5 Tanda Si Dia Hanya Ingin Coba-coba saat PDKT

Pikirkan lagi matang-matang, deh! 

Menjalani PDKT dengan orang yang kamu suka bak naik roller coaster. Ada saat-saat di mana kamu bahagia karena dekat dengan si dia, tapi ada juga momen di mana keraguan muncul tentang apakah hubungan ini berpotensi serius atau hanya main-main.

Kalau kamu merasa bimbang karena memikirkan apakah si dia sungguh ingin menjalin hubungan yang lebih dalam atau cuma ingin bersenang-senang, berikut ini tanda yang bisa jadi petunjuk bahwa si dia masih dalam tahap coba-coba dan belum siap untuk hubungan serius. Kira-kira si dia kaya begini gak, ya? Kamu wajib paham, nih!

Baca Juga: 5 Tips Agar Sukses PDKT Lewat Chatting, Auto Jadian

1. Sering hilang timbul tanpa kabar

5 Tanda Si Dia Hanya Ingin Coba-coba saat PDKTilustrasi orang menanti pesan (pexels.com/mikoto.raw Photographer)

Seseorang yang masih mau coba-coba sering kali gak konsisten untuk berkomunikasi. Di beberapa momen, ia tampak antusias saat ngobrol. Namun, gak ada angin gak ada hujan,  dia tiba-tiba slow response dan menghilang bak ditelan ombak.

Kalau memang serius denganmu, dia pasti ingin terus menghabiskan waktu bersama dengan bertemu atau sekadar ngobrol lewat chat. Pokoknya, dia berusaha menjaga komunikasi yang intens. Jika ada kendala, dia pasti mengabari agar kamu gak khawatir.

Bagaimanapun, komunikasi merupakan kunci penting dalam hubungan. Kalau dia aja sering ngilang tanpa kabar, gimana hubungan bisa berjalan dengan baik nantinya?

2. Enggan membicarakan masa depan

5 Tanda Si Dia Hanya Ingin Coba-coba saat PDKTilustrasi pasangan (pexels.com/cottonbro studio)

Salah satu tanda seseorang serius denganmu ialah melibatkanmu dalam rencana masa depannya. Dia punya gambaran dan tujuan yang jelas soal hubungan kalian, sehingga semuanya lebih terarah. Dia juga selalu antusias mengajakmu berdiskusi tentang impian satu sama lain, sehingga kalian bisa saling mendukung untuk mencapainya.

Namun, kalau dia menghindari topik ini atau merespons dengan jawaban yang samar-samar, sebaiknya kamu berhati-hati. Sebab, ini mengindikasikan bahwa dia masih dalam fase eksplorasi dan belum siap untuk membicarakan masa depan bersamamu.

3. Terlalu menjaga jarak

5 Tanda Si Dia Hanya Ingin Coba-coba saat PDKTilustrasi pasangan bertengkar (pexels.com/Alex Green)
dm-player

Walau penting untuk menjaga ruang pribadi dalam hubungan, terlalu menjaga jarak bisa menjadi masalah. Sebab, ini menyulitkan terbentuknya kedekatan dan chemistry di antara kalian. Bagaimanapun, cinta bisa tumbuh dari rasa nyaman. Kenyamanan sendiri muncul dari interaksi yang intens antara kamu dan dia.

Kalau si dia terus-menerus mencari alasan untuk menjaga jarak, ini bisa menunjukkan bahwa dia belum siap untuk kedekatan yang lebih dalam. Sebagai contoh, jarang bercerita keseharian atau kehidupan pribadi. Atau, bisa juga dengan memendam perasaan alih-alih membagikannya denganmu.

Baca Juga: 5 Tips Jitu Singkirkan Rasa Baper Saat PDKT, Sadar Diri

4. Gak pernah mengenalkanmu ke sirkel terdekatnya

5 Tanda Si Dia Hanya Ingin Coba-coba saat PDKTilustrasi sekelompok orang (pexels.com/Helena Lopes)

Ketika seseorang ingin membangun hubungan serius, dia akan merasa bangga dan senang untuk mengenalkanmu ke lingkungan terdekatnya. Kamu tentu akan diajak nongkrong dengan teman-teman satu sirkelnya atau bahkan diminta ikut acara keluarga.

Namun sebaliknya, jika si dia enggan atau terlihat gak antusias mengenalkanmu pada teman-teman dan keluarganya, ini bisa jadi pertanda bahwa hubungan kalian belum dianggap serius olehnya. Wah, kamu patut bertanya-tanya, nih!

5. Gak punya status hubungan yang jelas

5 Tanda Si Dia Hanya Ingin Coba-coba saat PDKTilustrasi pasangan (pexels.com/RDNE Stock porject)

Kamu digantung tanpa kejelasan? Sudah bertanya, "Kita ini apa?", tapi dia masih belum memberi jawaban pasti? PDKT berbulan-bulan tapi masih dikenalkan sebagai "teman"? Hati-hati, mungkin dia memang belum mau menjalani hubungan serius.

Kalau yakin dan menginginkanmu, dia akan mengajakmu menjalin hubungan yang berkomitmen tanpa perlu menunggu waktu lama. Kalau pun masih butuh waktu, dia pasti mengomunikasikan tujuannya dengan jelas di awal sehingga hubungan lebih terarah.

Jika menemukan tanda-tanda di atas pada dirinya, mungkin kamu berpikir untuk menunggu sampai dia luluh dan yakin denganmu. Namun, kamu bisa berakhir kecewa jika ujung cerita kalian gak sesuai harapan.

Karena itu, kalau memang berniat mencari hubungan yang serius, sebaiknya mundur agar kamu gak membuang waktu, perasaan, dan tenaga. Yakinlah bahwa suatu hari kamu akan bertemu orang yang tepat. 

Baca Juga: 5 Tanda Perilaku Abusive Gebetan saat PDKT, Fix Red Flag!

Nadhifa Aulia Arnesya Photo Verified Writer Nadhifa Aulia Arnesya

There's art in (art)icle. Hence, writing an article equals to creating an art.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya