5 Cara Menghilangkan Jerawat Pakai Bawang Putih, Berani Mencobanya?

Jangan bingung lagi mengatasi jerawat membandel. Yuk kita lihat caranya

Kalian tahu khasiat bawang putih? Bawang putih memiliki kandungan antioksidan yang mampu mencegah dan menghilangkan jerawat. Tidak hanya itu. Bawang putih juga memiliki anti bakteri yang dapat mencegah timbulnya jerawat di wajah karena terkena polusi misalnya.

Buat kalian yang masih kebingungan mencari cara menghilangkan jerawat yang membandel, berikut ini ada beberapa langkah yang perlu kamu terapkan di rumah:

Mengiris dan menempelkan bawang putih di daerah jerawat

5 Cara Menghilangkan Jerawat Pakai Bawang Putih, Berani Mencobanya?Doc. Pribadi

Caranya sangat mudah dan praktis. Berikut langkah-langkanya:

  1. Iris dan potonglah 2–3 siung bawang putih
  2. Ambil beberapa irisan atau potongan
  3. Tempel dan gosokkan irisan bawang putih tadi ke bagian wajah yang ada jerawatnya
  4. Diamkan selama 5–10 menit, lalu bilas menggunakan air bersih

Lakukan perawatan ini secara rutin setiap hari, hingga jerawat menghilang dan bersih.

masker bawang putih

5 Cara Menghilangkan Jerawat Pakai Bawang Putih, Berani Mencobanya?masker bawang putih

Selain cara pertama, Anda dapat mencoba membuat masker bawang putih. Masker ini baiknya digunakan sebelum tidur untuk mengoptimalkan penyerapan nutrisi oleh kulit. Berikut ini langkah–langkahnya :

  1. Ambil 2–4 siung bawang putih
  2. Blender bawang putih dan campurkan sedikit air
  3. Oleskan dalam bagian wajah

Hati hati! Jangan mengoleskan terlalu dekat mata. Oleskan tipis saja, jangan terlalu tebal. Tunggu 10–30 menitan, lalu bilas menggunakan air bersih hingga bersih.

Campuran bawang putih, jeruk nipis dan minyak zaitun

dm-player
5 Cara Menghilangkan Jerawat Pakai Bawang Putih, Berani Mencobanya?Doc. Pribadi

Minyak zaitun dan jeruk nipis diketahui mempunyai kemampuan luar biasa untuk menghilangkan jerawat, dan nutrisi bagi kulit wajah Anda. Kulit wajah akan tetap lembab dan tidak terlihat kering. Pastinya akan bebas jerawat. Berikut ini langkah-langkahnya :

  1. Haluskan 2-3 siung bawang putih
  2. Peras jeruk nipis dan masukkan ke dalam bawang putih yang telah dihaluskan, kira–kira satu sdt
  3. Tambahkan setengah sdt minyak zaitun
  4. Campur dan aduk rata sampai merata
  5. Oleskan ke bagian paras yang mengalami jerawat, tunggu hingga 30 menit,dan bilas menggunakan air hangat hingga bersih

Campuran bawang putih menggunakan putih telur

5 Cara Menghilangkan Jerawat Pakai Bawang Putih, Berani Mencobanya?putih telur dan bawang putih

Berikut ini langkah–langkahnya:

  1. Haluskan 2–3 siung bawang putih
  2. Campur, aduk hingga merata bawang putih bersama putih telur
  3. Oleskan pada bagian paras yang berjerawat

Tunggu sampai 30 menit, kemudian bilas hingga bersih menggunakan air dan pembersih muka.

Campuran lidah buaya dan bawang putih

5 Cara Menghilangkan Jerawat Pakai Bawang Putih, Berani Mencobanya?masker bawang putih

Lidah buaya memiliki kandungan nutrisi yang sangat baik buat kesehatan kulit wajah. Lantaran dapat menjadi penghilang komedo, jerawat dan mencerahkan wajah sekaligus. Berikut ini langkah–langkahnya:

  1. Haluskan 2 – 4 siung bawang putih
  2. Patahkan lidah buaya, ambil getahnya dan campurkan dalam bawang putih yang telah dihaluskan
  3. Oleskan campuran tersebut ke bagian kulit berjerawat, tunggu hingga 10 menitan
  4. Setelah itu bilas memakai air hingga bersih.

Sekarang saatnya basmi jerawat Anda, dan dapatkan wajah sehat, bersih dan cantik.

anak24 Photo Writer anak24

no command

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya