4 Risiko Jika Terlalu Sering Mencukur Bulu Kaki dan Tangan, Bahaya!

Menyukur bulu kaki dan tangan bisa sebabkan masalah

Mencukur bulu kaki dan tangan mungkin menjadi kebiasaan bagi banyak orang apabila memang tidak betah dengan kondisi kaki dan tangannya yang memiliki banyak bulu. Tidak heran apabila banyak orang mencoba mengatasi hal yang satu ini dengan cara mencukur bulu kaki dan tangannya secara rutin, sehingga bisa benar-benar tampak mulus dan tidak dipenuhi dengan bulu-bulu halus lagi.

Sebetulnya menyukur bulu kaki dan tangan terlalu sering juga bisa mendatangkan masalah tersendiri bagi area sekitar kulit. Bahkan ada beberapa risiko berikut ini yang mungkin perlu diantisipasi jika terlalu sering mencukur rambut bulu kaki dan tangan, sehingga sebaiknya dapat diminimalisir.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Cream Cukur untuk Cowok, Bikin Nyaman Saat Mencukur!

1. Risiko kaki iritasi

4 Risiko Jika Terlalu Sering Mencukur Bulu Kaki dan Tangan, Bahaya!ilustrasi kaki (unsplash.com/Lucrezia Carnelos)

Bulu kaki dan tangan memang tidak bisa dilakukan sembarangan karena kamu juga harus benar-benar cermat dalam pemilihan pisau cukur agar nantinya tidak sampai menimbulkan risiko iritasi. Hal ini juga termasuk pula dengan mengoleskan pelembab untuk membantu menutrisi kulit agar terhindar dari risiko iritasi yang mungkin terjadi.

Jika kamu terlalu sering mencukur bulu kaki dan tangan dengan cara-cara yang salah, maka hal ini akan semakin membuka potensi iritasi pada area tersebut. Biasanya ciri dari iritasi dapat dirasakan melalui beberapa tanda, seperti kulit yang kemerahan, ruam, hingga sensasi rasa gatal dan panas yang mungkin dialami.

Baca Juga: 4 Tips Mencukur Bulu-bulu Halus pada Wajah, Gak Bikin Iritasi!

2. Kaki dan tangan mengalami lecet

4 Risiko Jika Terlalu Sering Mencukur Bulu Kaki dan Tangan, Bahaya!ilustrasi kaki (unsplash.com/Rune Enstad)

Kamu tentunya perlu tahu bahwa mencukur bulu kaki dan tangan terlalu sering bisa memperbesar risiko lecet yang mungkin terjadi. Memang risiko lecet ini bisa terjadi apabila kamu mencoba mencukur bulu kaki dan tangan yang kondisinya masih benar-benar pendek, apalagi jika pemilihan pisau cukurnya dirasa terlalu tajam atau pun kurang cocok digunakan.

Kaki dan tangan yang mengalami resiko lecet ini bisa menimbulkan rasa tidak nyaman, apalagi jika diikuti dengan iritasi yang mungkin terjadi di area tersebut. Oleh sebab itu, harus lebih hati-hati lagi dalam menyukur bulu kaki dan tangan agar nantinya tidak sampai menimbulkan luka lecet yang terasa mengganggu.

3. Bakteri mudah masuk ke dalam pori-pori

4 Risiko Jika Terlalu Sering Mencukur Bulu Kaki dan Tangan, Bahaya!ilustrasi kuku kaki (unsplash.com/Priscilla Du Preez 🇨🇦)

Kamu perlu tahu bahwa ternyata mencukur bulu kaki dan tangan terlalu sering akan membuat kondisinya jadi benar-benar botak. Hal yang disayangkan adalah potensi masuknya bakteri atau pun kuman akan semakin besar ke area tangan dan kaki, apalagi jika memang tidak diproteksi sama sekali dari keberadaan bulu-bulu halus tersebut.

Jika tidak ada bulu-bulu halus yang menangkal masuknya bakteri dan kuman ke dalam pori-pori, maka bisa menimbulkan masalah tersendiri. Kamu jadi harus lebih rajin membersihkan area tangan dan kaki untuk mencegah masuknya bakteri dan kuman tersebut, khususnya bila memang tidak memiliki bulu halus di area tersebut.

4. Mengalami kondisi kering

4 Risiko Jika Terlalu Sering Mencukur Bulu Kaki dan Tangan, Bahaya!ilustrasi kaki (unsplash.com/@luisadenu)

Menyukur bulu kaki dan tangan terlalu sering ternyata bisa menimbulkan risiko kulit yang kering. Risiko kulit kering ini memang biasanya akan terasa sangat mengganggu karena mudah sekali menimbulkan iritasi yang mungkin terjadi di area tersebut, apalagi jika kondisi keringnya sudah benar-benar cukup ekstrim.

Tidak heran apabila kamu sebaiknya dapat meminimalisir intensitas mencukur bulu kaki dan tangan. Hal ini dilakukan agar kamu tidak sampai mengalami kondisi kulit kering yang terasa mengganggu di area tersebut, serta dapat membatasi ruang gerakmu pada saat beraktivitas sehari-hari.

Ternyata memang mencukur bulu kaki dan tangan terlalu sering bisa mendatangkan risiko tersendiri. Itulah alasan mengapa kamu sebaiknya dapat meminimalisir intensitas mencukur agar tidak mengalami hal-hal di atas. Apakah kamu termasuk orang yang rajin mencukur?

Baca Juga: 5 Bahaya Tidak Menggunakan Cream Saat Mencukur Jenggot, Perhatikan!

Deska Chalis Photo Verified Writer Deska Chalis

Berusaha memperbanyak membaca dan menulis!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Fajar Laksmita

Berita Terkini Lainnya