8 Tips Sukses Menjadi Seorang Beauty Vlogger Fenomenal

Ikut sukses dalam dunia kecantikan

Beauty vlogger menjadi salah satu profesi yang paling digemari sebagian perempuan saat ini, bukan hanya soal membagikan cara berdandan yang baik dan benar, menjadi beauty vlogger juga artinya membantu banyak kaum hawa yang kurang percaya diri untuk membuat mereka tampil sepede mungkin di depan khalayak.

Jika kamu termasuk yang ingin menjadi seorang beauty vlogger, tentunya kamu bisa seperti halnya perempuan lain di luar sana. Hanya saja, yang menentukan kesuksesan seorang beauty vlogger tidak hanya satu atau dua hal, melainkan terdapat banyak faktor yang mendukung. Apa saja?

1. Materi video

8 Tips Sukses Menjadi Seorang Beauty Vlogger Fenomenalunsplash.com/nickmorrison

Kamu bisa menuliskan tiga hingga lima video yang akan kamu upload di channel kamu, jangan sampai kamu stuck di dua video selama berbulan-bulan karena kehabisan ide membuat materi apa lagi yang akan ditunjukan kepada penonton.

Misal, jika minggu ini kamu membahas tutorial makeup, minggu depan kamu bisa mereview produk-produk makeup yang telah kamu pakai.

2. Kualitas

8 Tips Sukses Menjadi Seorang Beauty Vlogger Fenomenalunsplash.com/sammcghee

Tidak dapat dipungkiri bahwa kini penonton banyak yang memilih menonton video dengan kualitas yang bagus. Kualitas di sini bukan hanya menyoal video kamu yang diambil menggunakan kamera mahal, karena jika kita pandai memanfaatkan teknologi, video yang direkam dari ponsel saja bisa bagus.

Yang harus kamu perhatikan adalah belajar dengan menonton video yang banyak ditonton, belajar bukan berarti menjiplak ya! Kamu bisa melihat misal seorang beauty vlogger terkenal merekam dengan background lucu atau menaruh tumbnail yang menarik minat banyak orang.

3. Konsistensi

8 Tips Sukses Menjadi Seorang Beauty Vlogger Fenomenalunsplash.com/esteejanssens

Di awal, kamu mungkin akan terseok-seok mendapatkan penonton. Bukan hal mustahil jika video kamu ternyata hanya ditonton puluhan orang. Tapi itulah kuncinya, jika kamu terlalu pesimis untuk tidak meneruskan video, maka puluhan orang itu tidak akan menonton video kamu lagi.

Karena percaya atau tidak, jika ada 100 orang yang menonton video pertamamu, kemungkinan akan ada 40-50% yang akan menonton lagi video kamu selanjutnya. Jadi, tetap upload video kamu meski belum mencapai ribuan penonton ya!

4. Menjadi unik

8 Tips Sukses Menjadi Seorang Beauty Vlogger Fenomenalunsplash.com/codytdavis
dm-player

Kamu pasti mengenal para beauty vlogger seperti Suhay Salim atau Cindercella, siapa mereka? Para perempuan dengan keunikan yang berbeda-beda. Suhay dengan caranya berbicara yang lucu dan menghibur, serta Cindercella beserta makeup yang anti-mainstream.

Baca Juga: 5 Makeup Look Untuk Lebaran ala Beauty Vlogger yang Anti Menor

5. Miliki konten berbeda

8 Tips Sukses Menjadi Seorang Beauty Vlogger Fenomenalunsplash.com/christianw

Dalam satu channel beauty vlogger, kita tidak akan disuguhkan mengenai tutorial yang sama terus menerus. Akan ada saatnya seseorang bosan dan mencari video lain yang berbeda. Kalau kamu perhatikan, channel Tasya Farasya sendiri memiliki salah satu konten bernama "rahasia make up MUA hits" yang berhasil ditonton jutaan orang.

Jadi, jika kamu memiliki ide berbeda yang belum atau masih sedikit orang mencoba, jangan sungkan untuk ditampilkan di laman channel kamu ya! 

6. Promosi

8 Tips Sukses Menjadi Seorang Beauty Vlogger Fenomenalunsplash.com/jjying

Ada banyak cara mempromosikan sebuah video kepada khalayak, misalnya kamu bisa meminta teman terdekatmu untuk menonton dan memberikan masukan. Membagikan link secara rutin di media sosial juga cukup berpengaruh lho!

7. Giveaway

8 Tips Sukses Menjadi Seorang Beauty Vlogger Fenomenalunsplash.com/donangel

Sebagian besar orang suka berkompetisi, dan giveaway menjadi salah satu event yang paling dicari. Sebagai pemula, untuk mencari penonton atau subscriber, kamu bisa menggunakan cara ini. Tidak perlu menghadiahkan sesuatu yang besar, cukup hal sederhana tapi berguna.

8. Terus belajar

8 Tips Sukses Menjadi Seorang Beauty Vlogger Fenomenalunsplash.com/jonasjacobsson

Meski kamu kini sudah memiliki channel sendiri dan beberapa video, tidak berarti kamu menutup mata untuk berhenti menonton video orang lain. Semakin banyak kamu menonton video berkualitas, maka kamu akan semakin tahu di mana letak kekurangan atau kesalahan pada channel kamu.

Sudah siap jadi beauty vlogger fenomenal?

Baca Juga: 6 Aktris Indonesia yang Terjun Jadi Beauty Vlogger, Kece Abis!

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya