Mengenal Teknik Moisture Sandwich dan Manfaatnya bagi Kulit

Sudah pernah mendengarnya belum?

Kulit membutuhkan hidrasi yang cukup agar terlihat lebih sehat dan terhindar dari yang namanya kerusakan. Untuk membantu hidrasi yang tepat, dibutuhkan berbagai kandungan yang didapatkan dari berbagai produk skincare, mulai toner, serum, hingga moisturizer.

Guna menjawab kebutuhan hidrasi kulit, ada salah satu teknik yang dapat menjadi pilihan, yakitu moisture sandwich. Jika kamu baru mendengarnya, yuk simak ulasan tentang teknik satu ini!

1. Apa itu moisture sandwich?

Mengenal Teknik Moisture Sandwich dan Manfaatnya bagi Kulitilustrasi teknik moisture sandwich (pexels.com/Ivan Samkov)

Beberapa waktu belakangan, teknik moisture sandwich memang tengah ramai dibicarakan masyarakat. Di berbagai platform seperti TikTok hingga Instagram, teknik ini terus direkomendasikan karena tujuan penggunaannya yang membuat kulit seseorang lebih terhidrasi dengan cepat.

Moisture sandwiching mengacu pada proses penerapan produk di atas kulit lembap untuk memastikan kulit tetap terhidrasi,” kata Dr. Carl Thornfeldt, dokter kulit klinis bersertifikat dan pendiri Epionce, dikutip The Zoere Port.

Sesuai dengan namanya, sandwich moisture, penggunaan produk pelembap ini dilakukan secara berlapis-lapis. Misalnya, ketika penggunaan toner atau face mist terlebih dahulu, lalu ditumpuk dengan serum hingga kembali dilapisi lagi dengan moisturizer. Melalui teknik tersebut, kulit yang lembap lebih mudah menyerap, sehingga memberikan lebih banyak manfaat terhadap kesehatan kulit.

2. Manfaat teknik moisture sandwich

Mengenal Teknik Moisture Sandwich dan Manfaatnya bagi Kulitilustrasi kulit lembab (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Tujuan utama dari penggunaan teknik moisture sandwich adalah melembapkan kulit. Tidak seperti menggunakan produk pelembap lainnya, di teknik ini kandungan yang terkunci di bawah kulit akan menjaga kelembapan dalam waktu yang cukup lama.

Itulah sebabnya, dengan menggabungkan krim, oil, pelembap, dan hidrator atau toner selalu menjadi pilihan bagi seseorang yang mengalami kulit kering. Teknik moisture sandwich juga pada akhirnya akan menghasilkan kulit yang lebih sehat dan bercahaya.

“Keseluruhan proses memberikan perlindungan pada kulit kering dan menjaga tekstur kulit tetap halus dibandingkan pelembap yang cenderung menguap dan tidak memberikan perbaikan tekstur sentuhan yang sama seperti yang kamu dapatkan dari minyak,” kata Dr. Loretta Ciraldo MD FAAD, Dokter kulit bersertifikat yang berbasis di Miami dan pendiri Dr. Loretta Skincare, dikutip The Zoere  Port. 

dm-player

Baca Juga: 5 Sabun Mandi dengan Manfaat Kelapa, Tuntaskan Kulit Kering!

3. Cara menerapkan teknik moisture sandwich ke dalam rutinitas perawatan kulit

Mengenal Teknik Moisture Sandwich dan Manfaatnya bagi Kulitilustrasi teknik moisture sandwich (pexels.com/Arina Krasnikova)

Dilansir The Zoere Port, Dr. Karyn Grossman, sebagai salah satu pendiri RAF FIVE dan dokter kulit selebriti, mengatakan bila metode sandwich memiliki konsep yang sama dengan mengoleskan lotion pada tubuh setelah mandi. Jadi, sebelum menerapkan teknik ini, hal pertama yang harus dilakukan adalah mencuci muka sampai bersih.

Setelah mencuci muka, keringkan kulit wajah menggunakan tisu. Lalu, mulailah dengan  pilihan berbahan dasar air dan ringan seperti toner yang menghidrasi, essence, atau face mist. Setelah itu, lanjutkan dengan serum penghidrasi yang mengandung gliserin atau hyaluronic acid. Kandungan ini akan menarik kelembapan ke lapisan terdalam kulit kamu sehingga membantu mempertahankan kelembapan di permukaan kulit.

Langkah selanjutnya,gunakan pelembap untuk menjaga hidrasi tahan lama dan akhiri dengan masker semalaman atau 15 menit untuk menghidrasi kulit secara mendalam. Hal terbaik dalam teknik ini adalah dapat disesuaikan sepenuhnya berdasarkan kebutuhan perawatan kulit kamu untuk mendapatkan hasil terbaik. 

4. Kulit yang cocok memakai teknik moisture sandwich

Mengenal Teknik Moisture Sandwich dan Manfaatnya bagi Kulitilustrasi jenis kulit lembab (pexels.com/Shiny Diamond)

Menggunakan teknik yang bertujuan untuk mengunci kelembapan sangat diperlukan bagi pemilik kulit kering dan sensitif. Sebab, dengan kelembapan tersebut, skin barrier mereka dapat tetap terjaga dan terhidrasi.

Namun, bagi pemilik kulit berminyak disarankan untuk tidak terlalu sering melakukannya. Pasalnya, minyak yang menumpuk pada kulit akan membuat jerawat lebih rentan terjadi.

“Pasien dengan kulit berminyak dan rentan berjerawat harus menghindari pelembap oklusif karena dapat memperburuk timbulnya jerawat,” kata Carmen Castilla, MD, dokter kulit bersertifikat yang berbasis di Kota New York, dilansir The Zoere Port. 

Berbagai manfaat yang ditawarkan menjadikan teknik ini cocok jadi inspirasimu dalam menjalani rangkaian skincare. Kamu berani coba, gak? 

Baca Juga: 5 Cara Mengetahui Undertone Kulit dengan Mudah, Jangan Keliru!

Nurul Huda Rahmadani Photo Verified Writer Nurul Huda Rahmadani

cats

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto

Berita Terkini Lainnya