3 Karakteristik Hubungan Serius untuk Menjalankan Kehidupan Asmara

Kenali untuk menjalani percintaan yang sesuai keinginan

Ingin memiliki hubungan serius dalam kehidupan asmara yang membahagiakan? Banyak perkembangan positifnya dalam jenis hubungan ini, adanya komitmen yang dijaga untuk tujuan jangka panjang bersama. Kehidupan asmara merupakan salah satu perjalanan yang dilalui seseorang. Terkadang perlu menghadapi tantangan yang memengaruhi pikiran hingga emosional. Bagaimana supaya kamu bisa menjalankannya agar sesuai dengan prinsip dan kemauan pribadi tanpa merusak diri?

Hubungan serius adalah ketika kamu dan seseorang berkomitmen untuk saling setia, percaya, dan merencanakan masa depan bersama. Hubungan ini memberikan perasaan tenang dan aman. Untuk bisa menjalankannya dalam kehidupan asmara, kenali dulu tiga karakteristik dari hubungan serius berikut ini.

Baca Juga: 5 Hal yang Perlu Kamu Lakukan sebelum Ngobrol Serius dengan Pasangan 

1. Ada komitmen kuat dari kedua pihak

3 Karakteristik Hubungan Serius untuk Menjalankan Kehidupan Asmarailustrasi pasangan berkomitmen (pexels.com/Katerina Holmes)

Hubungan serius selalu melibatkan komitmen dari kamu dan pasangan. Saling berjanji dan menepati untuk setia dan menjaga. Ini meliputi kesetiaan perasaan dan fisik, serta berjanji untuk selalu bergandengan tangan menghadapi berbagai tantangan yang masuk ke dalam hubungan yang dibina. Tingkat komitmen dalam hubungan serius sangat tinggi, sehingga berusaha sekuat mungkin menghindari godaan-godaan yang merusak hubungan, salah satunya menjalin relasi dengan pihak ketiga karena kebosanan maupun alasan lainnya.

Maka dari itu, supaya kamu bisa menjalani hubungan serius, penting banget untuk tahu tentang apa yang sebenarnya diinginkan perihal kehidupan asmara, apa saja yang kamu cari di dalamnya, apakah hanya untuk kesenangan sementara atau ingin membangun hubungan romantis yang mendalam? Silakan direnungkan terlebih dulu sebelum memutuskan untuk berkomitmen. Karakteristik ini menjadi kunci, maka kenali dan pahami diri.

2. Bersedia kerja sama secara seimbang

3 Karakteristik Hubungan Serius untuk Menjalankan Kehidupan Asmarailustrasi bekerja sama membangun hubungan asmara (pexels.com/RDNE Stock project)
dm-player

Kunci kelanggengan hubungan yaitu adanya kerja sama seimbang. Dalam hubungan serius, kamu dan pasangan perlu berjuang bersama membangun hubungan yang sehat, saling memercayai, hingga memberikan dukungan. Ini artinya perlu melibatkan proses diskusi menyelesaikan permasalahan untuk menemukan solusi terbaik tanpa keegoisan, menekankan pada komunikasi yang efektif, dan berusaha untuk saling mendengarkan, memahami kebutuhan asmara, serta keinginan satu sama lain.

Kalau kamu sudah berniat menjalankan keseriusan hubungan percintaan, terbukalah kepada pasangan, sampaikan apa yang menjadi harapan dan tujuan masa depan. Kejujuran penting untuk dijunjung tinggi, supaya kalian terhindar dari berbagai macam konflik dan ketidakcocokan. Kemampuan berkomunikasi secara terbuka kepada pasangan akan membawamu ke kehidupan percintaan yang memuaskan.

Keterbukaan dapat membantu kalian dalam membangun kepercayaan, apalagi ketika permasalahan datang. Kesalahpahaman bisa diluruskan, masalah besar pun bisa dipecahkan tanpa menyakiti atau merugikan salah satu pihak. Jalan tengah ditemukan untuk menguatkan hubungan.

Baca Juga: 6 Ciri Pasangan yang Sebenarnya Tidak Serius dengan Hubungan Kalian

3. Punya rencana masa depan bersama yang jelas

3 Karakteristik Hubungan Serius untuk Menjalankan Kehidupan AsmaraIlustrasi pernikahan (pexels.com/Trung Nguyen)

Karakteristik berikutnya yang perlu menjadi prinsip agar kehidupan asmaramu gak hanya untuk bermain-main yaitu, mempunyai rencana masa depan bersama yang jelas. Ada rencana pernikahan, berupaya membangun keluarga bahagia, dan mendukung tujuan hidup. Terkait waktu, gak ada tekanan untuk segera mengambil keputusan melangkah ke jenjang pernikahan. Semua tetap melalui proses pertimbangan yang matang. Jangan terburu-buru, ambil waktu sesuai kebutuhan kalian untuk saling merenungkan.

Kehidupan asmara memang tak selamanya berjalan mulus, ketika sudah niat, tapi di tengah perjalanan terasa terhambat, maka kamu berhak untuk memilih dan merencanakan jalur yang terbaik untukmu. Tetaplah tenang dalam mempertimbangkan dampak jangka panjangnya. Pilihan dari keputusanmu berpengaruh besar dalam kehidupan masa depan. Jangan sampai mengalami kekeliruan, karena konsekuensinya kamu sendiri yang mempertanggungjawabkan.

Hubungan serius menjadi jalan untukmu dan pasangan agar saling bertumbuh dan berkembang di dalamnya. Menjalani kehidupan dalam perasaan senang dan diiringi kasih sayang, serta komitmen yang kuat. Tentu saja, ini perlu kerja sama dari kalian untuk menjaga keutuhan hubungan supaya tetap berjalan lancar, semakin kokoh, dan sehat. Santai, tenang, dan selalu penuh pertimbangan. Kehidupan asmara bersifat fleksibel, maka gak perlu terlalu kaku karena bisa juga berubah seiring berjalannya waktu. Apa pun yang terjadi, pastikan itu yang paling sesuai dengan kebutuhan asmaramu, tentu yang bisa membuatmu bahagia dan mendukung perkembangan diri.

Baca Juga: 5 Karakteristik Cinta Sejati sebagai Panduan Cari Pasangan

Adelbertha Eva Y Photo Verified Writer Adelbertha Eva Y

Tetap Semangat

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Fajar Laksmita

Berita Terkini Lainnya