Mulai dari Friendzone sampai Customer Service zone. Mana Status Hubunganmu Saat ini?

Kirain pacar, ternyata...

Apa yang kamu pikirkan saat melihat seorang lelaki dan perempuan tampak mesra? Sepasang kekasih, mungkin. Tapi jangan salah, mereka yang saat ini sedang terlihat  bersama belum tentu berada dalam status berpacaran. Bisa saja mereka hanya dua orang yang merasa nyaman bersama, namun berjalan tanpa kepastian hingga akhirnya berujung dengan kesakitan.

Yaps. Kemana-mana berdua, makan bareng, jalan-jalan gandengan, panggilan sayang-sayangan tapi saat ditanya status eh enggak bisa jawab. Mungkin beberapa zona hubungan dibawah ini bisa sedikit membantumu menyadari hubungan apa yang sedang kamu jalani dengan doi. Check this out, guys!

1. Friendzone

Mulai dari Friendzone sampai Customer Service zone. Mana Status Hubunganmu Saat ini?kisah-motivasi.com

Ini nih bubungan yang sering banget dialami oleh muda-mudi sekarang. Berkedok persahabatan rasa cinta. Ditanya hubungan bilangnya cuma teman tapi seneng banget berdua-duaan. Hell ya, kalau main itu di timezone, bukan di friendzone. Kalau timezone mainnya pakai mesin kalau friendzone pakai perasaan, kan berabe. Mainnya hati cuy!

2. Brother-Sister zone

Mulai dari Friendzone sampai Customer Service zone. Mana Status Hubunganmu Saat ini?obs.line-scdn.net

Brother-Sister zone atau biasanya disebut hubungan kakak adek ketemu gede gitulah. Yaps, hubungan ini biasanya terjadi diantara kakak kelas dan adik kelas, atau senior dan junior. Bisa banget bermoduskan hubungan kakak dan adik padahal sama sekali tidak punya hubungan darah. “Aku udah anggap dia kayak kakak sendiri,” , “dia cuma adikku kok.” Please deh, Bro-Sis sejak kapan kalian punya orangtua yang sama?

3. Driverzone

Mulai dari Friendzone sampai Customer Service zone. Mana Status Hubunganmu Saat ini?cintasejati.co.id

dm-player

The next relationship is driver zone. Biasanya nih dalam jenis hubungan ini lelaki lebih banyak dimanfaatkan dan dibuat menderita oleh perempuan. Kejam memang tapi itulah kenyataannya. Perempuan akan memanfaatkan lelaki yang mencintainya namun tidak ia cintai sebagai supir, yaps tahu supir kan? Ituloh orang yang bisa dimintai antar jemput. Dihubungi saat hanya dibutuhkan untuk pergi ke suatu tempat. Jelas banyak sekali keuntungannya bagi perempuan, selain gratis biasanya dapat bonus makan juga loh!

4. Customer Service zone

Mulai dari Friendzone sampai Customer Service zone. Mana Status Hubunganmu Saat ini?http://image-serve.hipwee.com/wp-content/uploads/2016/05/hipwee-maxresdefault-18.jpg

Ini juga nih, jenis hubungan yang banyak terjadi di kalangan lelaki dan perempuan. Biasanya hubungan ini akan merugikan salah satu pihak. Benar sekali, pihak yang jadi customer service gitu deh. Iyah, pihak yang dihubungi saat dibutuhkan untuk curhat, saat ada masalah dan saat ada kesedihan.  Sejenis zona hubungan yang menyebalkan gitulah, yang datang pas sedih dan pergi pas senang. Sabar yah!

5. Escapezone

Mulai dari Friendzone sampai Customer Service zone. Mana Status Hubunganmu Saat ini?http://cdn.klimg.com/vemale.com/p/i/logo/1px_white.JPG

Escape Zone alias zona pelarian. Duh nyesek yah, iyah nyesek banget. Di deketin di kirain karena memang sayang dan cinta tapi tahunya hanya untuk dijadikan pelampiasan atau pelarian. Huh! Bisa juga hanya menjadi pilihan saat bosan. Dijadikah pilihan kedua saat yang pertama tak ada. Hanya menjadi cadangan sewaktu-waktu saat yang utama tak bisa. Sakit? Jangan ditanya. Sakit banget.

6. Baperzone

Mulai dari Friendzone sampai Customer Service zone. Mana Status Hubunganmu Saat ini?https://cdns.klimg.com/merdeka.com/i/w/news/2012/12/06/123616/670x335/apakah-hubungan-tanpa-status-itu-baik.jpg

Zona terbawa perasaan. Uh, ini sering banget terjadi belakangan ini. Biasanya sih lebih sering dirasakan oleh perempuan. Kenapa? Jelas karena perempuan selalu memakai hati, mudah terbawa perasaan. Hatinya terlalu lembut sampai gampang banget tersentuh. Hubungan ini biasanya terjadi karena perempuan sudah lebih dulu ada perasaan sementara lelakinya tidak. Akhirnya terciptalah hubungan tanpa kepastian ini. Dibuat baper tanpa pernah dijadikan pacar.

Jadi ada di zona manakah kamu?

Godica Photo Writer Godica

Suka menulis bacaan, suka membaca tulisan, suka mendengarkan musik, dan suka menonton drama. It's me!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya