Jangan Baper, 5 Tips Menghadapi Dia yang Hobi Memberi Harapan Semu

Jangan langsung baper ya, karena dia cuma main-main saja

Ngomongin soal asmara nyatanya ada beragam kisah cinta yang dialami oleh seseorang. Mulai dari yang bahagia sampai ngenes sekali pun. Nah, kisah cinta ngenes ini salah satunya ketika kamu berhadapan dengan seseorang yang suka memberi harapan palsu alias hobi PHP

Bagaimana tidak, dia cuma bisa ngomong doang. Jika berjanji tidak pernah mau menepati dan memberi harapan, tapi gak ada bukti nyata. Aduh, kalau sudah begini jadi capek sendiri berhubungan dengannya, bukan? Nah, supaya tidak terbawa perasaan, berikut lima tips menghadapi si pemberi harapan palsu.

1. Jangan mudah menaruh kepercayaan

Jangan Baper, 5 Tips Menghadapi Dia yang Hobi Memberi Harapan Semuilustrasi cowok memberi bunga (pexels.com/@chermiti mohamed)

Tips pertama menghadapi seseorang yang suka memberi harapan palsu adalah dengan tidak mudah menaruh kepercayaan padanya. Ketika kenal dengan seseorang, jangan buru-buru menaruh harapan lebih. Kenali dulu ia orang yang seperti apa, bagaimana sikapnya selama ini, kepribadiannya, dan sebagainya. Jangan langsung percaya dari sekedar omongan manis, karena kamu gak tahu maksud ia melakukan hal itu.

Bersikap biasa saja dengan tidak mudah menaruh kepercayaan pada orang lain, bisa menghindarkanmu dari dia yang datang cuma main-main. Cara ini bisa dilakukan supaya terhindar dari seseorang yang hobi memberi harapan palsu.

2. Bersikaplah sewajarnya saja

Jangan Baper, 5 Tips Menghadapi Dia yang Hobi Memberi Harapan Semuilustrasi PDKT (pexels.com/@cottonbro)

Dalam hidup, kita akan menemukan berbagai sikap dan kepribadian manusia, salah satunya tipe yang hobi membuat orang lain jadi geer dengan cara memberi harapan palsu. Nah, kalau kamu bertemu dengan tipe orang yang satu ini, bersikaplah sewajarnya saja. 

Apabila ia memberi rayuan, pujian, atau harapan-harapan yang cuma angan-angan semata batasi hatimu supaya gak mudah kebawa perasaan. Bersikaplah biasa saja, anggap perkataannya jadi angin lalu yang gak perlu kamu tanggapi secara berlebihan. 

Baca Juga: 5 Hal yang Sebenarnya Terjadi saat Kamu Merasa Jadi Korban PHP

3. Ajak bicara mengenai kepastian hubungan

dm-player
Jangan Baper, 5 Tips Menghadapi Dia yang Hobi Memberi Harapan Semuilustrasi pasangan (pexels.com/@Trung Nguyen)

Tips selanjutnya adalah dengan mengajak dia berbicara mengenai kepastian hubungan. Sebagai seorang perempuan, ketika menjalin hubungan tentu ingin segera mendapat kepastian. Nah, diposisi seperti ini jangan ragu tanyakan padanya mengenai masa depan hubungan kalian, apakah dia beneran serius atau sekedar main-main saja. 

Jika sudah kamu ajak berbicara mengenai kepastian hubungan, tapi ternyata itu hanya memberi harapan palsu, lebih baik jaga jarak. Mengingat menjalin hubungan dengan seseorang yang gak serius hanya akan buang-buang waktu.

4. Perhatikan sikapnya dia pada orang lain

Jangan Baper, 5 Tips Menghadapi Dia yang Hobi Memberi Harapan Semuilustrasi mengobrol (pexels.com/keira burton)

Selain tiga poin di atas, tips selanjutnya adalah memperhatikan bagaimana sikapnya pada orang lain. Sebelum kebawa perasaan lebih dalam, ada baiknya kamu perhatikan dulu sikap dan kepribadiannya seperti apa. Apakah ia tipe orang yang suka melebih-lebihkan omongan hingga terkesan pemberi harapan palsu atau bagaimana?

Kalau dia memang seperti itu, bersikaplah sewajarnya saja. Jangan mudah kebawa perasaan hanya karena ucapannya
. Cara ini ampuh supaya kamu tidak termakan oleh rayuan yang keluar dari mulut manisnya. 

5. Jika memang ia memberi harapan semu, lebih baik jangan jalin hubungan dengannya

Jangan Baper, 5 Tips Menghadapi Dia yang Hobi Memberi Harapan Semuilustrasi mengobrol (pexels.com/@cottonbro)

Daripada waktumu terbuang dengan orang yang gak pasti, lebih baik putuskan untuk berhenti menjalin hubungan dengannya. Ya bagimana bisa melangkah ke jenjang serius, orang dia saja tidak bisa menepati janji, banyak ngomong namun nol dalam tindakan, dan suka memberi harapan semu. 

Akan lebih baik apabila tidak berlanjut dan fokus dulu untuk memperbaiki diri. Mengingat mempertahankan hubungan dengan dia yang suka memberi harapan palsu pun gak ada baiknya untuk hidupmu.

Bertemu dengan seseorang yang suka memberi harapan semu memang sangat menyebalkan. Namun tenang saja, kamu bisa menghadapinya dengan lima cara di atas. 

Baca Juga: 5 Trik Supaya Kamu Gak Selalu jadi Korban PHP 

Ruhil Sabrina Photo Verified Writer Ruhil Sabrina

find me on instagram : @ruhilsabrina

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya