6 Konsekuensi Jalani Hubungan yang Kurang Komunikasi, Gak Harmonis!

Komunikasi jadi serba membingungkan

Komunikasi yang baik adalah fondasi utama dalam setiap hubungan. Kamu pasti tahu,  kan dengan kalimat klasik tapi nyata adanya tersebut? Bagaimanapun juga, tanpa komunikasi yang efektif, hubungan bisa menghadapi banyak hambatan dan masalah yang akhirnya bisa merusak kedekatan dan keintiman antara pasangan. 

Lagi pula, siapa sih yang ingin berada dalam hubungan tanpa komunikasi? Sayangnya, ada beberapa orang yang terpaksa harus berada di situasi tersebut. Alih-alih diam aja dan gak mengambil tindakan, kamu perlu segera meningkatkan komunikasi dengan pasangan, lho. Pasalnya, enam konsekuensi berikut ini mungkin akan terjadi dalam hubunganmu yang kurang komunikasi.

1. Sering salah paham

6 Konsekuensi Jalani Hubungan yang Kurang Komunikasi, Gak Harmonis!ilustrasi pasangan kurang komunikasi (pexels.com/RDNE Stock project)

Salah satu dampak langsung dari kurangnya komunikasi adalah terjadinya miskomunikasi alias salah paham. Jika terus dibiarkan, ini bisa berujung pada konflik yang tak terhindarkan. Karena akan sangat terlambat untuk mencoba menjelaskan semuanya dari awal.

Pasangan yang gak berbicara secara terbuka soal perasaan, harapan, atau kebutuhannya jadi cenderung membuat asumsi yang salah dan mengartikan tindakan atau kata-kata pasangan dengan cara yang gak benar. Ini bisa banget menghasilkan perasaan frustrasi dan kebingungan yang akan merusak hubungan.

2. Bingung saat menghadapi konflik

6 Konsekuensi Jalani Hubungan yang Kurang Komunikasi, Gak Harmonis!ilustrasi menghindari konflik (pexels.com/Polina Zimmerman)

Konflik adalah bagian alami dari setiap hubungan. Seharmonis apa pun hubungan yang kamu punya, akan selalu ada konflik. Sebab, kamu dan pasangan sejatinya adalah dua orang yang berusaha menyatukan dan menyamakan tujuan ke depannya.

Akan tetapi, dalam hubungan yang kurang komunikasi, konflik cenderung jadi lebih sulit untuk diatasi. Bayangkan saja, ketika pasangan gak mau membicarakan masalah-masalah yang muncul, perasaan gak puas dan kebingungan jelas bisa meningkat. Ini bisa berujung pada konflik yang lebih besar dan lebih sulit diatasi, lho.

3. Merasa diabaikan dan gak dihargai

6 Konsekuensi Jalani Hubungan yang Kurang Komunikasi, Gak Harmonis!ilustrasi pasangan bertengkar (pexels.com/Antoni Shkraba)

Kurangnya komunikasi juga bisa membuat salah satu atau kedua pasangan merasa diabaikan atau gak dihargai. Jelas saja, pasangan jadi merasa gak dibutuhkan karena terus dianggap gak ada. Bahkan kehadirannya pun gak pernah diapresiasi dengan baik.

Ketika gak ada komunikasi yang cukup tentang perasaan, pencapaian, atau usaha, siapa pun pasti akan merasa seolah gak diperhatikan oleh pasangan. Ini jelas bisa merusak rasa percaya dan mengurangi rasa saling menghargai yang harusnya ada dalam hubungan.

Baca Juga: 5 Cara Membangun Komunikasi yang Lebih Baik dengan Pasangan

dm-player

4. Kurang terbuka soal emosi yang dirasakan

6 Konsekuensi Jalani Hubungan yang Kurang Komunikasi, Gak Harmonis!ilustrasi orang meminta maaf (pexels.com/Alex Green)

Komunikasi yang kuat adalah cara utama yang paling penting untuk berbagi perasaan dan emosi dengan pasangan. Tapi, ketika komunikasi ini kurang atau bahkan gak ada, bagaimana mungkin kamu dan pasangan jadi bisa mengetahui emosi yang dirasakan masing-masing pihak? Justru, yang ada hanyalah rasa curiga, terus bertanya-tanya, dan jadi semakin tertutup satu sama lain.

Dalam hubungan yang kurang komunikasi, keterbukaan emosional pasti akan terhalang. Pasangan mungkin gak merasa nyaman untuk membuka diri tentang kekhawatiran, kebahagiaan, atau bahkan rasa gak bahagia yang dialami. Ini bisa bikin hubungan jadi dingin dan kurang intim.

5. Menurunnya kedekatan dan intimasi

6 Konsekuensi Jalani Hubungan yang Kurang Komunikasi, Gak Harmonis!ilustrasi seseorang melakukan silent treatment (pexels.com/Timur Weber)

Komunikasi yang terbuka juga berkontribusi pada kedekatan emosional dan keintiman antara pasangan. Semakin jarang kamu dan pasangan berkomunikasi, semakin jauh kalian kepada satu sama lain. Seolah gak ada ikatan apa pun yang menyatukan kalian lagi.

Kurangnya komunikasi bisa mengakibatkan penurunan kedekatan yang seharusnya ada dalam hubungan. Kamu atau pasangan mungkin merasa gak punya pengetahuan yang cukup tentang perasaan atau pikiran satu sama lain, yang bisa mempengaruhi keintiman fisik dan emosional dalam hubungan.

6. Memburuknya kualitas hubungan

6 Konsekuensi Jalani Hubungan yang Kurang Komunikasi, Gak Harmonis!ilustrasi seseorang melakukan silent treatment (pexels.com/RDNE Stock project)

Gak bisa dimungkiri, pada akhirnya, konsekuensi utama dari kurangnya komunikasi adalah penurunan kualitas hubungan secara keseluruhan. Kamu dan pasangan gak lagi punya keterikatan dan bahkan rasa cinta yang semula ada jadi semakin memudar. Bahaya banget, kan?

Hubungan yang gak didasarkan pada komunikasi yang baik jelas punya potensi untuk menjadi lebih toksik, merusak, dan gak memuaskan. Ketika kamu atau pasangan gak merasa bebas berbicara dan berbagi, hubungan bisa aja justru berjalan ke arah yang salah.

Penting banget untuk diingat bahwa komunikasi bukan hanya tentang berbicara, tetapi juga tentang mendengarkan dengan penuh perhatian, ya. Dalam hubungan yang sehat, komunikasi harus berlangsung dua arah, di mana setiap pasangan merasa didengar dan juga dihargai. 

Nah, jika kamu menemukan dirimu berada dalam hubungan yang kurang komunikasi, kamu harus segera mencari cara untuk memperbaikinya. Jangan sampai kamu harus mengalami enam konsekuensi di atas atau bahkan yang lebih parah lagi. Gak mau, kan hubungan harus berakhir karena kurangnya komunikasi?

Baca Juga: 5 Alasan Cinta Jarak Jauh Sulit Bertahan, Kurang Komunikasi!

Desy Damayanti Photo Verified Writer Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Hella Pristiwa

Berita Terkini Lainnya