TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Gak Perlu Mahal, Lakukan 5 Cara Ini untuk Merawat Kesehatan Kulit

Simple juga bagus untuk kulitmu

pixabay.com/ivanovgood

Bagi wanita, merawat kesehatan kulit sudah menjadi rutinitas yang wajib dilakukan. Bahkan tak jarang beberapa orang malah meluangkan waktu tertentu untuk melakukan perawatan di salon atau klinik kecantikan. Bagi yang tidak terbiasa, ada juga yang lebih memilih untuk membeli produk skincare. Berbagai produk skincare yang ada memang menawarkan banyak manfaat sesuai kebutuhan masing-masing berdasar tipe kulit.

Beragamnya produk skincare bukan hanya kaya manfaat, tapi juga pada harga yang cenderung mahal. Selain itu, rangkaian perawatan kulit juga mengharuskan memakai produk dalam satu set paket skincare. Bisa dikatakan memang cukup menyita waktu dan pengeluaran. Namun, beberapa kebiasaan sederhana ternyata juga mampu menjadi cara ampuh untuk menjaga kesehatan kulit. Apa saja? Yuk, simak.

1. Rajin minum air putih

pixabay.com/rawpixel

Minum air putih selalu mampu menjadi solusi paling sederhana untuk banyak masalah. Selain baik untuk kesehatan tubuh, rutin minum air putih juga dapat menjaga kelembaban kulit. Bukan hanya itu, warna kulit terutama wajah akan tampak lebih cerah, kantung mata mulai memudar, dan kulit akan terasa lebih kencang. Bahkan, noda bekas jerawat pun dapat semakin tersamarkan.

Bukankah ini serupa hasil perawatan mahal? Yuk, rajin mengkonsumsi air putih setidaknya delapan gelas sehari. Mulai dari masalah kesehatan sampai kecantikan, rutinitas minum air putih akan mampu mengatasinya.

Baca Juga: 5 Teknik Perawatan Modern untuk Mengatasi Pock Mark, Demi Kulit Mulus!

2. Tidur cukup dan teratur

pixabay.com/Free-Photos

Masalah kulit tidak selesai dengan minum air putih saja. Kita juga perlu menjaga kualitas waktu istirahat. Tidur yang cukup dan teratur ternyata juga memberi pengaruh yang signifikan pada kesehatan kulit. Bukan hanya menghilangkan lelah, tidur yang cukup dapat mencegah kantung mata, mengurangi keriput, dan kulit wajah akan terbebas dari kesan kusam.

Dengan menjaga kualitas tidur, sama saja kita menjaga kesehatan tubuh kita tak terkecuali kesehatan kulit. Tidur akan membantu menjaga regenerasi kulit hingga pada akhirnya kita akan memiliki kulit yang cerah dan awet muda.

3. Tidak begadang

pixabay.com/Free-Photos

Begadang ternyata tidak hanya menjadi kebiasaan para pria. Banyak alasan mampu membuat wanita memilih beraktivitas di malam hari. Selain pekerjaan, hobi dan gaya hidup bisa menjadi pemicunya. Padahal begadang tetap akan membuat lelah, meski waktu tidur akan diganti di pagi atau siang hari.

Selain kelelahan, efek jangka pendek lainnya akan muncul kantung mata dan kulit menjadi kusam. Jika memang tidak terlalu mendesak, ada baiknya mengurangi kebiasaan begadang. Bukan hanya demi kesehatan kulit, tapi juga kesehatan tubuh secara umum.

4. Pakai pelembab wajah

pexels.com/Moose Photos

Meski sering disepelekan, memakai pelembab wajah sebenarnya sangat penting terutama bagi wanita yang sering beraktivitas di luar ruangan. Terlepas dari fungsi utamanya untuk melembabkan dan mencegah kulit kering, pelembab wajah sebenarnya juga dapat melindungi kulit dari paparan sinar matahari yang cukup berbahaya.

Selain itu, kandungan vitamin dan mineral dalam pelembab memiliki banyak manfaat bagi kesehatan kulit. Dengan memakai pelembab wajah, kulit dapat ternutrisi dengan baik dan optimal.

Baca Juga: 7 Perawatan Kulit Ini Mesti Dilakukan Saat Masuk Usia Kepala Tiga

Verified Writer

T y a s

menulis adalah satu dari sekian cara untuk menemui ketenangan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya