TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

8 Rekomendasi Brand Eyeshadow Palette Lokal, Harga Mulai Rp80 Ribuan

Cocok juga buat pemula, nih

Berbagai sumber

Eyeshadow termasuk item makeup yang wajib dimiliki. Selain sebagai pewarna kelopak mata, juga dapat digunakan sebagai blush on dan shading.

Eyeshadow dalam kemasan palette lebih banyak digemari ketimbang kemasan satuan per warna. Pilihan warna yang beragam dapat digunakan untuk berbagai kebutuhan dan bisa di-blend untuk menghasilkan paduan yang apik.

Berikut adalah delapan rekomendasi brand eyeshadow palette lokal dengan koleksi warna mewah dan super pigmented. Harganya relatif terjangkau, mulai dari Rp80 ribuan saja. Cocok buat pemula, nih!

1. Beauty Story Happily Ever After Palette

tinkerlust.com

Eyeshadow palette yang satu ini recommended banget buat pemula. Beauty Story Happily Ever After Palette terdiri dari enam warna, dua di antaranya bisa digunakan sebagai blush on dan shadding.

Dengan harga Rp80 ribuan, kamu sudah mendapat paket lengkap eyeshadow berwarna netral, blush on, dan shadding sekaligus. Ramah banget, kan di kantong?

2. Wardah Instaperfect Spotlight Eyeshadow Palette

wallsviews.co

Pelopor kosmetik halal di Indonesia ini belum lama merilis produk eyeshadow palette dengan koleksi warna yang memukau. Wardah Instaperfect Spotlight Eyeshadow Palette terdiri dari 10 warna bernuansa netral.

Dengan harga Rp115 ribuan, palette ini cocok digunakan untuk membuat tampilan nude hingga smokey. Harganya terjangkau banget, kan?

3. LT Pro Naturally Glam Eyeshadow Palette

elevania.co.id

Suka riasan mata bernuansa bold? LT Pro Naturally Glam Eyeshadow Palette menawarkan delapan warna netral untuk menghasilkan tampilan makeup bold nan glamor. Produk ini dijual dengan harga Rp135 ribuan.

Baca Juga: Kuas Makeup Apa yang Sesuai dengan Kepribadianmu?

4. Makeover Smokey Eyeshadow Palette

tokopedia.com

Tampilan smokey eyes memang cocok digunakan untuk berbagai suasana. Tren riasan mata ini juga gak lekang oleh waktu, sejak akhir tahun 90an sudah mulai dipopulerkan dan terus digunakan hingga kini.

Untuk menunjang penampilan smokey eyes-mu, Makeover Smokey Eyeshadow Palette punya tiga koleksi palette yang terdiri dari delapan warna. Masing-masing palette bernuansa cokelat, abu-abu, dan gold.

Punya warna yang netral dan mewah, eyeshadow palette ini dibanderol harga Rp160 ribuan saja, lho. Masih aman buat kantong, kan?

5. Mizzu The Addiction Palette Eyeshadow

journal.sociolla.com

Buat para pemula yang lagi asyik-asyiknya belajar merias wajah, Mizzu The Addiction Palette Eyeshadow sangat direkomendasikan untuk dimiliki. Palette yang berisi sembilan warna ini menawarkan warna yang netral dan simpel.

Kesembilan warnanya terdiri dari matte eyeshadow berwarna cokelat, ungu, oranye dan nude pink, serta tiga corak ber-glitter. Harganya pun masih terjangkau di kisaran Rp200 ribuan, dengan ukuran yang relatif besar.

6. Luxcrime Golden Eyes Ultra Palette

celinedee.com

Eyeshadow keluaran Luxcrime banyak digemari karena variasi warnanya yang cantik, kekinian, dan pigmented. Salah satu koleksinya yang menarik untuk dimiliki adalah Luxcrime Golden Eyes Ultra Palette.

Palette ini terdiri dari sepuluh warna bernuansa gold dengan tekstur matte dan glittery. Dengan harga Rp240 ribu, kamu bisa berkreasi menciptakan riasan mata mulai dari tampilan nude hingga bold nan glamor.

7. Inez Natural Color Eyeshadow Palette

reginapit.com

Setelah merilis eyeshadow palette dengan komposisi warna yang lebih berani, brand Inez mengeluarkan seri Natural Color Eyeshadow Palette yang berisi 15 warna kecokelatan, pinkish, hingga cerah yang nampak sangat natural.

Palette komplet ini hanya dibandrol harga Rp240 ribuan, lho. Worth to buy banget, kan? Bisa digunakan untuk makeup simpel sehari-hari hingga tampilan pesta yang glamor.

Baca Juga: Simple dan Mudah Ditiru! 7 Makeup Rutin untuk Remaja ala Beby Tsabina

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya