Bukan Sombong, 6 Alasan Kenapa Pilih-pilih Teman Itu Perlu

Pilih-pilih teman gak salah demi kebaikanmu

Sama seperti memilih jodoh untuk masa depanmu, memilih teman yang tepat juga sangat sulit. Soalnya orang-orang yang ada di sekelilingmu memberi pengaruh besar dalam hidupmu. Mulai dari karakter, pola pikir, hingga kesuksesan sangat dipengaruhi oleh orang-orang di sekelilingmu itu.

Meskipun memilih teman gak dianjurkan, tapi sikap ini sangat diperlukan demi kebaikanmu hari ini, hari esok, dan seterusnya. Kira-kira ada yang tahu kenapa?

1. Pola pikirmu selalu berubah, carilah sosok yang punya prinsip sama

Bukan Sombong, 6 Alasan Kenapa Pilih-pilih Teman Itu Perlupexels/Daria Shevtsova

Apa kamu mau berteman dengan orang-orang yang punya pola pikir dan nilai-nilai kehidupan yang berbeda? Tentu saja tidak, bukan? Hal ini membuatmu merasa kurang nyaman saat berada di dekat mereka.

Bukannya bermaksud ‘sok oke’, tapi kamu butuh sosok yang bisa membawamu selangkah lebih maju dalam hidup. Apalagi hidup itu sangat singkat, jadi kamu harus bisa mencapai mimpi-mimpimu secepat mungkin.

2. Banyak yang datang di saat senang saja, giliran susah malah menghilang

Bukan Sombong, 6 Alasan Kenapa Pilih-pilih Teman Itu Perlupexels/Vinicius Costa

Yep, siapapun pasti sering merasakannya. Giliran senang saja banyak yang datang kepadamu, giliran susah eh semuanya menghilang. Ibarat angin yang berlalu begitu saja, begitulah kisah pertemananmu saat ini.

Orang yang hanya ingin senangnya saja lebih baik dijauhi. Hidup ini ada pahit manisnya, jadi kamu butuh sosok yang selalu ada di saat suka maupun duka. Sosok seperti inilah yang nantinya akan memotivasimu untuk segera bangkit dari keterpurukan.

Baca Juga: Sulit Berteman? 6 Cara Ini Ampuh Mengatasi Rasa Rendah Dirimu

3. Gaya hidup yang berlebihan terkadang membuatmu jadi minder

Bukan Sombong, 6 Alasan Kenapa Pilih-pilih Teman Itu Perlupexels/Rawpixel.com

Teman-teman di sekitarmu punya gaya hidup yang berbeda karena terlahir dari background yang berbeda pula. Coba bayangkan kalau kamu berada di tengah-tengah orang yang gaya hidupnya berlebihan, pasti minder kan? Apalagi kalau kamu gak bisa mengimbangi gaya hidup mereka.

dm-player

Daripada minder, lebih baik cari teman yang gaya hidupnya sama denganmu. Boleh kok kalau mau berteman sama orang-orang high class, tapi cuma sekedar say hello saja, gak lebih.

4. Terlalu banyak drama bikin hari-harimu terasa kurang nyaman

Bukan Sombong, 6 Alasan Kenapa Pilih-pilih Teman Itu Perlupexels/Creative Vix

Gak bisa dipungkiri, hidup ini penuh dengan drama yang alur ceritanya gak bisa ditebak. Tapi, jangan sampai punya teman yang terlalu banyak drama, ya! Hidupmu pasti gak akan tenang karena terlalu banyak hal yang gak seharusnya terjadi, eh malah terjadi karena adanya drama ini.

Berteman lah dengan orang yang apa adanya, yang gak terlalu muluk-muluk soal hidup. Orang seperti inilah yang akan membuat hari-harimu lebih bahagia. Dijamin, deh!

5. Ada yang kelihatan baik di depan, tapi suka menusuk dari belakang

Bukan Sombong, 6 Alasan Kenapa Pilih-pilih Teman Itu Perlupexels/mentatdgt

Peribahasa ‘rambut sama hitam, tapi hati siapa yang tahu’ harus selalu kamu ingat sampai kapanpun. Orang yang kelihatannya baik di depan, belum tentu juga baik di belakang. Dan sebaliknya, orang yang terkesan jutek dan sombong, justru menjadi sosok paling enak dijadikan teman.

Dalam hal ini, kamu memang harus lebih teliti biar gak salah memilih teman. Orang yang suka menusuk dari belakang biasanya suka play the victim demi keuntungan dirinya sendiri.

6. Banyak yang suka menyebarkan aura negatif, lho!

Bukan Sombong, 6 Alasan Kenapa Pilih-pilih Teman Itu Perlupexels/Rawpixel.com

Ada beberapa teman yang suka membawa aura negatif dalam hidupmu. Akibatnya, kamu menjadi sosok yang pesimis habis dalam menggapai mimpi-mimpi. Kalau begini caranya, percayalah kalau kamu gak akan pernah bisa sukses.

Carilah sosok teman yang sering membawa aura positif, entah itu dari hal-hal sederhana sekalipun. Teman seperti ini akan membuatmu kembali bersemangat dalam menjalani hari-hari. Dan hasilnya, sikap optimis yang tadinya sempat hilang bisa kembali berkobar.

Pilih-pilih teman? Well, gak salah kok asal masih dalam batasan wajar dan didasari dengan maksud baik. 

Baca Juga: Hati-hati, 7 Perilaku Ini Bikin Temanmu Jadi Menjauh

Louisa Gabe Photo Verified Writer Louisa Gabe

Living extraordinary

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya