TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

New Normal Beauty Life di Era Pandemik, Ada Konsultasi Online nih!

Mengutamakan protokol kesehatan lebih ketat

MIRACLE Virtual Press Conference : Miracle Welcoming New Normal Beauty Life. 30 Juni 2020. IDN Times/Fajar Laksmita

Miracle Virtual Press Conference telah diselenggarakan pada Selasa 30/6. Acara ini mengambil tema "Miracle welcoming new normal beauty life" dan dipandu oleh dr. A. D Elita G, Dipl. AAAM, Corporate Medical Development.

President Director of Miracle Group Indonesia, dr. Lanny Juniarti, Dipl. AAAM, didapuk sebagai pembicara. Berikut beberapa adaptasi oleh klinik estetika dan protokol kesehatan yang terapkan. 

1. Tren perawatan berganti pada produk yang mengandung antioksidan serta yang dapat meningkatkan imun tubuh

MIRACLE Virtual Press Conference : Miracle Welcoming New Normal Beauty Life. 30 Juni 2020. IDN Times/Fajar Laksmita

Industri estetika selalu mengalami penyesuaian di setiap era, dr. Lanny Juniarti Dipl. AAAM, selaku Founder dan President Director MIRACLE Aesthetic Clinic Group memaparkan bahwa era new normal membuat masyarakat sangat mengutamakan kesehatan dan perawatan yang berdampak positif terhadap kesehatan.

Pelanggan menyukai produk yang mengandung Vitamin C dan multivitamin yang baik untuk tubuh. Kandungan yang paling dicari adalah antioksidan yang berfungsi untuk menetralkan radikal bebas, sehingga mencegah kerusakan kulit dan penuaan dini. 

2. Masa transisi akan membawa perubahan. Muncul standar baru dalam kehidupan pribadi, sosial, maupun di dunia kerja

MIRACLE Virtual Press Conference : Miracle Welcoming New Normal Beauty Life. 30 Juni 2020. IDN Times/Fajar Laksmita

dr. Lanny menambahkan bahwa "COVID-19 membuat seseorang lebih peduli terhadap kebersihan dan kesehatan. Banyak orang mengikuti kegiatan online. Kebanyakan kalau dulu cuci tangan sebelum makan, sekarang dalam sehari lebih sering. Masa transisi akan membawa perubahan. Muncul standart baru baik dalam kehidupan pribadi, sosial, maupun di tempat kerja".

Pada Miracle Aesthetic Clinic sendiri mengalami perubahan yang sangat terasa yaitu kunjungan pasien yang mulai turun. Jumlahnya pun bervariasi, ada yang sebagian dan ada yang parah. Ada klinik yang harus tutup sementara waktu, sesuai peraturan daerah. Tapi pihaknya terus melakukan inovasi. 

Baca Juga: Kandungan Skincare yang Menutrisi Kulit & Pemakaiannya saat New Normal

3. Miracle menyediakan online consultation dan online shop untuk beberapa produknya

MIRACLE Virtual Press Conference : Miracle Welcoming New Normal Beauty Life. 30 Juni 2020. IDN Times/Fajar Laksmita

Miracle Aesthetic Clinic melakukan perubahan secara virtual karena kondisi saat ini memaksa usaha mengalami perubahan digitalisasi yang cepat. Ada tiga jenis produk seri "Do it Yourself Treatment" yaitu Insta Glow, Insta Acne dan Insta Lift yang digencarkan saat pandemik. Produknya sendiri menjadi solusi bagi para pelanggan untuk melakukan perawatan layaknya facial sendiri di rumah. 

"Insta Acne untuk mengatasi masalah jerawat, sedangkan Insta Lift dapat mengurangi kerutan dan membuat kulit menjadi lebih kencang. Tahapan perawatannya cukup mudah dan hanya membutuhkan waktu sekitar 30-45 menit, selain itu juga bisa dilakukan berdua bersama dengan pasangan atau keluarga, karena satu kit bisa digunakan untuk 2 kali pemakaian” lanjut dr. Lanny.

4. Protokol pelayanan perawatan mengacu pada standar internasional

MIRACLE Virtual Press Conference : Miracle Welcoming New Normal Beauty Life. 30 Juni 2020. IDN Times/Fajar Laksmita

Protokol pelayanan di era transisi tidak hanya ditujukan untuk klien, namun juga protokol kesehatan untuk tenaga kerja. Protokol yang dilakukan Miracle Aesthetic Clinic mengacu pada dua guideline, yaitu protokol nasional dan internasional. Pihak Miracle Aesthetic Clinic ingin mengakomodasi pelanggan internasional di klinik yang berada di Batam, Lombok, dan Bali. 

Selanjutnya dr. Lanny  menjelaskan, "Protokol kesehatan ini diterapkan secara ketat karena beberapa alasan, yaitu adanya Orang Tanpa Gejala, potensi penyebaran yang terjadi di lingkungan klinik, ada area umum di klinik yang sering disentuh, serta faktor lamanya perawatan. Ada perawatan yang membutuhkan waktu cukup lama sekitar 45 menit. Jadi lebih berisiko, maka ini kita pertimbangkan". 

Baca Juga: Rekomendasi Brand Skincare Buatan Artis, Atasi Jerawat hingga Penuaan

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya