5 Alasan Perlu Berhati-hati dalam Mencari Gebetan

Biar kamu dapat pasangan yang membahagiakan

Proses pendekatan memang gak perlu terlalu serius. Namun, jangan juga sembarang orang kamu dekati dan dijadikan gebetan. Tetaplah memilih sosok yang sesuai kriteriamu, supaya bisa bertemu gebetan yang mampu menyenangkanmu, bukan malah sebaliknya.

Sehingga, proses mencari pasangan gak akan banyak memakan waktu terlalu lama. Itulah alasannya kenapa kamu perlu berhati-hati dalam mencari gebetan. Sebab, salah satunya adalah sosok yang akan kamu pilih sebagai pasangan. Lebih jelasnya, baca sampai selesai, ya.

1. Biar proses pendekatan berjalan dengan menyenangkan

5 Alasan Perlu Berhati-hati dalam Mencari Gebetanilustrasi menjalani masa pendekatan (pexels.com/Anna Pou)

Pendekatan adalah masanya untuk bersenang-senang. Maka, jangan dulu terlalu dipenuhi harapan, apalagi kesetiaan pada satu sosok saja. Justru disarankan untuk menambah koleksi gebetan, supaya kamu punya banyak pilihan. Oleh karena itu, berhati-hati dalam mengelola perasaan dan pikiran, itu penting dilakukan.

Bukan tanpa alasan berarti, karena dengan berhati-hati, kamu gak akan terjebak dalam baper yang tinggi ketika bertemu satu gebetan yang cocok. Sebab, selama pendekatan seharusnya kamu memanfaatkannya untuk mengenal banyak orang dan memilih beberapa pribadi yang memang menyenangkan untuk diajak berinteraksi. Sehingga, saat jadian hubungan pun berjalan sesuai harapan.

2. Mempercepat waktu jadian

5 Alasan Perlu Berhati-hati dalam Mencari Gebetanilustrasi menyatakan cinta (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Pendekatan sebenarnya gak perlu waktu yang lama. Asalkan kamu mendapatkan gebetan yang benar-benar sesuai keinginan. Maka, berhati-hati dalam mencarinya. Jika kamu ingin pasangan yang perhatian, jangan dekati sosok yang cuek dan terlalu dingin. Apabila kamu mengidamkan pasangan yang setia, jangan dekati dia yang gemar tebar pesona dan jelas ada bukti nyata pernah bermain api dalam cinta.

Itulah yang menjadi alasannya, kenapa kamu perlu waspada. Tujuannya, agar kamu gak banyak membuang waktu juga. Jika kamu mendekati gebetan yang pribadinya sesuai kriteria, proses menuju jadiannya pun gak akan lama. Nah, selama pendekatan cobalah amati, jika dia juga punya hati terhadapmu, itu artinya tingkat kecocokannya tinggi.

Baca Juga: 10 Alasan Choi Kang Ho di The Good Bad Mother Berhati Dingin

3. Memfilter orang-orang yang sesuai kriteria idaman

dm-player
5 Alasan Perlu Berhati-hati dalam Mencari Gebetanilustrasi sedang berkomunikasi (pexels.com/Uriel Mont)

Alasan berikutnya, mengapa berhati-hati dalam mencari gebetan itu penting, supaya kamu bisa menyaring orang-orang yang memang layak untuk dijadikan pasangan. Jika kamu sembarangan, maka siapa pun orangnya bisa saja masuk ke hati. Apabila begitu caramu, tentu semakin memakan waktu untuk bisa bertemu kekasih idaman.

Maka, sejak dinilah dalam memfilter orang, mulailah sejak masa pencarian gebetan. Namun, pastikan dulu kriteria apa yang kamu inginkan dari calon pasangan. Setelah itu, terapkan saat kamu sedang mendekati orang-orang yang akan dijadikan target gebetan. Sehingga, mereka yang gak sesuai kriteria akan tersingkir dengan sendirinya.

4. Terhindar dari hubungan yang beracun

5 Alasan Perlu Berhati-hati dalam Mencari Gebetanilustrasi merasa tersiksa menjalani hubungan asmara (pexels.com/RODNAE Productions)

Siapa yang ingin menjalani hubungan romansa penuh racun? Siapa saja pasti gak menginginkannya. Maka, sejak masa mencari gebetan, sebaiknya jangan asal-asalan. Kehati-hatian diperlukan untuk menyesuaikan diri dalam memilih gebetan-gebetan yang mendekati kriteria idaman. Terlalu serius dan kaku juga gak perlu, santai saja dengan tetap mengamatinya.

Tindakan ini penting, agar nantinya dapat terjalin hubungan cinta yang membahagiakan, bukan malah penuh kesedihan dan penyesalan. Sebab, hubungan asmara bisa dipenuhi racun, jika kamu salah memilih gebetan, apalagi jika sudah terlanjur sayang. Maka, sebagai strategi pencegahannya, hati-hati ya.

5. Hubungan asmara dipenuhi rasa bahagia

5 Alasan Perlu Berhati-hati dalam Mencari Gebetanilustrasi orang tertawa (pexels.com/Olya Kobruseva)

Berhati-hati dalam mencari dan mendekati gebetan berdampak pada hubungan asmara jangka panjang. Apabila kamu tepat dalam memilihnya, hubungan pun akan dipenuhi rasa bahagia, bukan kebalikannya. Jika ingin kebahagiaan, pastikan kamu gak melakukan kekeliruan dalam prosesnya.

Sungguh menyenangkan menjalani kisah cinta yang penuh kegembiraan. Maka, jangan salah pilih pasangan, pastikan dia adalah sosok yang tepat untukmu. Bagaimana cara memastikannya? Berhati-hati dalam menaruh hati. Jangan terburu-buru jatuh cinta pada satu sosok gebetan saat pertama berjumpa.

Ingin mendapatkan pasangan yang membahagiakan dalam hubungan asmara? Gampang, jangan sembarangan saat mencari gebetan. Memang gak perlu terlalu serius dulu, tapi dengan tetap menjaga kehati-hatian. Itu kuncinya untuk dapat pasangan yang sesuai idaman.

Baca Juga: 5 Hal yang Selalu Dijaga Orang Bijak, Pandai dan Berhati-hati

Adelbertha Eva Y Photo Verified Writer Adelbertha Eva Y

Tetap Semangat

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya