6 Tindakan Sederhana untuk Membuktikan Rasa Cinta pada Pasangan

Praktikkan, yuk! 

Beberapa orang mengeluh karena merasa gak dihargai oleh pasangannya. Ya, sangat mudah untuk memulai sebuah hubungan asmara, tetapi gak semua mampu mempertahankan keromantisan seiring berjalannya waktu. 

Bukan karena rasa cinta yang telah luntur, melainkan mungkin kalian lupa untuk tetap menunjukkan bukti cintanya. Padahal, membuktikan cinta gak melulu harus dengan sesuatu yang besar. Kamu bisa membuktikannya melalui tindakan-tindakan kecil berikut! 

1. Mengucapkan terima kasih 

6 Tindakan Sederhana untuk Membuktikan Rasa Cinta pada Pasanganilustrasi bukti cinta (pexels.com/Yan Krukov)

Pastikan untuk selalu mengucapkan terima kasih satu sama lain setiap kali pasanganmu melakukan suatu kebaikan untukmu. Bukan hanya suatu hal yang besar, tetapi ini juga berlaku untuk hal yang tampaknya kecil. 

Misalnya dia menjemputmu dari kantor, katakan terima kasih. Dia mengirimkanmu makan siang, katakan juga terima kasih. 

2. Memberinya pujian

6 Tindakan Sederhana untuk Membuktikan Rasa Cinta pada Pasanganilustrasi bukti cinta (pexels.com/cottonbro)

Selain ucapan terima kasih, sebaiknya juga menambahkan kalimat pujian. Semua orang senang mendapatkan penguatan positif. Memuji pasangan atas kebaikan tertentu pasti akan membuatnya tahu bahwa kamu menghargainya.

Ucapan terima kasih adalah baik, tetapi akan lebih baik lagi dengan memujinya atas seberapa baik dia melakukan sesuatu. Misalnya, setelah makan malam, puji masakan istri yang sedap. Jika suamimu bekerja keras untuk menafkahi keluarga, puji rasa tanggung jawabnya. 

3. Perhatikan apa yang dia sukai 

6 Tindakan Sederhana untuk Membuktikan Rasa Cinta pada Pasanganilustrasi bukti cinta (pexels.com/cottonbro)

Mungkin terkesan menyenangkan untuk memberi kejutan kepada istri dengan setangkai bunga mawar. Itu terjadi jika memang menyukai bunga, dia akan merasa sangat istimewa dan dihargai. 

Namun, bagaimana bila dia gak begitu menyukai bunga? Bisa saja yang dia inginkan adalah kamu meluangkan waktu untuk membantu pekerjaan rumah. 

Beberapa orang membuat kesalahan menganggap pasangannya menginginkan pemberian berupa materi. Namun, kenyataannya yang diinginkan adalah hal-hal yang gak ternilai dengan uang, seperti waktu, kebersamaan, dan obrolan yang berkualitas. Itulah alasannya mengapa sangat penting untuk mengetahui love languages dan apa yang diinginkan pasangan. 

dm-player

Baca Juga: 5 Tanda Pasanganmu Bertipe yang Mudah Jatuh Cinta, Apa Saja?

4. Ubah kebiasaan burukmu 

6 Tindakan Sederhana untuk Membuktikan Rasa Cinta pada Pasanganilustrasi bukti cinta (pexels.com/DreamLens Production)

Coba evaluasi apa saja kebiasaan yang gak disukai oleh pasangan. Berusahalah untuk mengatasi apa pun yang mengganggu satu sama lain sehingga dia tahu bahwa kamu peduli pada perasaannya. 

Misalnya, jika dia kesal saat kamu terus melihat HP saat ngobrol, berusahalah untuk menyimpannya. Jika dia kesal karena kamu selalu pulang larut malam saat berkumpul bersama teman-temanmu, pulanglah lebih awal. 

Mengubah hal-hal kecil ini menunjukkan bahwa kamu gak menganggap remeh perasaannya. Tentu saja ini adalah bentuk penghargaan tertinggi. 

5. Katakan "aku mencintaimu"

6 Tindakan Sederhana untuk Membuktikan Rasa Cinta pada Pasanganilustrasi bukti cinta (pexels.com/Artem Beliaikin)

Tindakan kecil, tetapi tetap terbaik untuk membuktikan cinta adalah mengatakan "aku mencintaimu" dengan sungguh-sungguh. Ini mungkin tampak seperti hal yang sederhana, tetapi banyak orang yang sering lupa mengatakannya. 

Mendengarmu berkata dengan sepenuh hati bisa membuatnya bahagia. Tatap matanya, tersenyum, katakan "aku mencintaimu", lalu tahan tatapan beberapa detik. 

6. Beri tahu alasan kamu mencintainya

6 Tindakan Sederhana untuk Membuktikan Rasa Cinta pada Pasanganilustrasi bukti cinta (pexels.com/Asad Photo Maldives)

Memang sangat mudah untuk mengatakan "aku mencintaimu". Namun, kamu harus mampu membuktikan dan menunjukkannya. Caranya adalah dengan memberi tahu alasannya. 

Kamu tentu saja jatuh cinta dengannya karena suatu alasan. Mungkin itu karena dia cerdas, manis, penyayang, bikin nyaman, atau bahkan segalanya. Katakanlah alasan-alasan itu. 

Membuktikan cinta bukan hanya dibutuhkan saat kamu masih berusaha mendekatinya. Justru ini penting untuk mempertahankan hubungan jangka panjang. Meski sederhana, enam tindakan di atas dapat kamu terapkan untuk membuktikan bahwa kamu mencintainya. 

Baca Juga: 5 Tanda Hubungan Intimmu Dilandasi Rasa Cinta, Patut Dicontoh!

Ratumas Ovvy Photo Verified Writer Ratumas Ovvy

Find me on Instagram @ratumasovvy

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya