9 Suka Duka Punya Pacar Fotografer, Sabar Adalah Salah Satunya!

Kamu banyak suka apa dukanya?

Apa pun profesi atau hobi yang disandang oleh pacarmu, pasti ada risikonya. Sedikit atau banyak, ini bakal berimbas sama hubungan yang kalian jalani. Termasuk apabila pacarmu punya profesi atau hobi sebagai fotografer.

Ada sisi unik yang membuatnya berbeda dari yang lain. Kamu pasti punya cara sendiri bagaimana menghadapi pacarmu, seperti beberapa suka duka punya pacar fotografer seperti di bawah ini. 

1. Saat pasangan lain beri kode dulu buat memotret, tanpa aba-aba dia sudah siap ambil angle terbaikmu

9 Suka Duka Punya Pacar Fotografer, Sabar Adalah Salah Satunya!instagram.com/maudyayunda

Dia melihatmu dengan cara yang berbeda dari orang yang pernah kamu kenal. Dia tahu sisi terbaik yang ada dalam dirimu. Kalo pasangan lain harus beri aba-aba dulu buat memotret, dia gak perlu.

Dia otomatis bakal mengabadikan setiap momen berharga sama kamu. Gak kebayang deh, seberapa menyenangkan ketika kamu bisa menghabiskan sisa hidup bersamanya. 

2. Momen klien saja diabadikan dengan sempurna, apalagi momen kebersamaan berdua

9 Suka Duka Punya Pacar Fotografer, Sabar Adalah Salah Satunya!instagram.com/maudyayunda

Buat menghadapi klien, fotografer dituntut profesional. Padahal, permintaan klien banyak yang mengawang. Sehingga saat bersamanya, momen berdua tak pernah dilewatkan begitu saja. Dia bakal menyiapkan memori kosong saat akan luangkan waktu bersamamu.

Fotografer pun tahu bagaimana merawat gadget dan barang berharga yang dipunya. Itu yang membuatnya tahu bagaimana memperlakukan kekasihnya. Bersamanya, membuatmu jadi pribadi yang utuh. Susah dan senang kalian lewati penuh suka cita.

3. Dikelilingi model yang memesona adalah makanan sehari-hari sampai kamu sudah kebal dengan tuntutan ini

9 Suka Duka Punya Pacar Fotografer, Sabar Adalah Salah Satunya!instagram.com/gadiiing

Fotografer dituntut buat kerja sama dengan berbagai klien. Itu yang membuatnya jadi orang yang harus bisa adaptasi sama berbagai tipe manusia.

Alih-alih jealous saat pemotretan dengan model-model yang memesona, kamu sudah hafal sekaligus kebal dengan momen seperti ini. Boro-boro cemburu, kamu justru ikut senang dan bersyukur karena itu berarti dia lagi banyak garapan. Bener, gak?

4. Di balik ego dan idealismenya, kamu akan tercengang dengan kesabaran dia waktu menghadapi kamu

9 Suka Duka Punya Pacar Fotografer, Sabar Adalah Salah Satunya!instagram.com/gadiiing

Saat kalian lagi ada selisih paham, dia akan menggunakan sisi dewasanya saat menghadapi kamu. Layaknya ikan, dia gak bakal membuatmu tenggelam sendiri. Dia akan mengajarkan bagaimana cara berenang dengan benar. 

Sebagian fotografer punya ego dan idealisme tinggi. Namun, dia bisa memosisikan diri dalam setiap situasi. Kamu bakal tercengang dengan kesabaran dia saat menghadapimu yang sedang kacau.

Apabila ditanya siapa orang yang paling bisa menenangkanmu, jawabannya pasti adalah pacarmu.  

Baca Juga: 6 Alasan Lebih Baik Curhat dengan Pacar Ketimbang ke Sembarang Orang

5. Sosoknya tak jarang buatmu jatuh hati. Mulai dari tutur kata sampai teladannya, buatmu lebih menghargai hal kecil dalam hidup

dm-player
9 Suka Duka Punya Pacar Fotografer, Sabar Adalah Salah Satunya!instagram.com/raisa6690

Dia tak ayal seperti teman, suka bercanda dan melakukan hal konyol buat menghiburmu. Namun saat kamu sedang ditempa kerasnya hidup, dia jadi satu-satunya orang yang berani menuturkan kebenaran sepahit apa pun.

Dia adalah orang yang membuatmu mau menghargai hal kecil dalam hidup. 

6. Dukanya kalo lagi berantem, dia bakal pakai silent treatment sampai kamu tahu sendiri apa yang harus kamu lakukan

9 Suka Duka Punya Pacar Fotografer, Sabar Adalah Salah Satunya!instagram.com/raisa6690

Layaknya manusia biasa, dia pasti bisa kesel. Namun kekesalannya selalu dilakukan dengan elegan sehingga membuatmu belajar lebih dewasa lagi dalam menjalin hubungan.

Pas lagi berantem, gak perlu heran apabila dia mulai mendiamkan. Sebab, itu dilakukan agar kamu bisa merefleksikan diri dan tahu apa yang seharusnya kamu lakukan. 

7. Dia berbagi pengalaman dengan menuntunmu ke banyak tempat, menemanimu bertemu banyak tipe orang

9 Suka Duka Punya Pacar Fotografer, Sabar Adalah Salah Satunya!instagram.com/tasyakamila

Gak hanya di studio indoor, profesi fotografer pasti menuntunnya buat melancong ke banyak tempat outdoor. Hidupmu jadi lebih berwarna saat dia mau berbagi pengalaman dengan menuntunmu ke banyak tempat.

Selain jaringan pertemanan yang semakin luas, kamu jadi punya berbagai perspektif baru dalam memandang kehidupan setelah diajak traveling dan bertemu banyak orang. 

8. Bijak dalam mengambil keputusan, dia juga pendengar terbaik saat kamu tengah kesusahan

9 Suka Duka Punya Pacar Fotografer, Sabar Adalah Salah Satunya!instagram.com/tasyakamila

Kalau kamu mencari pendengar yang baik, fotografer adalah salah satunya. Seseorang yang tahu apa yang dirasakan sebelum kamu bercerita. Orang yang selalu berhasil meredakan ketegangan saat kamu sedang menghadapi peliknya kehidupan.

Cuma dia yang tahu bagaimana membuatmu tersenyum di tengah masalah yang mendera. Seseorang yang tahu bagaimana memperlakukanmu saat bersedih dan bahagia. 

9. Gak hanya jago mengatur setting pada kamera atau gadget, cuma dia yang bisa bikin kamu bahagia dengan ide briliannya

9 Suka Duka Punya Pacar Fotografer, Sabar Adalah Salah Satunya!instagram.com/tasyakamila

Layaknya lagu Fix You punya Coldplay, dia diutus untuk memberi cahaya dalam kehidupanmu. Pasalnya, fotografer pasti tahu bagaimana memainkan cahaya, pun saat  kegelapan menyapa.

Dia mencintaimu dengan cara-cara yang berbeda dengan kebanyakan orang. Bahasa yang dia sampaikan, setiap hal yang dia berikan, hanya kalian berdua yang bisa memahaminya. 

Itu tadi beberapa suka duka punya pacar fotografer. Kalau kamu, lebih banyak suka atau dukanya nih? 

Baca Juga: 7 Kesalahan Wajar Pacar yang Sebenarnya Masih Layak Kamu Maafkan

Topik:

  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya