TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Sebab Mengapa Seseorang Bisa Jatuh Cinta saat Masih Punya Pasangan

#IDNTimesLife Pahami nih sebabnya!

pexels.com/Evelina Zhu

Jatuh cinta memang bisa dialami siapa saja, termasuk seseorang yang masih menjalin hubungan dengan pasangannya saat ini. Karena, cinta tumbuh tanpa pandang siapa dia dan bagaimana kondisinya. 

Namun, muncul pertanyaan besar, mengapa seseorang yang sudah memiliki pasangan, tetap saja bisa jatuh cinta pada orang lain? Nah, berikut sebab yang harus diketahui biar paham. 

1. Merasa hubungan yang dijalaninya selama ini monoton

pixabay.com/Candid_shots

Jatuh cinta pada orang lain lagi saat masih ada hubungan bukanlah terjadi tanpa alasan. Sebab yang membuatnya jadi seperti itu gak lain karena hubungannya selama ini dengan pasangan terkesan sangat monoton. 

Gak ada hal baru yang dilakukan dan membuatnya jadi ingin merasakan sensasi bahagia yang baru. Akhirnya dia dekat dengan orang lain dan jatuh cinta akibat perlakukan orang lain tersebut. 

2. Pasangan jarang ada waktu untuknya

pexels.com/Son Bom

Setiap orang tentunya ingin memiliki pasangan yang selalu ada untuknya menemani dikala senang dan duka. Namun, ketika pasangan yang dicintai jarang ada waktu untuknya, bahkan sama sekali gak ingin berkorban waktu, maka dia pun akan mencari sosok lain yang selalu ada untuknya. Jika seperti itu, maka akan timbul kenyamanan dengan orang lain dan akhirnya jatuh cinta, meski dirinya telah memiliki pasangan. 

Baca Juga: 5 Risiko yang Akan Kamu Terima saat Selingkuh Dibalas Selingkuh Lagi

3. Ingin memutuskan hubungan, tapi gak punya alasan

unsplash.com/Remy_Loz

Ada juga yang jatuh cinta dengan orang lain dengan maksud ingin selingkuh agar hubungannya dengan pasangannya bisa berakhir saat itu juga. Sebenarnya selama ini dia menjalin hubungan karena terpaksa dan ingin segera putus. Namun, karena gak ada alasan yang dijadikan sebab nantinya, maka akhirnya dia jatuh cinta dengan orang lain dan menjalin hubungan tanpa sepengetahuan pasangannya. 

4. Pasangan pernah mengkhianati dirinya

pexels.com/Jansel Ferma

Jangan salah, pasangan yang pernah menyakiti dirinya pun akan membuatnya jadi kehilangan rasa cinta dan sayang pada pasangan. Karena hal inilah akhirnya dia memilih untuk membalas dendam dengan jatuh cinta pada orang lain dan membuat pasangannya jadi tersakiti olehnya. Jika dia berhasil, maka ke depannya dia akan meminta untuk putus dari pasangannya. 

Baca Juga: 5 Momen di Hubungan yang Buktikan Kamu & Dia Punya Ikatan Lahir Batin

Verified Writer

P U T R I

Yuk menulis lagi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya