Idaman Perempuan, Ini 5 Karakter Suami Hebat dalam Film Indonesia

Karakter favorit kamu yang mana, nih?

Hampir setiap tahunnya, dunia film Indonesia selalu diramaikan dengan film-film seru dengan berbagai genre. Biasanya, salah satu genre film yang paling digemari oleh penonton Indonesia adalah genre romantis. Tidak jarang, para penonton dibuat baper dengan alur cerita dan karakter-karakter yang luar biasa.

Film bergenre romantis pun sering menampilkan tokoh atau karakter seorang suami yang hebat. Sampai-sampai, para penonton sering terbawa suasana dan ingin sekali mempunyai suami dengan karakter yang ada dalam film tersebut. Berikut di antaranya.

1. Clement (Wa'alaikumussalam Paris)

https://www.youtube.com/embed/mC7xTeh4h8k

Pertama ada karakter Clement dalam film Wa'alaikumussalam Paris. Karakter Clement  sendiri merupakan tipe suami yang begitu sabar menghadap seorang istri yang banyak mau dan tingkah. Bahkan, meskipun seorang mualaf, dia tetap berusaha untuk menjadi imam atau pemimpin yang baik sesuai dengan aturan agama.

Clement yang diperankan oleh Nino Fernandez ini diceritakan menjadi seorang anak dari petani kebun anggur yang cukup sukses. Meskipun begitu, dia tetap rendah diri dan berusaha untuk berdiri di kaki sendiri, tanpa bergantung kepada sang ayah.

2. Muhammad Rafli Imani (Cinta Laki-laki Biasa)

https://www.youtube.com/embed/HziqmgM-7JA

Muhammad Rafli Imani (Deva Mahenra) adalah karakter selanjutnya yang disebut-sebut sebagai karakter suami idaman banyak perempuan. Dalam film Cinta Laki-laki Biasa sendiri, Deva Mahenra beradu akting dengan bintang papan atas, Velove Vexia. 

Film yang dirilis pada 1 Desember 2016 ini menceritakan tentang perjuangan seorang pria untuk mendapatkan hati dan cinta dari seorang perempuan bernama Nania Dinda Wirawan.

Banyak sekali rintangan yang harus dia hadapi, seperti perjuangan mendapatkan hati sang mertua; selalu menemani sang istri yang sedang sakit; hingga harus mengurus anak-anaknya seorang diri. Meskipun begitu, dia tetap berusaha untuk memberikan cinta yang terbaik kepada sang istri.

Baca Juga: 9 Karakter Film Toy Story ini Ternyata Terinspirasi dari Mainan Asli

3. Ditto Percussion (Teman tapi Menikah)

https://www.youtube.com/embed/Mr6bsJwYGp4
dm-player

Selanjutnya ada film yang diangkat langsung dari kisah nyata sepasang selebritas Indonesia. Film Teman tapi Menikah menceritakan tentang perjuangan seorang pria bernama Ditto Percussion yang mencintai sahabatnya sendiri bernama Ayu.

Meskipun cinta, dia tetap memendam perasaan tersebut agar tidak membuat hubungan persahabatannya hancur.

Ditto sendiri merupakan karakter pria yang selalu ada untuk Ayu, baik senang maupun sedih. Tak heran jika Ayu sangat nyaman saat berada di samping Ditto. Hingga suatu ketika, Ditto mengungkapkan perasan cintanya kepada Ayu. Tanpa harus melalui proses pacaran, Ditto berhasil mendapatkan hati sang sahabat yang sekarang menjadi istrinya.

4. Habibie (Habibie & Ainun)

https://www.youtube.com/embed/rKGvrEWCG3A

Jika membahas karakter suami idaman perempuan, B. J. Habibie adalah sosok yang tepat untuk kita bahas. Kisah cinta antara Habibie dan Ainun diangkat ke dalam sebuah film yang dibintangi oleh Reza Rahardian dan Bunga Citra Lestari. Film ini pun sukses membuat banyak orang menjadi baper.

Karakter Habibie sendiri merupakan suami yang sangat romantis dan juga humoris. Tidak hanya itu, Habibie juga sangat perhatian terhadap sang istri dan selalu mempunyai cara tersendiri untuk mengungkapkan rasa cintanya kepada sang istri.

Kesetiaannya pun tidak perlu kita ragukan lagi. Terbukti hingga ajal memisahkan, hanya Ainun yang menjadi istri dari B.J. Habibie.

5. Fahri (Ayat-ayat Cinta)

https://www.youtube.com/embed/KE0gyKDrzA4

Tidak hanya karakter-karakter di atas saja yang banyak perempuan idam-idamkan sebagai suami. Sosok Fahri dalam film Ayat-ayat Cinta pun disebut-sebut sebagai karakter suami idaman banyak perempuan, lo.

Wajar saja karena Fahri sendiri merupakan pria yang sangat baik, memesona, pintar, pekerja keras, dan religius. Intinya, banyak sekali kelebihan Fahri yang hanya dimiliki oleh segelintir pria saja.

Di dunia ini, memanglah tidak ada sosok pria atau suami yang sempurna. Pastinya akan ada kekurangan yang dimiliki oleh setiap pria. So, belajarlah untuk tidak hanya mencintai kelebihan seorang pria, tetapi kekurangannya pun harus kamu cintai.

Baca Juga: Jago Akting, 5 Karakter dalam Film Ini Sukses Diperankan Rani Mukerji

Sandi Nugraha Photo Verified Writer Sandi Nugraha

Bismillahirrahmanirrahim

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya