TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Putuskan Pasanganmu jika Dia Mengatakan 5 Hal Ini pada Semua Orang

#IDNTimesLife Jangan kasih maaf!

freepik.com/gpointstudio

Kita memang gak pernah tahu seperti apa isi hati dan sifat pasangan. Bisa jadi memang dia tulus mencintaimu dan bisa jadi juga dia punya maksud tertentu di balik sikapnya yang lembut di hadapanmu. 

Jangan terlalu mencintainya saat menjalin hubungan, apa lagi sampai dimabuk cinta karena kamu harus memutuskan hubungan dengannya jika dia mengatakan tentang lima hal ini pada semua orang. Apa saja?

1. Aibmu yang selama ini telah kamu simpan rapat-rapat

unsplash.com/Brooke Cagle

Ketika kamu nyaman terhadapnya, mungkin kamu bisa terbuka tentang segala masa lalu dan aibmu yang telah kamu simpan selama ini. Tujuannya agar dia bisa menerima kamu dengan apa adanya dan gak kaget saat mengetahui aibmu terkuak. 

Namun, dia sudah keterlaluan jika telah diberikan kepercayaan olehmu untuk menyimpan rahasia, tapi dia malah menyebarkannya pada semua orang. Bukan hanya disakiti, kamu juga akan menanggung malu seumur hidupmu. 

2. Mengatakan bahwa kamu murahan dan gak punya harga diri

unsplash.com/Soragrit Wongsa

Digosipkan tentang sesuatu yang gak benar, tentu saja itu memicu amarahmu, apa lagi yang beredar adalah kabar bahwa kamu adalah sosok yang murahan dan gak punya harga diri saat menjalin hubungan asmara. Sudah barang tentu jika hal ini yang menyebarkan adalah pasanganmu.

Langsung putuskan dirinya karena dia bukanlah sosok yang baik. Kamu jauh lebih berharga daripada dia yang hanya membuatkan tentangmu yang gak benar sama sekali.

Baca Juga: Putus atau sambung? Ini Hal Positif yang Kamu Rasakan saat Pilih Putus

3. Ia mengatakan bahwa kamu hanya memanfaatkannya saja demi keberlangsungan hidup

freepik.com/svetlanasokolova

Berlaku loyal satu sama lain adalah tindakan yang wajar. Namun, bila keloyalan pasangan terhadapmu disalahkan artikan olehnya sebagai pemanfaatan yang kamu lakukan padanya, maka hal ini sudah keterlaluan.

Ditambah jika dia mengumbar akan hal ini pada setiap orang. Bukan hanya kecewa yang kamu rasakan, tapi juga malu dituduh yang sama sekali gak benar adanya. 

4. Ia berkata bahwa pergaulanmu gak baik dengan teman-temanmu

pexels.com/nappy

Gak ada yang boleh judge pertemanan, kecuali telah berteman dalam kelompok tersebut. Jika pasangan membeberkan bahwa pertemanan yang kamu jalin dengan teman-temanny gak benar pada publik, maka lepaskan dirinya. 

Dia adalah sosok toxic yang gak ubahnya ingin selalu mengekang pasangan agar bisa terus bersamanya. Bertahan dalam hubungan pun gak akan membuat kamu jadi lebih baik. 

Baca Juga: 5 Alasan Logis Kenapa Setelah Putus Cinta Kamu Merasa Sangat Kesepian

Verified Writer

P U T R I

Yuk menulis lagi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya