4 Ide Kegiatan Kencan untuk Pasutri, Sederhana tapi Berkesan!

Bisa buat hubungan makin terasa romantis

Kegiatan kencan menjadi salah satu aktivitas rutin yang biasanya dilakukan sepasang kekasih. Namun sangat disayangkan, karena kegiatan ini menjadi jarang dilakukan ketika pasangan tersebut sudah menikah. Padahal, hal tersebut sangat baik untuk lebih menguatkan hubungan kamu dengan pasangan.

Nah, untukmu yang ingin menciptakan momen-momen indah kencan saat sudah jadi pasutri (pasangan suami istri), di bawah ini ada beberapa rekomendasi kegiatan yang bisa diikuti. Yuk, simak sampai habis!

1. Bersepeda bersama

4 Ide Kegiatan Kencan untuk Pasutri, Sederhana tapi Berkesan!ilustrasi bersepeda bersama (pexels.com/Mikhail Nilov)

Pertama, kalian bisa bersepeda bersama. Meskipun tampak sederhana, tapi berkeliling di sekitar tempat tinggal dengan mengendarai sepeda bersama bisa jadi hal yang menyenangkan untukmu dan pasangan. Selain itu, kegiatan ini juga bisa dijadikan aktivitas olahraga rutin kalian.

Melansir Brides, Francesca Di Meglio dan Megan Beauchamp, menyebut, "jika kalian punya sepeda, naiklah dan tentukan rutenya. Jangan lupa juga untuk mampir dan membeli es krim di tengah perjalanan kalian."

2. Staycation

4 Ide Kegiatan Kencan untuk Pasutri, Sederhana tapi Berkesan!ilustrasi pasangan hendak berlibur (pexels.com/Mikhail Nilov)

Selanjutnya, pertimbangkan juga untuk pergi ke suatu tempat dan sejenak lupakan masalah pekerjaan serta aktivitas harian kalian. Nikmati waktu berkualitas bersama sebagai pasangan suami istri dengan menginap di hotel.

Meglio dan Beauchamp menyarankan, kamu bisa check in di hotel untuk staycation. Di sana kalian bisa bersantai dengan memesan layanan kamar, berenang, spa, makan malam romantis, dan aktivitas relaksasi lainnya.

Baca Juga: 7 Ide Kencan Seru ala Ter Chantavit dan Davika, Dijamin Memorable!

3. Membuat resep makanan bersama

4 Ide Kegiatan Kencan untuk Pasutri, Sederhana tapi Berkesan!ilustrasi masak bersama (pexels.com/Anna Shvets)

Untuk aktivitas kencan yang sederhana dan bisa dilakukan di rumah, bereksperimen bersama di dapur bisa juga dipilih. John Keegan, dating coach, mengutip dari wikiHow, menyebut bahwa, kegiatan ini bisa jadi waktu bersama yang menyenangkan. Kalian bisa berkreasi dengan mengolah makanan favorit jadi sesuatu yang baru.

Agar suasana lebih indah dan berkesan, kamu bisa juga menyiapkan ruang makan seromantis mungkin. Misalnya, menyalakan lilin untuk membuat pencahayaan lebih romantis, mengenakan busana yang rapi, dan sebagainya.

4. Membuat permainan Q&A

4 Ide Kegiatan Kencan untuk Pasutri, Sederhana tapi Berkesan!ilustrasi pasangan mengobrol (pexels.com/EKATERINA BOLOVTSOVA )

Agar komunikasi kalian gak terasa monoton, membuka sesi Q&A (question & ask) atau bertanya dan menjawab dengan pasangan bisa dijadikan sebagai kegiatan kencan yang membangun keintiman. Di momen ini kamu dan pasangan bisa saling melempar pertanyaan dari yang paling sederhana dan gak penting, hingga sesuatu yang lebih mendalam. 

"Menanyakan pertanyaan pribadi dan mengamati pasangan adalah cara terbaik untuk mengenalnya lebih baik lagi. Kamu mungkin sudah merasa cukup mengenalnya, tapi gak menutup kemungkinan juga bahwa kamu akan terkejut dengan beberapa hal," kata Keegan.

Itu dia beberapa ide kencan sederhana yang bisa dilakukan pasutri. Mana yang jadi favoritmu?

Baca Juga: 5 Zodiak yang Membuat Kencan Pertama Menjadi Sulit, Terlalu Kaku

Nurkorida Aeni Photo Verified Writer Nurkorida Aeni

Hai

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya