5 Konsekuensi yang Harus Diketahui Jika Menerima Kembali Mantan

Menerima berarti memaafkan

Putus dari pasangan yang telah menyakitimu adalah hal yang sulit untuk diterima, bukan? Segala macam cara kamu lakukan, agar dapat kembali bersamanya. Karena, kamu tahu berpisah dengannya tidak akan membuatmu merasa tenang. Kamu akan sulit sekali bertindak seperti biasanya. 

Namun, selepas kamu kembali menjadi hubungan dengannya, maka akan selalu ada konsekuensi yang terima nantinya. Berikut ini ada beberapa alasan mengapa menerima pasangan, berarti kamu harus terima konsekuensinya. 

1. Menerima berarti kamu telah memaafkannya

5 Konsekuensi yang Harus Diketahui Jika Menerima Kembali Mantanpexels.com/Flora Westbrook

Menerima kembali pasangan setelah dia menyakitimu, berarti kamu telah memaafkan segala kesalahannya. Dalam hal ini berarti kamu paham, bahwa kamu akan dihadapkan oleh segala macam konsekuensi kedepannya seperti apa dan harus menerima dengan lapang dada untuk tidak lagi mengaitkan masalah saat ini dengan masalah yang telah terjadi dulu. 

2. Pantang bagimu untuk mengungkit kembali kesalahan yang dulu dilakukan

5 Konsekuensi yang Harus Diketahui Jika Menerima Kembali Mantanpexels.com/Kaboompics .com

Jika suatu saat nanti, kamu di harapkan pada berbagai masalah, baik yang sepele maupun yang berat, maka jangan pernah mengungkit kembali kesalahan yang telah kamu maafkan. Terkecuali, jika kamu ingin hubunganmu berakhir untuk kedua kalinya. 

3. Hubunganmu tak lagi sama dan itulah konsekuensinya

5 Konsekuensi yang Harus Diketahui Jika Menerima Kembali Mantanpexels.com/pixabay
dm-player

Konsekuensi yang akan kamu terima setelah menerima kembali pasangan dan menjalin lagi hubungan, maka hubunganmu tak akan sama lagi. Selalu ada perasaan was-was dan curiga pada setiap hal yang dilakukan pasangan tanpa dirimu. Oleh karena itu, kamu wajib paham akan hal ini dan menerima segala konsekuensi yang dirasa. 

Baca Juga: 6 Alasan Seseorang Tidak Mampu Berteman dengan Mantan, Pahami! 

4. Sabar adalah solusi, jika kamu ingin tetap bersamanya

5 Konsekuensi yang Harus Diketahui Jika Menerima Kembali Mantanpexels.com/Chinmay Singh

Jika kamu ingin hubunganmu yang kedua bersama pasangan ini berjalan langgeng, maka terima segala konsekuensi yang ada. Untuk dapat menerima semuanya, butuh kesabaran. Oleh karena itu, belajarlah untuk menjadi pribadi yang lebih sabar lagi. 

5. Jika selama menjalin hubungan kedua bersamanya, kamu tak bahagia, maka putuskan dan jangan terima dia lagi

5 Konsekuensi yang Harus Diketahui Jika Menerima Kembali Mantanpexels.com/Vera Arsic

Jika hubungan kedua yang kamu jalani dengan dia selalu ada masalah dan dirimu tak pernah bahagia, maka segera ambil sikap yang tegas untuk mengakhiri hubunganmu kembali. Setelah itu, jangan lagi berharap untuk balikan, karena ujung dari hubunganmu akan tetap sama, yakni tak bahagia. 

Itulah lima alasan, bahwa menerima kembali pasangan berati kamu harus terima konsekuensinya. Sampai sini, apakah sudah jelas?

Baca Juga: Bukan Sombong, Ini 5 Alasan Orang Memutuskan Kontak dengan Mantan 

P U T R I Photo Verified Writer P U T R I

Yuk menulis lagi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya