5 Rekomendasi Skincare Alami yang Jadi Pilihan Para Beauty Enthusiast

Yuk coba!

Penggunaan skincare berbahan natural serta organik tampaknya kini menjadi tren di kalangan beauty enthusiast. Skincare ini aman digunakan bagi kulit sensitif sekalipun karena tidak ada bahan kimiawi sebagai komposisinya.

Selain itu efek samping dari produk berbahan natural lebih sedikit dan ramah lingkungan sehingga tampaknya ini menjadi poin utama. Berikut 5 produk skincare natural yang bisa kamu jadikan pilihan, semuanya berasal dari bahan organik, lho!

1. Lacoco

5 Rekomendasi Skincare Alami yang Jadi Pilihan Para Beauty Enthusiastinstagram.com/lacoco.id/

Lacoco sendiri merupakan brand asal Korea Selatan yang selalu memproduksi skincare berbahan dasar natural. Sebut saja beberapa bahan dasar skin care ini seperti cactus, jeju clay, active charcoal serta aloe vera didatangkan dari seluruh dunia terutama Pulau Jeju itu sendiri.

Bukan hanya mengklaim berbahan dasar natural tetapi produk ini sudah memiliki sertifikat organik dan sudah teruji dari segi khasiatnya. Produk ini bisa kamu jadikan pilihan bila saat ini kamu sudah mulai menggunakan skincare berbahan alami dan organik.

2. Avoskin

5 Rekomendasi Skincare Alami yang Jadi Pilihan Para Beauty Enthusiastinstagram.com/avoskinbeauty/

Tak melulu berasal dari brand luar, brand lokal sendiri seperti Avoskin sama-sama memproduksi produk skincare dari bahan alami. Berbagai bahan natural tersebut didapat dari hasil sulingan essential oil-nya yang berasal dari dataran tinggi Jawa dan Bali yang telah dibudidayakan sejak lama oleh mereka.

Sebut saja beberapa bahan dasar alami yang mereka gunakan seperti kopi, bunga kenanga, teh hijau bahkan lemon. Ada juga tanaman lain yang didapat dari luar negeri seperti chamomile flower dari Hungaria. Jika kamu merupakan pecinta produk lokal maka skincare dari brand ini layak kamu miliki.

3. Sulwhasoo

5 Rekomendasi Skincare Alami yang Jadi Pilihan Para Beauty Enthusiastinstagram.com/sulwhasoo.indonesia/
dm-player

Brand asal Korea Selatan ini sudah menggabungkan sains dan teknologi selama 50 tahun dalam pembuatannya. Skincare ini mampu merawat kecantikan dan kesehatan kulit dengan produk utamanya adalah ginseng.

Ketika diaplikasikan ke dalam kulit, ginseng bisa bertindak antiaging sehingga kulit akan tetap elastis, mulus serta terawat. Jika kamu ingin beralih ke skincare berbahan organik maka produk ini bisa kamu jadikan pilihan untuk mengatasi kerutan dan penuaan dini lainnya.

Baca Juga: Skincare Alami dari Korea Berbahan Jamur Termahal di Dunia

4. Caudalie

5 Rekomendasi Skincare Alami yang Jadi Pilihan Para Beauty Enthusiastinstagram.com/caudalie/

Brand yang menghadirkan inovasi dengan menggunakan bahan alami lainnya adalah Caudalie yang berasal dari Prancis. Kini brand satu ini lebih fokus untuk memproduksi skincare anti aging dengan produk lainnya yang beragam seperti body care bahkan fragrance.

Brand ini mulai terkenal di masyarakat pada tahun 1995 dan sampai kini terus mengembangkan inovasi terbaiknya.

5. Jurlique

5 Rekomendasi Skincare Alami yang Jadi Pilihan Para Beauty Enthusiastinstagram.com/jurlique/

Brand ini merupakan brand kecantikan asal Australia yang didirikan pada tahun 1985. Produk skincare yang dihasilkan pun selalu berasal dari bahan-bahan organik dan bebas bahan kimia. Untuk membuktikan bila bahan organik tersebut terjaga kualitasnya mereka memiliki perkebunan sendiri.

Semua proses pemetikan dan pemilihan bahannya secara manual sehingga tanaman yang dipilih memang benar-benar berkualitas.

Mau mencoba beralih ke skincare  dengan bahan alami?

Baca Juga: 5 Brand Skincare Alami dari Korea yang Aman untuk Kulit Sensitif

Indah Shaliha Photo Verified Writer Indah Shaliha

Someone who loves writing and pottery

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya