TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kenali 5 Kesalahan Pakai Makeup yang Bisa Bikin Cowok Ilfeel 

Mulai hindari dari sekarang nih

ilustrasi make up (pexels.com/Adrienn)

Perempuan mana yang tak senang jika dipuji oleh pasangannya? Setiap
perempuan pastinya ingin tampil yang terbaik di hadapan orang lain, khususnya pasangannya. Happy banget jika doi memuji penampilan keseluruhan kita.

Namun harus aware juga nih, karena kalau salah mengaplikasikan makeup, bisa bikin tampilan kita jadi enggak banget, bahkan sampai bikin cowok ilfeel. Duh, jangan sampai deh, ya. Nah, buat para ladies, yuk ketahui kesalahan apa saja yang harus dihindari saat mengaplikasikan makeup pada wajah.

Baca Juga: 5 Kesalahan ketika Pakai Cushion, Bikin Gagal Flawless

1. Warna foundation terlalu putih atau terlalu tebal 

ilustrasi make up (pexels.com/George Milton)

Mengaplikasikan makeup pada wajah memang agak tricky, susah-susah gampang. Kalau pilih warna foundation  terlalu putih dan gak sesuai dengan warna kulit, yang ada wajahmu jadi terlihat gak natural, bahkan seperti memakai topeng. So pasti, di mata cowok hal ini jadi terlihat aneh banget.

Sebaliknya, jika memoles wajah dengan foundation terlalu tebal, juga akan membuat muka terlihat cakey atau seperti dempul. Jadi, sebaiknya cukup pakai foundation tipis dengan warna yang sesuai kulitmu. Toh, laki-laki lebih suka perempuan yang berwajah asli alias natural.

Baca Juga: 5 Kesalahan Membaca yang Bikin Daya Tarik terhadap Buku Hilang

2. Alis terlalu tebal 

ilustrasi alis terlalu tebal (pexels.com/Ali Pazani)

Kesalahan hakiki yang tidak disukai laki-laki pada riasan wajah perempuan adalah alis yang dibuat terlalu tebal, apalagi yang terlalu menukik plus dengan ujung yang runcing. Alis yang jauh dari kesan natural, bahkan cenderung menyeramkan ini justru malah akan bikin cowok auto kabur.

Boleh sih menebalkan alis kamu yang tipis, asal harus tetap terlihat natural dan gak berlebihan. Pada dasarnya, laki-laki lebih suka melihat alis perempuan yang natural daripada alis tebal yang seram.

3. Terlalu banyak maskara 

ilustrasi memakai maskara (pexels.com/Magda Ehlers)

Kesalahan makeup lainnya adalah penggunaan maskara yang terlalu banyak pada bulu mata. Bukan apa-apa, jika too much, tentu akan terlihat menyeramkan. Orang bisa mengira ada kaki laba-laba di matamu.

Sebaiknya jepit dulu bulu mata sebelum menggunakan maskara. Pastikan hanya menggunakan dua lapis. Dengan cara ini bulu mata akan terlihat hitam, tebal dan alami.

4. Warna lipstik yang tidak lazim 

ilustrasi warna lipstik hitam (pexels.com/Courteney Victoria)

Lipstik merupakan salah satu alat makeup yang hampir dimiliki oleh setiap perempuan. Saking pentingnya, cukup dengan memulas bibir dengan warna lipstik yang tepat, bisa membuat penampilanmu terlihat lebih fresh.

Saat ini memang sudah banyak pilihan lipstik berwarna bold yang gak biasa seperti biru, silver, hijau bahkan hitam. Tapi, ternyata warna lipstik yang tak lazim ini, di mata laki-laki jadi terlihat aneh, sama sekali gak menarik dan agak menyeramkan.

Baca Juga: 5 Kesalahan Bermedia Sosial yang Dapat Menghancurkan Hubungan

Verified Writer

Malika Nabilla Larasati

Senang dengan berita unik dan menarik? Jadilah penulis!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya