari segi tutur kata itu adalah hal yang wajib. Ketika kamu tidak bisa menjaga ucapanmu saat bersama dengannya, maka jangan harap dia akan mengajakmu jadian dan bisa nyaman berhubungan denganmu. 

4. Bersikap perhitungan selama PDKT

unsplash.com/LexScope

Masih PDKT saja kamu perhitungan, apa lagi nanti setelah resmi menjalin hubungan pacaran, bisa-bisa segala hal kamu pandang sebagai materi. Urusan cinta itu harus rela berkorban. 

Sikapmu yang perhitungan ini akan membuat dia malas berurusan denganmu. Jadi, jangan harap kamu bisa menjalin hubungan pacaran yang bahagia jika kamu saja masih perhitungan. 

Baca Juga: Lagi Naksir Seseorang? Ini 5 Tips Elegan Menarik Perhatian Gebetan

Verified Writer

P U T R I

Yuk menulis lagi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya