TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Ciri Kamu Berkencan Hanya untuk Mengusir Kesepian, Jangan Begini!

Sama saja artinya dengan mempermainkan perasaan orang lain

ilustrasi pasangan (unsplash.com/@priscilladupreez)

Memiliki hubungan yang ideal tentu menjadi harapan tersendiri bagi banyak orang. Hal lainnya juga harus dipertimbangkan pada saat memilih pasangan.

Sayangnya banyak orang yang terkadang tak sungguh-sungguh pada saat menjalin hubungan. Alasannya bisa beragam, salah satunya karena mungkin tujuan dalam berkencan hanya untuk mengusir kesepian semata.

Bahkan, terkadang hal ini justru jarang sekali disadari. Padahal, kamu dapat mengetahui apakah kamu hanya menjalani hubungan karena rasa kesepian atau tidak melalui beberapa tanda berikut ini.

1. Menuntut komunikasi yang rutin

ilustrasi pasangan (unsplash.com/@pabloheimplatz)

Tidak dapat dimungkiri bahwa komunikasi merupakan unsur penting dalam menjalin hubungan dengan pasangan. Meski begitu, intensitas komunikasi pada setiap pasangannya tentu bisa berbeda-beda.

Sayangnya, jika seseorang hanya berkencan untuk menghilangkan rasa kesepian, hubungan tersebut seolah dipenuhi tuntutan. Salah satunya tuntutan untuk senantiasa berkomunikasi dengan rutin. Padahal, hal ini bisa saja sulit, apalagi jika pasangan memiliki kesibukannya tersendiri.

Baca Juga: 7 Karakter Bertato Paling Ikonis di Sejarah Gaming, Kenal?

2. Sering mengalami ketidakcocokan karakter

ilustrasi bertengkar (pexels.com/@Alex-Green)

Menjalin hubungan dengan seseorang tentu bukanlah hal yang mudah. Alasannya tentu karena perbedaan karakter sering kali menjadi kendala tersendiri.

Hal ini akan semakin sulit apabila kamu menjalani hubungan hanya untuk mengusir rasa kesepian semata. Tentu saja cara tersebut akan semakin membuatmu semakin sulit untuk menyesuaikan karakter dengan pasangan.

3. Sulit memperoleh rasa cinta

ilustrasi pasangan (unsplash.com/@brookecagle)

Menjalin hubungan dengan seseorang tentu identik dengan rasa cinta. Namun, tentu akan sangat terasa sulit apabila menjalin hubungan yang tidak dilandasi oleh perasaan cinta sama sekali.

Sama halnya apabila seseorang menjalin hubungan hanya untuk mengusir rasa sepi semata. Perasaan cinta pun tentu akan sulit diperoleh sehingga menyulitkan keberlangsungan hubungan tersebut.

4. Mudah suka dengan orang lain

ilustrasi berselingkuh (pexels.com/@olly)

Perasaan suka ataupun cinta tentunya merupakan satu hal yang sulit dikendalikan. Hal ini terkadang bisa dirasakan secara otomatis dan tak dapat dikontrol sama sekali.

Sama halnya apabila kamu hanya menjalani hubungan untuk mengusir kesepianmu. Contoh ini bukan tak mungkin akan membuatmu menjadi mudah suka dengan orang lain sebab memang pada awalnya tak benar-benar tulus dalam menjalin hubungan.

Baca Juga: 5 Mitos yang Disematkan pada Seorang Introvert, Pemalu dan Kesepian!

Verified Writer

Abdi K Tresna

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya