9 Inspirasi Kebaya Pernikahan dengan Model yang Simple dan Anggun

#IDNTimesLife cocok untuk akad di kala pandemik

Pandemik COVID-19 membuat calon pengantin tak bisa melangsungkan pernikahan dengan banyak tamu undangan. Hal ini membuat pernikahan yang berlangsung jadi lebih intim. 

Kebaya pernikahan juga perlu menyesuaikan, lebih simple namun tetap anggun. Nah, ini dia beberapa inspirasi kebaya pernikahan dengan model yang simple dari para artis. Yuk, simak artikel di bawah ini!

1. Menikah dengan adat Jawa, kebaya Mumuk berbahan brokat putih. Potongan yang panjang dengan batik sarimbit, jadi pilihannya

9 Inspirasi Kebaya Pernikahan dengan Model yang Simple dan AnggunKebaya Pernikahan Mumuk Gomez (instagram.com/uki_wiraatmaja)

2. Kebaya kutubaru dengan stagen dan kamisol bisa jadi alternatif juga. Roknya pilih yang membuatmu leluasa untuk bergerak dan menyapa tamu

9 Inspirasi Kebaya Pernikahan dengan Model yang Simple dan AnggunIndah Indriana. (instagram.com/indahindriana)

3. Dengan model yang sederhana, pilih warna yang eye catchy, seperti warna-warna nude supaya tetap tampil manis

9 Inspirasi Kebaya Pernikahan dengan Model yang Simple dan AnggunOvi Dian. (instagram.com/ovi_dian)

4. Paduan kebaya putih full payet dengan siger Sunda, akan membuatmu tetap memesona di hari pernikahan

9 Inspirasi Kebaya Pernikahan dengan Model yang Simple dan AnggunAlika Islamadina. (instagram.com/ramzyrachbini)

5. Meski dengan model yang simple, tambahan veil yang tersemat di sanggul, bisa jadi aksesori yang buat gaya kebayamu makin elegan dan anggun

9 Inspirasi Kebaya Pernikahan dengan Model yang Simple dan AnggunTasya Kamila. (instagram.com/tasyakamila)
dm-player

Baca Juga: 9 Pilihan Kebaya Fanny Ghassani, Ada Kebaya Pengantin dan Lamaran

6. Kebaya model kutubaru putih akan pancarkan pesonamu saat akad nikah, apalagi dengan bahan brokat

9 Inspirasi Kebaya Pernikahan dengan Model yang Simple dan AnggunInspirasai Kebaya Isyana Sarasvati. (instagram.com/didietmaulana)

7. Kebaya dengan atasan model kurung bisa kamu sontek. Tambahkan kain tulle di salah satu sisinya agar kelihatan makin elegan

9 Inspirasi Kebaya Pernikahan dengan Model yang Simple dan AnggunCitra Monica. (instagram.com/citra_monica)

8. Model kebaya kartini berbahan brokat jadi opsi Cut Tari untuk tampil simple dalam balutan warna silver

9 Inspirasi Kebaya Pernikahan dengan Model yang Simple dan Angguninstagram.com/carol_18s

9. Kebaya high-low dipadukan dengan songket akan buat tampilanmu mewah, apalagi jika warnanya ada unsur merah & gold yang memukau

9 Inspirasi Kebaya Pernikahan dengan Model yang Simple dan AnggunNikita Willy. (instagram.com/nikitawillyofficial94)

Nah, itu tadi beberapa inspirasi kebaya simple untuk pernikahanmu. Paduan warna, model, dan rok atau bawahan kain tradisional, akan membuat hari akadmu berkesan.

Baca Juga: 7 Ragam Ide Kebaya ala Lola Amaria, Didominasi Kebaya Bali yang Apik

Topik:

  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya