5 Tanda Pasangan Dapat Dipercaya, Idaman

Berapa yang sudah dipunya pasanganmu?

Setiap orang mungkin memiliki tipe tersendiri yang berkaitan dengan pasangan ideal. Hal ini bisa saja berbeda pada setiap orangnya, namun secara umum biasanya hampir serupa. Salah satu tipe yang mungkin diharapkan oleh banyak orang adalah dapat dipercaya.

Tentu merupakan suatu kebahagiaan tersendiri bila berhasil menemukan pasangan yang dapat dipercaya. Biasanya tipe pasangan yang bisa dipercaya akan menunjukan beberapa tanda berikut ini yang mudah dikenali.

Baca Juga: 5 Tips Memilih Pasangan agar Terbina Hubungan Sehat dan Menyenangkan

1. Komunikasi dilakukan secara terbuka

5 Tanda Pasangan Dapat Dipercaya, Idamanilustrasi mengobrol (pexels.com/@EKATERINA-BOLOVTSOVA)

Komunikasi merupakan pondasi dasar dalam membangun hubungan. Tanpa kualitas komunikasi yang baik, sulit untukmu dan pasangan dalam menjalin hubungan yang benar-benar sehat.

Tentunya jika kamu berhasil mendapatkan pasangan yang dapat dipercaya, maka ia akan memiliki konsep komunikasi yang terbuka. Segala hal bisa diceritakan secara terbuka tanpa harus ditutupi, sehingga semuanya berjalan dengan lancar.

2. Tidak ada kebohongan 

5 Tanda Pasangan Dapat Dipercaya, Idamanilustrasi mengobrol intim (pexels.com/@Blue-Bird)

Siapapun pasti gak suka apabila hubungannya disisipi dengan kebohongan. Kamu juga pasti tidak mau apabila pasangan terus melontarkan kebohongan yang dapat merusak komitmen dan hubungan tersebut.

Berbeda halnya jika kamu mendapatkan pasangan yang bisa dipercaya. Biasanya ia justru akan benar-benar menjaga kejujuran dan menolak segala bentuk kebohongan, sebab dianggap dapat mengacaukan hubungan yang terjalin.

Baca Juga: 5 Tips LDR agar Hubungan dengan Pasangan Tetap Harmonis

3. Bisa diandalkan

dm-player
5 Tanda Pasangan Dapat Dipercaya, Idamanilustrasi pasangan berpelukan (unsplash.com/@candice_picard)

Menjalani hubungan sebetulnya membutuhkan kerja sama antara kamu dan pasangan. Tanpa kerja sama, justru hubungan bisa berakhir dengan berantakan. Inilah mengapa antara kamu dan pasangan harus sama-sama bisa diandalkan.

Jika pasanganmu dapat diandalkan dalam beragam hal, maka artinya ia juga dapat dipercaya. Bukan hal mudah untuk mengandalkan seseorang, sehingga sangat beruntung jika kamu bisa memperoleh salah satu yang seperti itu.

4. Gak malu mengakui kesalahan

5 Tanda Pasangan Dapat Dipercaya, Idamanilustrasi mengobrol (unsplash.com/@priscilladupreez)

Melakukan kesalahan sebetulnya merupakan hal wajar bagi semua orang. Yang terpenting kesalahan tersebut tidak fatal dan menyebabkan masalah besar dalam hubungan. Hal tersebut karena sewajarnya manusia merupakan tempatnya salah dan keliru.

Tentu saja pasanganmu bisa dipercaya apabila memiliki kepribadian yang gak takut mengakui kesalahannya. Contoh seperti ini tentu jauh lebih baik daripada bersikeras membela diri, padahal sebenarnya salah.

5. Tidak pernah melakukan kesalahan fatal

5 Tanda Pasangan Dapat Dipercaya, Idamanilustrasi bertengkar (pexels.com/@timur-weber)

Kamu pasti berharap agar hubungan yang dijalani selalu berjalan lancar tanpa masalah. Namun, mungkin saja pasanganmu justru melakukan hal yang sebaliknya, seperti membuat kesalahan yang cukup fatal.

Kesalahan yang dimaksud bisa berupa perselingkuhan, manipulatif, kekerasan, dan masih banyak lagi. Jika pasanganmu pernah melakukan kesalahan yang seperti itu, maka berhati-hatilah. Lain halnya jika pasanganmu justru bisa dipercaya, sehingga gak akan melakukan kesalahan fatal tersebut.

Sekarang kamu paham bahwa ternyata mendapatkan pasangan yang dapat dipercaya merupakan sesuatu yang patut disyukuri. Hubungan bisa berjalan lancar jika kamu dan pasangan bisa saling percaya. Jadilah pasangan yang dapat dipercaya!

Baca Juga: 5 Sikap Elegan yang Membuat Kamu Terlihat Lebih Percaya Diri

Abdi K Tresna Photo Verified Writer Abdi K Tresna

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Fajar Laksmita

Berita Terkini Lainnya