5 Foot Cream Ampuh Atasi Kaki Pecah-pecah di Bawah Rp30 Ribu

Kaki mulus tanpa bikin kantong kurus! 

Memiliki kaki pecah-pecah pastinya sangat tidak nyaman, bukan? Selain menurunkan rasa percaya diri kita karena mengganggu penampilan, memiliki kaki pecah-pecah juga tak jarang memberikan efek rasa sakit saat berjalan. 

Penyebab kaki pecah-pecah sendiri juga sangat beragam. Namun, penyebab utamanya adalah hilangnya kelembapan kulit sehingga kaki menjadi kering dan mudah retak. 
Terdapat banyak cara untuk mengatasi kaki pecah-pecah, dari yang mahal hingga yang murah, dari cara sederhana hingga cara yang ribet. Nah, berikut adalah lima jenis foot cream yang ampuh atasi kaki pecah-pecah dengan harga yang bersahabat di kantong.

1. Viva Skin Food Cream

5 Foot Cream Ampuh Atasi Kaki Pecah-pecah di Bawah Rp30 RibuViva skin food (Instagram.com/vivacosmeticsonlineshop)

Produk pertama yang ampuh atasi kaki pecah-pecah adalah Viva Skin Food Cream. Kandungan mineral oil, beewax, chlosterin, vitamin A, E, F, omega 3, petroleum serta antioksidan di dalamnya ampuh untuk menjaga kelembapan serta elastisitas kulit kita. 

Cara penggunaannya juga cukup mudah, oleskan saja Viva Skin Food Cream setiap pagi dan juga malam hari ya. Untuk hasil maksimal, selalu bersihkan kaki sebelum menggunakan. Viva Skin Food Cream ini juga sangat mudah di temui di marketplace ataupun drugstore sekitarmu tentunya dengan harga yang sangat bersahabat, Rp10 ribu untuk tube 20 gram. Sangat bersahabat di kantong sekali, bukan? 

2. Kanna Krim Lembut

5 Foot Cream Ampuh Atasi Kaki Pecah-pecah di Bawah Rp30 RibuKanna (Instagram.com/kanna_indonesia)

Kanna Krim Lembut merupakan salah satu produk foot cream yang dikhususkan untuk mengatasi tumit pecah-pecah. Tidak hanya itu, Kanna Krim Lembut juga di klaim mampu mengatasi kulit kering serta kasar. Dalam produk ini terkandung komposisi lesitin, petrolatum, cetearil alkohol, ceteareth-33, PEG 100, stearate gliseril stearat, natrium bikarbonat, propylene glycol, metil paraben serta propyl paraben. Kandungan lestin yang juga berfungsi sebagai antioksidan ampuh untuk mengatasi kerusakan sel-sel kulit yang diakibatkan oleh radikal bebas. 

Untuk penggunaan dari Kanna Krim Lembut ini sangat mudah, aplikasikan pada tumit atau telapak kaki kamu setiap malam menjelang tidur. Untuk hasil terbaik, bersihkan dulu kaki sebelum diaplikasikan Kanna Krim Lembut. Untuk harga dari foot cream ini berkisar Rp15 ribu untuk ukuran tube 30 gram, dan sangat mudah didapatkan di drugstore terdekat ataupun marketplace favoritmu. 

Baca Juga: 5 Rekomendasi Foot Cream untuk Tumit yang Pecah-pecah dan Kasar

3. Pandansari Foot Cream

dm-player
5 Foot Cream Ampuh Atasi Kaki Pecah-pecah di Bawah Rp30 RibuPandansari Foot Cream (Tokopedia.com/marcmall89)

Produk ketiga yang ampuh mengatasi kaki pecah-pecah adalah Pandansari Foot Cream. Di dalam Pandansari Foot Cream ini terdapat formula khusus double moisturizer vitexyl yang dijamin ampuh untuk menjaga kelembapan dan kadar air dalam kulit, mencegah kulit kering, kasar dan pecah-pecah. 

Untuk pengaplikasian produk ini sangat mudah, oleskan pada bagian kaki yang pecah-pecah dua kali sehari. Untuk hasil maksimal, gunakan sebelum tidur lalu pakai kaos kaki supaya foot cream dapat meresap secara maksimal. Pandansari Foot Cream ini dibanderol dengan harga kisaran Rp14 ribu dengan berat 40 gram. 

4. Footis Footcare

5 Foot Cream Ampuh Atasi Kaki Pecah-pecah di Bawah Rp30 RibuFootis cream (Shopee.co.id/Borobudur_herbal)

Salah satu foot cream dengan harga bersahabat yang juga ampuh untuk atasi kaki pecah-pecah adalah Footis Footcare. Di dalam produk foot cream ini terkandung portulaca extract yang berperan sebagai antiinflamasi yang mampu memperkuat lapisan kulit, mengurangi rasa lelah serta mengobati pecah-pecah pada tumit kaki. Selain itu, kandungan jojoba oil di dalamnya juga ampuh untuk melembapkan, menghaluskan serta memperbaiki tekstur kulit. 

Untuk penggunaannya, oleskan Footis Footcare ini pada bagian tumit atau telapak kaki kamu dua atau tiga kali sehari. Namun, sebelum menggunakan foot cream ini jangan lupa bersihkan kaki terlebih dahulu. Untuk harga dari foot cream ini berkisar Rp29 ribu, dan sangat mudah didapatkan di drugstore atau marketplace langgananmu. 

5. Vaseline Repairing Jelly

5 Foot Cream Ampuh Atasi Kaki Pecah-pecah di Bawah Rp30 RibuVaseline Repairing Jelly (Instagram.com/vaselineid)

Vaseline Repairing Jelly , tentu sudah menjadi produk yang tidak asing bukan? Krim multifungsi ini juga ampuh untuk mengatasi kaki pecah-pecah. Kandungan petroleum jelly di dalamnya ampuh untuk melindungi serta mengunci kelembapan untuk memperbaiki kulit kering. Tidak hanya itu, Vaseline Repairing Jelly  ini juga ampuh untuk luka bakar, bibir pecah-pecah, kulit kasar ataupun luka gores. 

Cara penggunaannya sangat mudah, oleskan pada bagian-bagian tubuh yang membutuhkan setelah mandi atau sebelum tidur. Untuk hasil maksimal gunakan secara rutin. Harga Vaseline Repairing Jelly  ini juga sangat terjangkau di kantong, berkisar Rp24 ribu untuk ukuran jar 50 ml. Untuk menemukannya juga sangat mudah, sangat bisa di temui di drugstore atau marketplace favoritmu. Sangat worth buying, deh! 

Nah, sekarang sudahi insecure kamu dan segera atasi kaki pecah-pecah dengan foot cream di atas, ya. Tentunya dengan harga yang ramah di kantong! 

Baca Juga: Tumit Kaki Pecah-pecah? Atasi Pakai 5 Cara Ini

Armita Dewi Cahyanti Photo Verified Writer Armita Dewi Cahyanti

Manusia yang suka membagikan apa yang dibenaknya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya