10 Ide OOTD Bertema Monokrom ala BLACKPINK, Stylish & Gak Monoton!

Girly hingga boyish ada semua nih! 

Gaya monokrom seringkali menjadi favorit karena warna yang dipilih adalah warna dengan gradasi yang sama atau warna yang memiliki kesan netral terhadap warna lain. BLACKPINK yang merupakan girl group KPop terpopuler saat ini pun juga tak ketinggalan mengenakan outfit dengan tema tersebut.

Yuk, simak sepuluh mix and match yang pernah dilakukan oleh mereka! Bisa kamu contek untuk OOTD karena padu padan yang dilakukan oleh girl group ini tergolong simpel namun tetap stylish!

1. Bagi kamu yang menyukai penampilan all-black, kamu bisa meniru gaya sederhana ala Jisoo dengan memadukan T-shirt hitam dengan high waist jeans berwarna senada

10 Ide OOTD Bertema Monokrom ala BLACKPINK, Stylish & Gak Monoton!Instagram.com/sooyaaa__

2. Untuk tampilan yang lebih sporty, cobalah untuk memadukan T-shirt putih bareng legging dan jaket hitam

10 Ide OOTD Bertema Monokrom ala BLACKPINK, Stylish & Gak Monoton!Instagram.com/sooyaaa__

3. Blouse putih dan denim short akan membuat penampilanmu saat jalan bareng si dia menjadi lebih manis

10 Ide OOTD Bertema Monokrom ala BLACKPINK, Stylish & Gak Monoton!Instagram.com/sooyaa__

4. Simple but chic, kamu pun bisa memilih padu-padan kemeja oversize dengan kerah v-neck dan celana berpotongan boot cut seperti Jennie!

10 Ide OOTD Bertema Monokrom ala BLACKPINK, Stylish & Gak Monoton!Instagram.com/jennierubyjane

5. Ingin penampilan yang lebih classy? Gampang kok. Pakai saja T-shirt putih dan jeans hitam, lalu tambahkan jaket abu-abu mengkilat untuk outernya

10 Ide OOTD Bertema Monokrom ala BLACKPINK, Stylish & Gak Monoton!Channel-korea.com
dm-player

Baca Juga: 10 OOTD ala Amanda Rawles, Menawan Meski Tak Selalu Bergaya Feminin

6. Kali ini ada Rose yang tampak cute karena melakukan mix and match antara inner hitam dan denim skirt dengan fluffy jacket berwarna putih

10 Ide OOTD Bertema Monokrom ala BLACKPINK, Stylish & Gak Monoton!Instagram.com/roses_are_rosie

7. Atasan putih yang bermodel sabrina akan membuat gayamu tampak swag ketika kamu memadukannya bersama celana olahraga berwarna serupa seperti ini

10 Ide OOTD Bertema Monokrom ala BLACKPINK, Stylish & Gak Monoton!Instagram.com/roses_are_rosie

8. Selanjutnya, Lisa yang dikenal boyish memilih T-shirt oversize putih untuk dipadukan dengan celana dan beanie hitam

10 Ide OOTD Bertema Monokrom ala BLACKPINK, Stylish & Gak Monoton!Twitter.com/n2g_Ng_J165227L

9. Meskipun begitu, Lisa juga bisa tampil feminin ketika tampil dengan paduan antara blouse putih, blazer bermotif garis, dan juga rok lipit pipih berwarna abu-abu

10 Ide OOTD Bertema Monokrom ala BLACKPINK, Stylish & Gak Monoton!Instagram.com/lalalalisa_m

10. Tampilan Lisa dengan turtleneck dan rok bling-bling dapat kita tiru sebab mix and match outfit tersebut sangat sederhana namun justru bisa memberi kesan glamour

10 Ide OOTD Bertema Monokrom ala BLACKPINK, Stylish & Gak Monoton!Instagram.com/lalalalisa_m

Nah, itulah 10 gaya monokrom ala BLACKPINK. Menawan semua ‘kan? Jadi, gaya mana nih yang mau kamu contek?

Baca Juga: 10 OOTD ala Han Yoo Ra, Eonni Cetar Referensi Gaya Millennials

Nunung Munawaroh Photo Verified Writer Nunung Munawaroh

Anyeong!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya