TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 Kebaya dan Makeup Keluarga Acara Bleketepe Kaesang Erina, Ciamik!

Kental dengan nuansa Jawa

(IDN Times/Larasati Rey | vidio.com/Indosiar | instagram.com/astridanisah)

Setelah acara pengajian kemarin, rangkaian pernikahan Kaesang dan Erina dilanjutkan dengan upacara bleketepe pada Jumat (9/12/2022). Pemasangan bleketepe ini dilakukan sebagai pertanda telah dimulainya proses pernikahan dengan adat Jawa.

Di acara ini, juga terlihat keluarga Kaesang dan Erina kompak mengenakan kebaya dan busana yang serasi. Pemakaian kebaya kutu baru ala Jawa menambah nuansa tradisional di prosesi kali ini. Simak di bawah ini gaya kebaya serta makeup keluarga Kaesang dan Erina di prosesi bleketepe.

1. Keluarga Kaesang Pangarep terlihat senada dengan busana berwarna pink cerah saat melakukan pemasangan bleketepe

Busana keluarga kaesang di prosesi bleketepe (IDN Times/Larasati Rey)

2. Bu Iriana dan Kahiyang mengenakan kebaya kutubaru motif floral pink. Gak lupa, ditambah sanggul yang menambah kesan tradisional

Kebaya keluarga kaesang di prosesi bleketepe (IDN Times/Larasati Rey)

3. Sedangkan, Pak Jokowi dan Bobby serasi memakai Jawi Jangkep berwarna pink cerah dan kain jarik, lengkap dengan blangkon cokelat!

Busana keluarga kaesang di prosesi bleketepe (dok. tim media pernikahan Kaesang-Erina)

4. Beralih ke keluarga Erina yang busananya bernuansa pastel. Penampilannya terlihat apik dan ayu dengan baju bertema tradisional

Busana keluarga Erina di prosesi bleketepe (vidio.com/Indosiar)

Baca Juga: 5 Karakter Perempuan dengan Shio Tikus seperti Erina Gudono, Ambisius?

5. Saudara kandung Erina tampak kompak dengan kombinasi warna putih dan pink untuk pemilihan busana di prosesi bleketepe ini

Busana keluarga Erina di prosesi bleketepe (vidio.com/Indosiar)

6. Lalu, ada juga sang Ibunda dari Erina yang tampak ayu dengan kebaya full brokat berwarna tosca dan gak lupa memakai hijab senada

Kebaya keluarga Erina di prosesi bleketepe (vidio.com/Indosiar)

7. Detail kebaya keluarga Erina adalah model kutubaru dengan motif floral dan kombinasi warna putih-pink yang dilengkapi kain batik

Kebaya keluarga Erina di prosesi bleketepe (instagram.com/delmoraattire)

8. Penampilan keluarga Erina juga dimaksimalkan dengan sanggul atau konde tradisional, sehingga terlihat lebih anggun dan menawan

Busana keluarga Erina di prosesi bleketepe (vidio.com/Indosiar)

Baca Juga: 5 Sifat Perempuan Bila Jadi Anak Ketiga Layaknya Erina Gudono

Verified Writer

Nisa Meisa

Carpe Diem

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya