TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Daftar Warna Lipstick yang Wajib Dipunya Setiap Cewek

Kamu sudah punya warna yang mana aja nih?

Berbicara mengenai lipstick, kamu sebagai wanita pastinya pernah pakai atau malah hobi pakai lipstick. Bahkan untuk yang mengaku tomboi sekali pun, lipstick rasanya merupakan benda wajib punya. Cukup dengan lipstick, tampilan kamu bisa berubah drastis.

Warna lipstick rasanya gak cukup punya satu warna aja kan? Dan karena perkembangan fesyen, sekarang pakai lipstick warna biru bukan hal yang aneh. Mau tahu warna-warna lipstick apa aja yang mesti kamu punya? Ini daftarnya!

1. Lipstick warna merah pekat

instagram.com/jasonwu

Warna ini adalah warna lipstick nomor satu yang harus kamu punya! Tapi merah gak sekadar merah. Merah ternyata punya banyak variasi. Ada merah darah, ada merah bata, atau merah anggur. Nah, warna merah yang wajib kamu punya adalah merah pekat dengan semburat oranye atau biru.

2. Lipstick warna merah coca-cola

instagram.com/maccosmetics

Nah, sudah punya warna merah pekat bukan berarti kamu gak boleh koleksi merah lainnya. Warna lain yang harus dipunya adalah merah coca-cola. Bingung? Warna ini sebenarnya adalah warna merah dengan semburat kecokelatan. Oleh karena itu, jangan lupa sesuaikan warna lipstick merah dengan warna kulitmu ya.

3. Lipstick warna nude

instagram.com/maccosmetics

Meski pun terkesan cuma satu warna dan sederhana, warna nude juga punya banyak variasi. Ada warna yang sedikit pink, beige, atau mauve. Untuk yang berkulit cerah umumnya terlihat paling bagus dengan lipstick nude dengan shade yang sedikit peach dan pink. Sementara itu, jika kulitmu lebih gelap, sebaiknya pilih warna lipstick nude yang lebih tua.

Baca Juga: 5 Ritual Kecantikan di Pagi Hari Wajib Kamu Lakukan Biar Tampil Secantik Artis!

4. Lipstick warna dusty pink

limnitlipsticks.com

Warna ini bisa juga disebut sebagai warna pink salmon. Warna ini merupakan warna turunan dari Mauve. Dusty pink merupakan warna aman yang bisa kamu pake untuk acara santai atau pun resmi pun bisa. Untuk yang berkulit cerah, warna ini bisa kamu jadikan pilihan untuk warna lipstick nude tapi tidak terlihat pucat.

5. Lipstick warna plum

instagram/maccosmetics

Berterimakasihlah kepada beauty enthusiast yang membuat warna plum bisa menjadi tren tanpa harus nunggu halloween. Warna plum yang cenderung keunguan bisa kamu pakai untuk efek mewah. Kalau sudah pakai warna ini, usahakan riasan wajah dibuat senatural mungkin supaya gak tabrakan.

Baca Juga: Wanita Independen Percaya Bisa Hidup Sendiri Tanpa Menikah, Mitos atau Fakta?

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya