5 Pantangan dalam Merawat Pakaian Berbahan Plisket

Pakaian berbahan plisket memiliki penampilan khas berupa lipatan-lipatan kecil yang menarik. Biasanya kain plisket lebih umum dijumpai dalam pakaian berupa rok, celana, dress, bahkan hijab sekalipun supaya lebih bergaya.
Namun merawat pakaian plisket sedikit berbeda dengan kain-kain lainnya. Supaya lipatannya awet dan bagus, sebaiknya ikuti lima pantangan merawat pakaian plisket ini.
1. Jangan diperas terlalu kuat saat dicuci
Jangan diperas terlalu kuat ketika hendak mencuci pakaian berbahan plisket. Sebab perasan yang sangat keras bisa merusak tatanan lipatan plisket sehingga semakin lama lipatannya jadi semakin memudar. Sebaiknya peras pakaian berbahan plisket dengan lembut supaya bentuknya tidak banyak berubah.
2. Jangan dicuci dengan air terlalu panas
Saat mencuci plisket, hindari kebiasaan mencuci dengan air terlalu panas. Meski ampuh untuk mengurangi noda membandel, tetapi mencuci pakaian berbahan plisket menggunakan air panas terus menerus bisa merusak bahan tersebut. Bahkan lipatannya bisa tidak tegas lagi.
Baca Juga: 9 Ide OOTD Padukan Rok Plisket Casual untuk Hijabers
3. Hindari mesin pengering otomatis
Editor’s picks
Menggunakan mesin pengering otomatis sebetulnya tidak terlalu direkomendasikan untuk pakaian berbahan plisket. Sebab mesin bekerja agak keras sehingga rentan membuat lipatannya rusak. Sebaiknya jemur pakaian berbahan plisket dengan memanfaatkan sinar matahari agar kering secara alami.
4. Perhatikan suhu setrika supaya tidak terlalu tinggi
Bila takut lipatan plisket akan cepat berubah atau memudar, sebaiknya hindari menyetrika pakaian dengan bahan tersebut secara langsung. Terlebih jika setrikaan disetel dengan suhu panas cukup tinggi. Gunakan suhu yang lebih rendah atau sedang untuk memastikan bagian plisket menjadi rapi namun tidak acak-acakan.
5. Jangan mengabaikan instruksi label
Jangan mengabaikan intruksi perawatan yang terletak di antara label pakaian, termasuk pakaian berbahan plisket. Kamu bisa mengetahui bagaimana seharusnya plisket dirawat melalui catatan yang ada di tag tersebut. Periksa secara seksama untuk mengetahui perawatan terbaik bagi bahan plisket supaya tidak gampang rusak.
Plisket merupakan salah satu model tampilan kain pada suatu pakaian yang umum dijumpai pada rok, celana, baju, hijab, dan sebagainya. Penampilan yang khas tersebut membuat perawatan pakaian plisket harus maksimal, di antaranya dengan menerapkan lima tips di atas.
Baca Juga: 9 Ide Padu Padan Rok Plisket dan Hijab, Modis untuk Segala Usia
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.