Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Cuplikan drama Crash Landing on You (dok.tvn)

Memulai hubungan baru setelah sebelumnya pernah dikhianati tentu bukan hal yang mudah. Tanpa sadar, luka yang kita miliki membuat bisa defensif untuk menemukan cinta yang baru.

Kalau sudah begini, bagaimana cara memulai hubungan baru yang sehat? Berikut caranya!

1. Terima masa lalumu

imdb.com

Pelajaran pertama dari semua luka dan trauma adalah penerimaan. Langkah ini terdengar mudah, namun nyatanya banyak orang yang tidak ingin menerima masa lalu buruk mereka. Bisa dibilang, mereka kabur karena tidak mau menerima kenyataan.

Kabur tidak akan menyelesaikan masalah lho! Meski telah menemukan orang baru, kamu bisa terus dihantui pengkhianatan masa lalu yang belum kamu sembuhkan. Makanya, daripada kabur lebih baik terima masa lalumu dan hadapi dengan berani!

2. Ambil pelajaran dari hubungan masa lalumu

dok. tvn

Setiap pengalaman buruk pasti akan menghasilkan pelajaran berharga. Pelajaran ini akan menjadi pedomanmu agar tidak mengulang kesalahan yang sama di hubungan selanjutnya. 

Oleh karena itu, beranikan dirimu untuk mencari pelajaran berharga dalam masa lalumu yang menyakitkan itu. Ketika kamu tahu apa pelajaran berharga ini, kamu bisa lebih berani untuk membuka hati pada hubungan yang baru.

3. Belajar mencintai dirimu sendiri dahulu

Cuplikan drama its okay not to be okay (dok.tvn)

Banyak pernyataan yang berkata 'Cintai dirimu sendiri sebelum mencintai orang lain'. Hal ini benar-benar menggambarkan hubungan asmara yang sehat. Bagaimana mungkin kamu berharap orang lain mencintaimu kalau kamu gak mencintai dirimu sendiri?

Memang berat bagi orang yang memiliki luka pengkhianatan untuk mencintai dirinya. Namun kamu pasti bisa melakukannya, kok! Cobalah untuk mencari hal-hal positif dalam dirimu dan kelilingi dirimu dengan orang-orang yang mendukungmu.

Percayalah, ketika kamu mencintai dirimu sendiri, kamu gak bakal membiarkan orang lain mengkhianatimu lagi. Makanya, pasanganmu selanjutnya pun tentu orang yang tidak akan mengkhianatimu.

4. Berhenti membandingkan

Cuplikan drama The World of the Married (dok.JTBC)

Mereka yang pernah dikhianati cenderung mudah membandingkan semua orang dengan orang yang mengkhianatinya. Hal ini dilakukan sebagai bentuk pertahanan hati mereka yang belum sembuh dari luka.

Ketika kamu sudah bertemu dengan orang baru, kamu gak bisa membandingkannya dengan orang yang mengkhianatimu ini. Percayalah, ketika kamu terus membandingkannya, dia bakal selalu terlihat salah di matamu. Akhirnya, hubungan barumu pun gagal kembali.

5. Percayalah bahwa kamu masih pantas untuk dicintai

Cuplikan drama Crash Landing on You (dok.tvn)

Roda selalu berputar. Hari ini kamu mungkin mengalami luka, namun esok kamu bisa menuai kebahagiaan karena berhasil melewati semua luka tersebut. Kamu harus selalu mengingat hukum alam ini.

Biarkan hatimu sembuh dari luka pengkhianatan masa lalu dan hadapi masa depan dengan senyuman. Percayalah bahwa kamu berharga dan masih pantas untuk dicintai!

Itu tadi cara menjalin hubungan baru yang sehat setelah sempat dikhianati. Jangan biarkan ketakutan menghalangimu untuk bertemu cinta sejati, ya!

Editorial Team