Rutinitas Kecantikan Perempuan saat Berolahraga, Tetap Pakai Makeup!

Rahasia agar tampak menarik bahkan saat sedang olahraga

Pasca-pandemik COVID-19, kesadaran akan kesehatan tubuh meningkat secara signifikan. Hal ini bisa dilihat dari tingginya asumsi masyarakat, termasuk perempuan Indonesia, dalam mencoba berbagai jenis olahraga

Fenomena tersebut tentunya memicu tren fashion untuk olahraga, didukung pula oleh munculnya beragam merek sportswear. Gak hanya itu, muncul juga berbagai kebiasaan para perempuan saat olah tubuh. Yuk, simak beberapa rutinitas kecantikan para perempuan Indonesia saat berolahraga menurut survei ZAP Beauty Index 2024!

1. Mengenakan pakaian yang menarik saat berolahraga

Rutinitas Kecantikan Perempuan saat Berolahraga, Tetap Pakai Makeup!Ilustrasi berolah raga. (Pexels.com/RF._.studio)

Mayoritas perempuan memang dikenal memiliki ketertarikan yang tinggi untuk selalu tampil menawan dan prima setiap saat. Hanya saja muncul pertanyaan, apakah perempuan Indonesia benar-benar memperhatikan penampilannya saat berolahraga?

Survei milik ZAP Beauty Index melaporkan, bahwa 89,4 persen perempuan Indonesia memilik untuk tetap dress up atau memilih pakaian yang menarik sebelum berolahraga. Mereka kerap memadupadankan gaya pakaian olahraga meski beraktivitas fisik di bawah terik matahari. Hanya sekitar 10,6 persen perempuan yang merasa tidak perlu memedulikan gaya pakaian saat olahraga.

Baca Juga: 7 Alasan Perempuan Menjauh padahal Awalnya Lebih Dulu Mendekatimu

2. Tetap memakai makeup walau berkeringat saat olahraga

Rutinitas Kecantikan Perempuan saat Berolahraga, Tetap Pakai Makeup!ilustrasi olahraga (Freepik.com/ jcomp)

Di saat yang bersamaan, sebagian perempuan Indonesia juga menganggap sekadar memilih pakaian olahraga yang menarik saja gak cukup. Mereka berpendapat bahwa makeup juga jadi hal yang gak boleh ketinggalan saat ingin berolahraga.

Diketahui, bahwa 1 sampai 4 perempuan Indonesia menggunakan makeup selama berolahraga, sebanyak 23,1 persen berdasarkan survei. Meskipun begitu, tipe makeup yang cenderung dipilih adalah light makeup sehingga wajah tidak akan terlihat menor sekaligus gak terlihat pucat pula.

3. Alasan perempuan ingin tampil menarik saat berolahraga

Rutinitas Kecantikan Perempuan saat Berolahraga, Tetap Pakai Makeup!ilustrasi perempuan sedang berolahraga (unsplash.com/ŞULE MAKAROĞLU)

Bukan tanpa alasan, tentu saja ada banyak faktor yang membuat perempuan ingin tampil menawan saat sedang berolahraga. Berikut adalah beberapa faktor pemicu rutinitas kecantikan perempuan Indonesia ketika olah tubuh:

  • Percaya Diri: Terlihat baik dapat meningkatkan rasa percaya diri, yang juga dapat meningkatkan pengalaman secara keseluruhan dan motivasi untuk berolahraga.
  • Interaksi Sosial: Gym dan tempat olahraga lainnya merupakan lingkungan sosial bagi banyak orang. Terlihat menarik dapat membantu perempuan merasa lebih nyaman dan percaya diri saat berinteraksi dengan orang lain, baik itu berkenalan dengan teman baru atau berbincang dengan kenalan.
  • Motivasi: Berpakaian dengan atasan olahraga yang menarik bisa menjadi motivasi dan membuat perempuan merasa lebih antusias untuk berolahraga. Hal ini dapat menjadi pengingat akan tujuan kebugaran mereka dan mendorong mereka untuk lebih keras saat berlatih.
  • Manfaat Kesehatan: Merasa baik tentang penampilan dapat memiliki efek positif pada kesehatan mental, yang pada gilirannya dapat mendukung kesejahteraan secara keseluruhan dan ketaatan terhadap gaya hidup sehat, termasuk berolahraga secara teratur.

Nah, itulah tadi informasi seputar beauty routine para perempuan Indonesia saat berkegiatan olahraga. Perlu diingat, bahwa rutinitas tersebut dilakukan agar perempuan dapat merasa percaya diri, nyaman, dan aman saat sedang berolahraga. Kamu salah satu yang juga melakukannya gak?

Baca Juga: 5 Tips Menemukan Tunik yang Sesuai bagi Perempuan Bertubuh Mungil

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya