“Saya rasa pemilik kuku pendek harus mencoba tren ini. Garis vertikal adalah cara yang bagus untuk memperpanjang kuku secara visual,” ucap Molly Romah, kepala penata kuku di Chillhouse, dilansir Real Simple.
Nail Contouring: Tren Manikur yang Bikin Ilusi Kuku Lebih Panjang

- Teknik nail contouring adalah seni menipu mata menggunakan cat kuku untuk menciptakan ilusi kuku lebih panjang.
- Sebelum menerapkan nail contouring, persiapkan kutikula dan pilih kombinasi warna kuteks yang tepat.
- Langkah-langkah membuat nail contouring di rumah meliputi penggunaan lapisan dasar, warna solid, pembuatan garis vertikal, dan top coat.
Kamu mungkin sudah cukup familier dengan kontur hidung dan pipi. Namun, pernahkah kamu membayangkan jika teknik ini diterapkan pada kuku? Ya, tren manikur ini dikenal sebagai nail contouring, yaitu trik nail art yang bertujuan untuk membuat jari-jari tampak lebih ramping dan kuku terlihat lebih panjang.
Nail contouring dianggap efektif bagi pemilik kuku pendek yang ingin kukunya terlihat panjang tanpa perlu memakai kuku palsu. Teknik ini bekerja dengan cara membuat kuku tampak presisi tanpa mengubah bentuk kuku asli. Daripada penasaran, yuk simak penjelasan lebih jauh tentang nail contouring di bawah ini!
1. Apa itu teknik nail contouring?

Dikutip dari New Beauty, Sofiia Mazur, seorang seniman kuku profesional, mengatakan bahwa nail contouring pada dasarnya adalah seni menipu mata menggunakan cat kuku. Seperti ketika kamu melakukan kontur pada riasan yang menonjolkan tulang pipi dan membuat hidung tampak mancung, nail contouring menciptakan ilusi kuku lebih panjang hanya dengan memoleskan kuteks.
Menurut Mazur, ini merupakan teknik nail art yang menyenangkan. Sebab, kamu masih bisa membuat kreasi atau desain unik pada kuku. Teknik ini juga berfokus pada palet warna gelap di tengah kuku membentuk garis vertikal, sementara di bagian dasarnya menggunakan warna yang lebih lembut.
2. Hal yang perlu disiapkan sebelum menerapkan nail contouring

Bagi kamu yang tertarik membuat nail contouring, cara penerapannya cukup sederhana. Akan tetapi, ada dua hal yang harus disiapkan supaya hasil nail art gak gagal, antara lain:
- Perawatan kutikula: Sebenarnya, perawatan kutikula perlu dilakukan sebelum memulai teknik manikur apa pun. Langkah ini bertujuan untuk membantu menciptakan tampilan kuku yang lebih bersih dan siap dihias. Waktu terbaik mempraktikkannya adalah seusai mandi, saat kulit masih lembap. Kamu bisa mendorong kutikula dengan hati-hati ke belakang. Lalu, oleskan minyak pelembap pada jemari.
- Pilihan warna: Setelah perawatan kutikula, lanjut menuju tahap pemilihan warna kuteks. Dilansir New Beauty, Valeriia Telemaniuk, seorang seniman kuku profesional, menyarankan agar memilih kombinasi yang tepat. Misalnya, warna nude atau blush, transparan, dan natural lainnya yang dipadukan dengan warna cerah ataupun gelap untuk menghasilkan efek kontras.
3. Cara membuat nail contouring di rumah

Berikut ini langkah-langkah membuat nail contouring yang bisa kamu terapkan di rumah:
- Oleskan lapisan dasar: Lapisan dasar dapat menciptakan permukaan yang halus dan memberikan tempat bagi cat kuku untuk menempel.
- Gunakan warna solid: Pilih cat kuku warna netral, nude, atau soft di seluruh kuku, kemudian biarkan mengering selama beberapa menit.
- Buat garis: Buat garis vertikal di bagian tengah kuku menggunakan kuas tipis supaya gak berantakan. Pilih warna gelap untuk menonjolkan garis tersebut.
- Lapisi dengan top coat: Sebagai sentuhan akhir agar kuku tampak berkilau alami, kamu bisa mengoleskan top coat di atas kuku.
Demikianlah penjelasan mengenai nail contouring, tren manikur yang bikin ilusi kuku lebih panjang. Jangan ragu mencobanya agar kamu bisa tampil trendi sepanjang tahun ini!










![[QUIZ] Pilih Sahabat Upin Ipin Kesukaan, Kamu Aslinya Jago di Bidang Olahraga Atau Seni?](https://image.idntimes.com/post/20250530/img-20250530-205757-a4e4cddefdae713cd1a3efe97f21f1d1-bbcab86100b55cd45d995c1c12e6c570.jpg)







