Sakit Cinta Bertepuk Sebelah Tangan, Mengertilah 5 Hal Ini

Kamu butuh waktu untuk sembuh dari patah hatimu

Saat kamu benar-benar jatuh cinta pada seseorang tetapi cintamu tak bersambut, rasanya pasti campur aduk. Sedih, kecewa, malu sekaligus mungkin ada pertanyaan bernada tidak terima seperti kenapa dia tidak bisa membalas perasaanmu. Padahal kamu merasa cintamu sangat tulus dan ini bukan cinta yang tumbuh dalam semalam melainkan sudah sejak lama.

Sulit memang. Namun kamu juga tidak mungkin kan, terus-menerus bergelut dengan urusan hati seperti ini? Mau tidak mau kamu harus belajar menerima kenyataan dan beranjak dari sana. Maka pahamilah 5 hal berikut ini supaya kamu lebih mudah untuk melanjutkan hidup.

1. Memaksa dia menerimamu hanya akan menyakiti kalian berdua

Sakit Cinta Bertepuk Sebelah Tangan, Mengertilah 5 Hal IniPixabay.com/Catkin-127770

Kamu yakin bisa membahagiakannya. Apa pun akan kamu lakukan untuk membuatnya bahagia. Dia minta apa saja, kamu berjanji akan memenuhinya asalkan kalian tetap bersama.

Sayangnya, kebahagiaan tidak pernah sesederhana itu. Ya, mungkin kamu tetap bahagia melakukan semua itu meski kaki jadi kepala dan kepala jadi kaki. Semua demi dia. Dia bahagia, kamu juga.

Namun dia justru akan sangat tertekan oleh semua yang kamu lakukan demi terus mengikatnya dalam suatu hubungan istimewa denganmu. Sehebat apa pun kamu, kamu tidak bisa membeli kebahagiaan siapa pun. Dan jika kamu memang bukan sumber kebahagiaannya, kamu harus belajar menerimanya atau kamu hanya akan membuatnya sedih.

Sampai di situ, kamu akan mengerti bahwa bukan hanya kebahagiaannya yang menjadi kebahagiaanmu melainkan kesedihannya juga menjadi kesedihanmu. Kamu tentu tidak suka kan, melihat orang yang sangat kamu cintai justru tersakiti olehmu? 

Lagi pula, setiap orang pada dasarnya butuh penerimaan. Demikian juga kamu. Meski awalnya kamu senang-senang saja melakukan segala hal untuknya asal dia bahagia dan mau bersamamu, ujung-ujungnya kamu akan sadar bahwa yang lebih kamu butuhkan adalah penerimaan yang utuh bukan sekadar sosoknya ada di dekatmu.

2. Mungkin inilah jalan untukmu bertemu orang yang lebih tepat

Sakit Cinta Bertepuk Sebelah Tangan, Mengertilah 5 Hal IniPixabay.com/agatamucha-11123979

Seseorang yang lebih tepat untukmu tak selalu berarti lebih cantik atau tampan dan semacamnya daripada seseorang yang pernah kamu cintai. Jodoh itu seperti keping-keping permainan puzzle. Hanya keping-keping yang sesuai potongannya yang akan dapat saling menempel dan membentuk gambar yang lebih utuh.

Saat cintamu pada seseorang bertepuk sebelah tangan, ini tak ubahnya menutup satu pintu yang bukan jalan terbaikmu. Kamu jadi bisa lebih fokus menemukan pintu yang lebih tepat.

Memang, saat sedang patah hati, rasanya jodohmu ya cuma dia. Wajar kok perasaan seperti itu. Itu karena kamu masih sangat mencintainya sehingga tidak yakin akan ada orang selain dirinya yang akan dapat kamu cintai dengan cinta sebesar itu apalagi lebih besar lagi. Namun percayalah, saat kelak kamu telah bertemu dengan seseorang yang lebih tepat untukmu, kamu bahkan akan lupa bagaimana rasanya mencintai orang lain selain dirinya.

Baca Juga: Cinta Bertepuk Sebelah Tangan? Lakukan 5 Sikap Ini Biar Gak Kecewa

3. Waktunya menggunakan energimu untuk membangun hidupmu dan jodoh akan mendekat dengan sendirinya

Sakit Cinta Bertepuk Sebelah Tangan, Mengertilah 5 Hal IniPixabay.com/makunin-37005
dm-player

Sangat wajar jika kamu tidak bisa dan memang tidak perlu tergesa-gesa mencari pengganti orang yang amat kamu cintai itu. Akan ada masa vakum dalam hidupmu, vakum dari kisah asmara. Tidak terlalu penting seberapa lama masa vakum itu. Yang terpenting adalah apa saja yang kamu lakukan selama masa itu.

Kamu boleh menangis? Boleh, itulah gunanya Tuhan memberimu air mata. Kamu boleh pergi menyendiri? Tentu, kalau itu bisa membuatmu lebih tenang.

Namun kamu tidak boleh menghabiskan waktumu hanya untuk bersedih, menangisi yang ditangisi sampai air mata berubah jadi batu pun akan tetap sama. Kisah asmaramu yang bertepuk sebelah tangan berharga. Akan tetapi hidupmu sebagai induk dari segala tentangmu tentu jauh lebih berharga.

Kamu masih muda. Jangan sia-siakan waktu dan energimu dengan membiarkan dirimu dilumpuhkan patah hati. Justru masa vakum dari urusan asmara inilah waktu terbaik untukmu memusatkan perhatian pada hal-hal yang akan sangat menentukan kehidupanmu di masa mendatang.

Ingat, siapa kamu kelak sangat ditentukan dari apa saja yang kamu lakukan sejak sekarang. Ingat juga, bersamaan dengan makin kuatnya identitas dirimu, kamu jadi makin siap saat hidup mempertemukanmu dengan jodoh sejatimu. Kalau kamu membiarkan hidupmu berantakan gara-gara patah hati, kamu jadi sulit tampil memesona dan meyakinkan di depan jodoh sejatimu.

4. Tidak berjodoh saat ini, mungkin suatu saat nanti

Sakit Cinta Bertepuk Sebelah Tangan, Mengertilah 5 Hal IniPixabay.com/stevepb-282134

Kemungkinan ini bukan untuk kamu ubah menjadi keyakinan yang kamu pegang erat-erat ya. Ini hanya untuk membesarkan hatimu yang sedang terlalu terpuruk.

Kemungkinan kalian berjodoh di masa depan memang ada. Namun ada pula kemungkinan kalian memang tidak berjodoh. Tak ada yang bisa memastikan masa depan, kan?

Jadi, satu sisi kamu boleh membesarkan hatimu dengan kemungkinan kalian berjodoh suatu hari nanti. Di sisi lain, kamu harus melanjutkan hidup dan sadar bahwa bila pun dia bukan jodohmu, kamu pasti akan berjodoh dengan yang lain. Dan kalau pada akhirnya kalian telah bertemu jodoh masing-masing, kalian mungkin hanya akan menertawakan kisah lama ini.

5. Waktu menyembuhkan segala luka

Sakit Cinta Bertepuk Sebelah Tangan, Mengertilah 5 Hal IniPixabay.com/gaxran-3899132

Terdengar klise, tetapi terlalu banyak orang telah membuktikannya. Apa-apa yang hari ini terasa amat menyakitkan, seiring waktu akan berkurang rasa sakitnya lalu menjadi tawar, netral kembali.

Namun meski waktu dengan sendirinya akan menyembuhkan segala luka, kamu jangan hanya menghabiskan waktu dengan menenggelamkan diri dalam kesedihanmu ya. Kamu harus tetap berpartisipasti aktif dalam penyembuhan luka hatimu supaya prosesnya menjadi lebih cepat.

Selain menyibukkan diri dengan hal-hal yang penting untuk masa depanmu seperti dalam poin 3, kamu juga bisa berkumpul dengan keluarga dan teman-temanmu. Kamu bisa melakukan hobimu, mengikuti berbagai kegiatan, atau bahkan sesederhana bermain-main dengan hewan peliharaanmu agar waktumu tidak terasa terlalu lambat.

Yah, namanya juga perasaan. Perasaan tak seperti tombol yang tinggal pencet lalu berubahlah rasa sedih menjadi bahagia dan cinta sekali menjadi tidak lagi cinta. Kamu butuh waktu untuk sembuh dari patah hatimu. Selagi waktu bekerja, kamu juga harus menjaga kepalamu tetap di atas supaya kamu tak ditenggelamkan kesedihan. Kamu pasti bisa melaluinya.

Baca Juga: Apakah Cintamu Bertepuk Sebelah Tangan? Kami Tahu Hasilnya!

Marliana Kuswanti Photo Verified Writer Marliana Kuswanti

Esais, cerpenis, novelis. Senang membaca dan menulis karena membaca adalah cara lain bermeditasi sedangkan menulis adalah cara lain berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya