6 Pilihan Kado buat si Tomboi, Sesuaikan dengan Karakternya

Jangan kasih sesuatu yang jelas dia gak suka

Apakah kamu memiliki sahabat atau malah gebetan yang tomboi? Tomboi bukan hanya soal perempuan berambut pendek seperti pria lho, melainkan lebih pada karakternya. Sebab ada pula perempuan tomboi yang tetap memanjangkan rambut.

Perbedaan karakter mereka dari perempuan tipe feminin terlihat lebih jelas ketimbang sekadar potongan rambut. Perempuan tomboi biasanya menyukai petualangan, tantangan, dan lebih gesit dalam bertindak.

Untuk sahabat atau gebetan yang tomboi, kamu bisa menjadikan enam pilihan berikut ini sebagai kado saat ia berulang tahun atau oleh-oleh setelah kamu berlibur. Gak perlu cemas, dia pasti senang dan mau memakainya. 

1. Kemeja dan kaus kasual

6 Pilihan Kado buat si Tomboi, Sesuaikan dengan Karakternyailustrasi perempuan berkemeja (pexels.com/Ivan Samkov)

Perempuan yang tomboi cenderung menyukai kemeja dengan motif kotak-kotak, garis-garis, atau polos. Baik lengan panjang maupun pendek, pilih kemeja yang agak longgar sebab si tomboi akan aktif bergerak.

Dalam memilih kaus pun demikian. Kaus ketat biasanya tidak disukai perempuan tomboi karena menyulitkan gerakan mereka dan terasa panas untuk beraktivitas.

Beberapa perempuan tomboi juga merasa tidak masalah mengenakan pakaian berwarna pink. Namun jika kamu ragu, sebaiknya pilih warna lain seperti putih, hitam, abu-abu, atau biru. 

2. Sepatu olahraga

6 Pilihan Kado buat si Tomboi, Sesuaikan dengan Karakternyailustrasi mengikat tali sepatu (pexels.com/Tirachard Kumtanom)

Faktanya, tidak semua perempuan tomboi menyukai kegiatan olahraga. Akan tetapi, sepatu olahraga memberi mereka kenyamanan lebih dalam beraktivitas sehari-hari. Yang pasti, sepatu berhak tinggi bukan pilihan yang tepat untuk mereka.

Apabila kamu sangat mengenal seleranya, boleh saja kamu memberi sepatu kulit bertali seperti yang umum dikenakan pria atau model lainnya yang lebih spesifik. Namun bila tidak, sepatu olahraga sudah cukup buat mewakili kesukaan mereka akan petualangan.

Baca Juga: 5 Kado Pernikahan Bertema Perlengkapan Masak, Hanya Rp100 Ribuan!

3. Topi

6 Pilihan Kado buat si Tomboi, Sesuaikan dengan Karakternyailustrasi perempuan bertopi (pexels.com/MART PRODUCTION)
dm-player

Selain untuk menambah gaya, topi kerap dikenakan perempuan tomboi untuk melindungi kepala dari sengatan panas matahari atau gerimis. Ketika perempuan yang feminin lebih suka menggunakan payung, si tomboi biasanya memilih topi dengan alasan kepraktisan.

Sama seperti jika kamu hendak memberinya pakaian, warna topi sebaiknya kalem. Model topi seperti dalam ilustrasi adalah yang paling mudah dan mungkin disukainya, tetapi boleh juga bila kamu hendak mencoba memberinya topi pet misalnya.

4. Ransel atau tas selempang

6 Pilihan Kado buat si Tomboi, Sesuaikan dengan Karakternyailustrasi perempuan dengan ransel (pexels.com/Karolina Grabowska)

Jika model high heels menjadi semacam 'pantangan' buat si tomboi, untuk tas sebaiknya kamu tidak memberinya tas tangan atau tas jinjing. Percuma, kemungkinan besar dia ogah memakainya dan malah hanya memberikannya pada orang lain.

Seleranya ialah ransel atau tas selempang dengan ukuran sedang. Tas model ini memudahkannya membawa semua barang dan terasa lebih aman untuk kegiatan di luar ruangan. Buat si tomboi yang suka berpetualang di alam bebas, sesuaikan jenis tasnya, ya!

5. Jam tangan

6 Pilihan Kado buat si Tomboi, Sesuaikan dengan Karakternyailustrasi melihat jam tangan (pexels.com/Ketut Subiyanto)

Tak semua perempuan tomboi terbiasa mengenakan jam tangan. Namun, jam tangan tidak pernah gagal untuk membuat penampilan siapa pun terlihat lebih keren. Jadi, gak ada salahnya untuk kamu menjadikan jam tangan sebagai kado buat sahabat atau gebetan yang tomboi.

Lagi-lagi, pilih model jam tangan yang tidak terlalu feminin. Pilihlah jam tangan dengan rantai besar ketimbang rantai kecil dan warna putih atau hitam daripada warna emas. Bila jam tangan pria tampak terlalu besar untuknya, pilih jam tangan dengan diameter sedang yang bisa dipakai semua jenis kelamin.

6. Parfum

6 Pilihan Kado buat si Tomboi, Sesuaikan dengan Karakternyailustrasi perempuan dan parfum (pexels.com/MART PRODUCTION)

Parfum selalu cocok dijadikan kado baik untuk pria maupun perempuan, terlepas dari dia feminin atau tomboi. Tinggal aromanya saja yang disesuaikan. Bila perempuan bertipe feminin menyukai wangi bunga yang manis, si tomboi cenderung menyukai aroma yang lebih ringan dan segar.

Parfum berlabel uniseks dapat dengan mudah kamu beli. Pilihan ini jauh lebih aman ketimbang tahu-tahu kamu memberinya parfum pria. Meski ada pula perempuan tomboi yang suka menggunakan parfum pria, cari aman saja deh, daripada dia tak mau memakainya atau malah tersinggung.

Hanya karena karakternya yang berbeda dari mayoritas perempuan, bukan berarti kamu perlu memberinya kado yang 'cowok banget'. Kenali dirinya lebih mendalam agar kamu tahu kado yang tepat untuknya. Semoga dia suka dengan pilihan kadomu, ya!

Baca Juga: 6 Cara Memilih Kado Ulang Tahun Untuk Sahabat Perempuan

Marliana Kuswanti Photo Verified Writer Marliana Kuswanti

Esais, cerpenis, novelis. Senang membaca dan menulis karena membaca adalah cara lain bermeditasi sedangkan menulis adalah cara lain berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agsa Tian

Berita Terkini Lainnya