5 Keuntungan Pacaran dengan Teman Sekantor, Gak Selalu Buruk Kok!

Kamu sedang mengalaminya?

Memilih untuk berpacaran dengan teman sekantor, memang bukan keputusan yang mudah. Banyak hal yang perlu dipertimbangkan calon pasangan sebelum akhirnya menetapkan hubungan asmara pada teman sekantor.

Meski penuh pertimbangan, nyatanya pacaran dengan teman sekantor gak selalu buruk kok. Beberapa keuntungan yang diulas di bawah ini jadi buktinya. Apa saja ya keuntungannya?

1. Bisa menghabiskan jam istirahat bersama

5 Keuntungan Pacaran dengan Teman Sekantor, Gak Selalu Buruk Kok!Unsplash.com/kaleidico

Ada satu hal seru yang bisa kamu lakukan saat pacaran dengan teman sekantor, yakni kamu bisa habiskan jam istirahat dan waktu makan siangmu bareng si dia. Ketika jam kerja, kalian akan disibukkan dengan pekerjaan masing-masing. Saat jam istirahat tiba, ini adalah kesempatan bagimu dan si dia untuk bisa bercengkarama dengan leluasa di sela-sela jam kantor. Pastinya akan jadi hal yang menyenangkan, kan?

2. Tahu segala aktivitas sehari-harinya saat bekerja

5 Keuntungan Pacaran dengan Teman Sekantor, Gak Selalu Buruk Kok!Unsplash.com/nesabymakers

Pacaran dengan teman sekantor artinya kamu akan bertemu si dia lebih intens. Kamu akan lebih sering berpapasan, atau bahkan berhubungan langsung dengannya. Hal ini akan membuat kamu jadi tahu apa saja aktivitas yang ia lakukan sepanjang harinya tanpa perlu merasa insecure dalam hubungan kalian.

3. Dituntut untuk bersikap profesional

5 Keuntungan Pacaran dengan Teman Sekantor, Gak Selalu Buruk Kok!Unsplash.com/anniespratt
dm-player

Menjadi rekan kerja dari kekasihmu sendiri tentunya akan jadi tantangan buatmu. Mau tak mau, kamu akan dituntut untuk bersikap profesional selama bekerja, sebab saat di kantor kekasihmu adalah rekan kerjamu. Sebagai rekan kerja, kamu harus bisa berlaku objektif sekaligus adil pada si dia yang notabene adalah kekasihmu.

Baca Juga: 5 Tips Menjaga Hubungan Tetap Awet, Untukmu yang Sekantor Sama Pacar

Begitu pula ketika hubunganmu dihadapkan dalam suatu masalah. Kamu akan belajar untuk tidak membawa permasalahanmu ke lingkup pekerjaan, walau setiap harinya akan bertemu dengan si dia. Dari sini kamu akan diproses untuk bertindak lebih dewasa saat tak mencampuradukkan masalah hubunganmu kala di kantor.

4. Punya lingkungan dan pertemanan yang sama

5 Keuntungan Pacaran dengan Teman Sekantor, Gak Selalu Buruk Kok!Unsplash.com/brookecagle

Bila bekerja sekantor dengan kekasih, artinya kalian akan punya lingkungan kerja yang sama. Gak cuma itu, lingkaran pertemanan kalian pun gak akan jauh berbeda. Itu berarti kamu akan mengenal betul siapa saja teman-temannya, sebaliknya juga dirinya. Ia akan tahu kamu berteman baik dengan siapa.

5. Hubungan kalian akhirnya jadi lebih dekat

5 Keuntungan Pacaran dengan Teman Sekantor, Gak Selalu Buruk Kok!Unsplash.com/youxventures

Bekerja dengan teman sekantor yang juga merupakan pacar sendiri, memang punya kesan yang berbeda. Meski begitu, secara tak langsung sebenarnya pengalaman unik ini akan membuat hubungan kalian jadi lebih dekat. Kamu jadi lebih mengenal kekasihmu di sisi yang lain. Saat di kantor, kamu akan melihat bagaimana sosok kekasihmu yang sesungguhnya sebagai pekerja. Artinya, kamu akan lebih dalam mengenal diri kekasihmu.

Nah, seperti itulah beberapa keuntungan yang bisa kamu dapat jika pacaran dengan teman sekantor. Tak perlu ragu dan tetap pertimbangkan dengan matang, ya!

Baca Juga: Ini 5 Konsekuensi yang Bakal Kamu Terima Jika Sekantor dengan Pacar

Egia Sembiring Photo Verified Writer Egia Sembiring

A full-time civil servant. A part-time writer.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya