5 Alasan Seseorang Gak Menunjukkan Rasa Cintanya Secara Utuh

Hati-hati menyesal belakangan!

Mencintai seseorang dan bersama merupakan sesuatu yang luar biasa indah. Gak semua orang bisa langsung mendapatkan hati si dia yang dicintai. Jika kamu sudah beruntung seperti ini, maka jangan sampai menyia-nyiakan kesempatan. 

Bagaimana kamu menunjukkan rasa cintamu juga menjadi salah satu faktor yang membuat hubungan kalian bisa bertahan atau gak. Semakin kamu enggan menunjukkannya, pasanganmu bisa semakin salah paham. Apalagi kalau alasanmu adalah satu dari lima poin berikut. 

1. Memiliki trauma masa lalu

5 Alasan Seseorang Gak Menunjukkan Rasa Cintanya Secara Utuhilustrasi pasangan bertengkar (pexels.com/Budgeron Bach)

Memiliki trauma karena pernah ditinggalkan pasangan bisa menjadi salah satu alasan kenapa seseorang enggan menunjukkan cintanya dengan cara yang wajar. Beberapa orang lebih dingin bahkan ketus kepada pasangannya ketimbang kepada orang asing yang baru dia temui. Padahal, pasangan adalah orang yang lebih membutuhkan sikap hangat kita dibanding siapa pun. 

Trauma masa lalu harusnya bisa kita selesaikan dan atasi tanpa melampiaskannya pada pasangan. Gak mau, kan kalau harus ditinggalkan orang yang dicintai karena sikap keliru kita selama bersamanya? 

2. Takut dianggap berlebihan dalam mencintai

5 Alasan Seseorang Gak Menunjukkan Rasa Cintanya Secara Utuhilustrasi pasangan cuek (Pexels.com/cottonbro)

Perasaan takut dianggap berlebihan dalam mencintai juga bisa menjadi alasan, nih. Beberapa orang mungkin lebih suka dianggap biasa-biasa aja saat jatuh cinta. Padahal, yang namanya perasaan cinta itu jelas luar biasa. 

Gak ada salahnya kok menunjukkan rasa cinta kita, baik lewat tindakan ataupun kata-kata. Apalagi jika pasangan kita menyukainya. Gak usah memikirkan pendapat orang lain. Bukankah yang menjalaninya adalah kalian sendiri? 

Baca Juga: 5 Ciri Pasangan Telah Menerimamu Seutuhnya, Sudahkah Dia Lakukan?

3. Khawatir itu akan membuat pasangannya merasa risi

dm-player
5 Alasan Seseorang Gak Menunjukkan Rasa Cintanya Secara Utuhilustrasi pasangan mengobrol (Pexels.com/EKATERINA BOLOVTSOV

Khawatir kalau pasangannya menjadi risi karena tindakan atau perkataannya yang berlebihan dalam mencintai juga jadi alasan yang cukup kuat. Memang, ada sebagian orang yang gak suka jika harus diperlakukan berlebihan apalagi di depan orang banyak. Seperti misalnya, disuapi saat makan, diberikan kejutan, dan lainnya.

Akan tetapi, tentu gak semua orang begini. Ada pula yang lebih suka diperlakukan demikian. Jadi, gak ada salahnya untuk bertanya dan mengomunikasikan hal ini dengan si dia. 

4. Mengira pasangannya bisa memahami perasaannya tanpa perlu ditunjukkan

5 Alasan Seseorang Gak Menunjukkan Rasa Cintanya Secara Utuhilustrasi pasangan bertengkar (Pexels.com/Alex Green)

Alasan lain yang cukup membuat emosi adalah mengira pasangannya akan menyadari perasaannya tanpa harus ditunjukkan atau diungkapkan. Ingat, pasanganmu bukan pesulap atau ahli sihir yang bisa menebak isi pikiranmu. Jika memang cinta, maka tindakan dan perkataan adalah cara untuk menunjukkannya. 

Gak usah gengsi atau sok keren dengan bersikap dingin dan gak peduli. Justru itu bisa mendatangkan kesalahpahaman dan membuat pasanganmu kecewa. 

5. Memang memiliki sifat cuek yang cukup tinggi

5 Alasan Seseorang Gak Menunjukkan Rasa Cintanya Secara Utuhilustrasi pasangan berbaikan (Pexels.com/cottonbro)

Ada banyak tipe orang di dunia ini, salah satunya adalah mereka yang memang cuek dan banyak gak pedulinya pada sekitar. Bahkan, pada pasangannya sendiri, orang semacam ini memang cuek dan terkesan sinis. Jangankan ucapan atau tindakan yang penuh cinta, perhatian pun juga jarang dia berikan. 

Hanya orang yang tangguh yang bisa bareng si cuek ini. Gak banyak yang bisa bertahan karena memang sulit untuk memahami pemikirannya. 

Apa pun alasannya, seharusnya kita menunjukkan rasa cinta secara utuh. Sebab kita gak tahu, apakah besok dan seterusnya orang tersebut akan bisa kita lihat lagi atau gak. Kita juga gak tahu, penyesalan sedalam apa yang akan menghampiri jika kita gak maksimal dalam mencintai. Tapi tetap ingat untuk bersikap sewajarnya dan gak berlebihan, ya. Setuju? 

Baca Juga: 5 Zodiak Suka Mengatur Pasangan, Makin Cinta Kalau Kamu Penurut

Desy Damayanti Photo Verified Writer Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya