TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ini 6 Alasan Kamu Perlu Memulai Hubungan Romantis dengan Gamer

Mereka adalah pahlawan sejati di kehidupan nyata

exceptionnotfound.net

Kebanyakan cewek mencari cowok bertipe 'bad boy' dengan tujuan supaya kehidupan sehari-hari selalu menarik dan tidak membosankan. Padahal, cewek tahu kalau cowok 'bad boy' itu berpotensi mendatangkan masalah.

Sementara cowok gamer, dibiarkan sendirian dengan gadget mereka. Itu sangat disayangkan mengingat ada banyak alasan mengapa cewek harus membidik para gamer cowok.

Di sisi lain, cowok juga harus menempatkan seorang cewek gamer sebagai gebetan. Terlepas kamu tahu atau tidak game apa yang sedang mereka mainkan, tapi dengan mengenalnya lebih baik, kamu akan menemukan banyak kesamaan.

Selain itu, baik cowok maupun cewek gamer, keduanya adalah sosok yang sangat keren saat kamu berhasil membawa mereka pergi meninggalkan gadget atau konsol gamenya. Gak percaya? Ini enam buktinya.

1. Gamer tahu betapa berharganya waktu sendirian

pexels.com/Bruce Mars

Sebagian besar gamer tahu betapa berharganya waktu sendirian dan tidak akan menjadi pasangan yang pencemburu. Gamer hanya akan cemburu ketika mengetahui salah satu temannya berhasil melampaui level game mereka.

Para gamer akan dengan senang hati memberimu ruang dan waktu yang kamu butuhkan, selama kamu juga melakukan hal yang sama untuk mereka. Juga, tidak akan ada masalah ketika kamu ingin menghabiskan malam bersama teman-teman, karena gebetan atau pasangan gamer-mu pun akan menghabiskan malam hanya dengan bermain game. Itu artinya win-win solution!

2. Gamer itu lebih cerdas daripada rata-rata

pexels.com/Bruce Mars

Departemen Pertahanan Amerika Serikat merilis sebuah laporan penelitian yang mengungkap bahwa gamer lebih cerdas daripada rata-rata orang kebanyakan. Tepatnya 20 persen lebih cerdas.

Soalnya, mayoritas game menuntut penggunaan pikiran yang tajam dan kemampuan memecahkan masalah dengan cepat. Bermain game juga membutuhkan kemampuan untuk fokus dalam waktu yang lama sekaligus keterampilan untuk mengamati dan menghafal. Semua hal itu membuat otak tetap aktif, sama halnya seperti kamu menjaga otot-otot tubug tetap aktif dengan berolahraga.

Kebiasaan lain dari seorang gamer adalah mengabdikan diri untuk menjelajahi teknologi baru. Hal itu juga sama seperti ketika kamu belajar menggunakan teknologi anyar. Dalam kesempatan itu, sejatinya kamu juga sedang melatih otak, sehingga bisa meningkatkan kecerdasan.

3. Gamer memiliki imajinasi yang luas

rd.com

Ketika kamu lagi keluar bareng seorang gamer, kamu tidak akan pernah merasa bosan. Soalnya, mereka memiliki imajinasi yang sangat luas.

Begini. Telah paten diketahui jika para gamer menghabiskan sebagian besar waktu mereka dengan bermain game. Di dalam game yang mereka mainkan, ditampilkanlah dunia yang fantastis walau fiktif.

Namun, saat di dunia nyata, para gamer ini pun tahu kalau aktivitas yang biasa-biasa saja akan membuat mereka bosan. Oleh sebab itu, dengan imajinasi mereka yang luas, para gamer akan cenderung menciptakan aktivitas yang lebih seru dalam dunia nyata.

Semua hal itu akan membuat semua momen kebersamaan kalian akan menjadi unik dan mudah diingat.

4. Gamer itu ikhlas

pexels.com/Rawpixel.com

Siapa sih yang tak ingin biaya pacarannya murah? Untuk diketahui, gamer itu bisa bermain berjam-jam non-stop tanpa makan-minum atau meminta apa pun. Mereka juga tidak mengapa untuk ditinggal sendirian hanya dengan mie instan. Soalnya, gamer lebih memilih makanan ringan yang cepat habis dimakan.

Kebiasaan itu juga bakal berlaku sama saat kalian pergi keluar untuk berkencan. Para gamer bakal menerima dengan ikhlas walau diajak makan di warung tegal atau bahkan di angkringan sekali pun.

Dengan demikian, bisa disimpulkan jika gamer jelas memiliki 'biaya pemeliharaan' yang rendah alias 'low cost maintenance.'

Kecuali satu hal berikut ini.

5. Gamer haus akan teknologi terbaik

pexels.com/Bruce Mars

Setiap tahun, selalu ada perilisan game terbaru dengan permintaan teknologi yang terbaru pula. Hal itu selaras dengan revolusi game yang kian hari kian bertambah mutakhir.

Seorang gamer boleh dibilang memiliki keistimewaan di bidang teknologi. Mereka selalu ingin yang terbaik. Yang terbaik biasanya mahal. Tapi, para gamer akan membelanjakan uang yang mereka punya untuk mendapatkan perangkat teknologi yang terbaik.

Jadi, dengan memiliki pasangan seorang gamer, kamu juga bisa menikmati gadget-gadget terbaik yang ada di pasaran seperti smartphone, tablet, PC dan laptop. Namun satu yang pasti, kamu telah mempunyai teknisi pribadi yang canggih. Mereka akan dengan senang hati membantumu memecahkan masalahmu terkait teknologi.

Baca Juga: 10 Kota Terbaik bagi Para Gamer, Bikin Lupa Waktu Main Seharian

Verified Writer

Rangga Putra

Lahir di Kota Pahlawan Surabaya dan besar di Kota Santri Gresik. Suka Bismillah dan Alhamdulillah.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya