6 Tips Merawat Relasi Cinta agar Gak Retak Saat Terjadi Konflik

Rawat dengan baik, agar konfliknya memperkuat hubungannya

Konflik dalam hubungan adalah hal yang wajar, termasuk dalam romansa. Konflik bisa jadi lem perekat yang mempererat hubungan, kalau diatasi dengan cara yang baik dan bijak. Namun, bisa juga jadi penyebab retaknya hubungan, jika sudah berulang kali terjadi dan diiringi perdebatan gak sehat.

Maka, bagaimana kalian merawat hubungan tersebut saat konflik muncul akan menentukan kelanjutan dan kekuatan hubungan asmara. Berikut enam tips merawat relasi cinta agar tetap kokoh dan utuh, meski sempat dibumbui konflik.

1. Saling berbicara dan mendengarkan

6 Tips Merawat Relasi Cinta agar Gak Retak Saat Terjadi Konflikilustrasi mendengarkan pasangan yang bercerita (pexels.com/SHVETS production)

Kuncinya ada pada pola komunikasinya. Ketika muncul konflik, jangan menjadi saling tertutup. Cari waktu luang yang tenang untuk saling berbicara dan mendengarkan. Jangan hanya mau didengar, karena pasangan juga punya hak menyampaikan pendapat.

Kemampuan mendengarkan yang baik, dapat membantumu memahami apa yang terjadi secara utuh. Pasangan juga merasa dihargai, sehingga konfliknya bisa teratasi. Jaga kestabilan emosi, apalagi saat kalian membahas hal yang sensitif. Jangan biarkan emosi negatif menguasai kalian saat sedang berdiskusi.

2. Penting untuk jujur dan terbuka tentang perasaan masing-masing

6 Tips Merawat Relasi Cinta agar Gak Retak Saat Terjadi Konflikilustrasi menjalani komunikasi terbuka bersama pasangan (pexels.com/Pavel Danilyuk)

Keberanian untuk saling jujur dan terbuka tentang perasaan masing-masing adalah kunci menjaga kesehatan relasi asmara. Supaya hubungan gak retak saat terjadi konflik, jangan menyembunyikan kecemasan maupun ketakutan akan melukai pasangan. Ekspresikan saja dengan kata-kata yang tepat.

Jika ada yang mengganggu kenyamananmu karena perilakunya, beranilah mengungkapnya supaya bisa saling mencari solusi perbaikannya. Berikan juga dia kesempatan untuk memberikan tanggapan, jangan menyela pembicaraan agar gak menambah ketegangan. Dengan kejujuran perihal perasaan masing-masing, hubungan akan semakin kuat dan dekat.

Baca Juga: 6 Cara Lepaskan Jeratan Konflik dari Orang yang Sama

3. Sampaikan dengan kondisi tenang dan berikan alasan yang masuk akal terhadap persoalannya

6 Tips Merawat Relasi Cinta agar Gak Retak Saat Terjadi Konflikilustrasi pasangan sedang berbicara (pexels.com/Ron Lach)

Perlu diingat ketika ingin menyampaikan sesuatu terkait persoalan yang dihadapi, pastikan kondisimu dan pasangan tenang. Ini akan menciptakan komunikasi efektif dan mengurangi risiko munculnya konflik baru yang sebenarnya gak perlu. Saling memberi ruang dan waktu untuk mendapatkan ketenangan lebih dulu, setelah itu barulah berkomunikasi.

Sampaikan juga alasan yang masuk akal terhadap persoalan yang sedang kalian hadapi. Berikan contoh yang jelas untuk mempermudah pasangan dalam memahami situasi dan kondisimu. Jaga komunikasinya lancar dan efektif, supaya hubungan cinta yang sempat diwarnai konflik tetap terawat dengan baik.

4. Gak usah berdebat tentang siapa yang benar dan salah

6 Tips Merawat Relasi Cinta agar Gak Retak Saat Terjadi Konflikilustrasi perdebatan antara pasangan (pexels.com/Timur Weber)

Saat muncul konflik dengan pasangan, kerap kali salah satu pihak atau bahkan keduanya terjebak dalam pola debat gak sehat yaitu, sibuk mencari tahu siapa pantas disalahkan dan bertanggung jawab penuh atas permasalahannya. Penting untuk saling diingat, tujuan utama dalam upaya menyelesaikan konflik bukanlah menentukan siapa yang benar dan salah, tapi untuk mendapatkan solusi terbaik yang memuaskan kedua pihak.

Terus bersikap saling menyalahkan, justru merapuhkan tali hubungan. Jika memang ada kesalahan, akui saja dan bertanggung jawab. Ini akan mempercepat proses penyelesaiannya, dan gak akan melebar dari inti permasalahan.

5. Singkirkan buruk sangka dan pikiran negatif

6 Tips Merawat Relasi Cinta agar Gak Retak Saat Terjadi Konflikilustrasi berpikir positif terhadap hubungan asmara (pexels.com/Summer Stock)

Hal yang menyebabkan kerusakan dalam hubungan adalah adanya prasangka buruk dan pikiran negatif terhadap pasangan. Cobalah saling percaya supaya relasinya menyenangkan untuk dijalani.

Meski sedang terjadi konflik, kalian tetap bisa melihat situasi secara objektif. Dengan memiliki prasangka dan pikiran positif, konflik bisa diselesaikan dengan baik, dampaknya momen ini akan menjadi penguat hubungan cinta ke depannya.

6. Mulailah lagi untuk saling perhatian dan mengapresiasi

6 Tips Merawat Relasi Cinta agar Gak Retak Saat Terjadi Konflikilustrasi mengapresiasi pasangan (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Konflik yang muncul bisa menyebabkan hubungan terasa renggang, maka supaya tetap dekat dan kokoh, mulailah lagi untuk saling memberi perhatian dan apresiasi. Ini membantu kalian dalam memperbaiki hubungan dan membangun kembali kepercayaan, serta kedekatan emosional.

Dalam relasi asmara, konflik memang bisa saja terjadi. Maka, supaya hubungannya gak retak, bekerja samalah merawatnya. Jangan sampai konflik serupa terjadi berulang kali, sebisa mungkin saat muncul benihnya, segera cari cara untuk menghentikannya. Jagalah hubungan asmara agar yang bertumbuh itu benih cinta, bukan malah racun yang merusak kebahagiaan.

Baca Juga: 5 Tanda Bahwa Hubungan Asmara Kamu di Ujung Tanduk

Adelbertha Eva Y Photo Verified Writer Adelbertha Eva Y

Tetap Semangat

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi

Berita Terkini Lainnya