Mengenal Treatment Salmon Sprem Injections dan Manfaatnya

Bisa jadi kunci dalam mengatasi penuaan

Dunia kecantikan terus berkembang seiring berjalannya waktu. Salah satunya mengenai tren perawatan kulit yang belum lama ini ramai dibicarakan usai teknik ini dilakukan oleh Jennifer Anniston, yakni Salmon Sperm Injections atau suntikan sperma salmon.

Teknik injeksi tersebut diyakini dapat memberikan manfaat yang luar biasa bagi kulit. Untuk membahasnya lebih lanjut, yuk simak ulasannya di bawah ini!

1. Apa itu metode Salmon Sperm Injections?

Mengenal Treatment Salmon Sprem Injections dan Manfaatnyailustrasi Salmon Sperm Injections (pexels.com/Karolina Grabowska )

Metode Salmon Sperm Injections secara sederhana dapat dikatakan sebagai suntikan sperma salmon. Artinya, DNA sperma ikan salmon yang telah diekstraksi akan menghasilkan PDRN dan ini menjadi bahan utama yang disuntikkan ke dalam kulit manusia.

Kandungan sperma ikan salmon ini telah begitu populer di Korea Selatan. Melihat bagaimana kepopuleran kandungan ini dan dampaknya terhadap kulit, membuat masyarakat dunia juga tertarik mencobanya.

“Tampaknya, mereka (Korea Selatan) selalu memiliki produk perawatan kulit yang paling laris,” Dr. Kenneth Beer, dokter kulit kosmetik di West Palm Beach, Florida, mengatakan kepada The Pos.

2. Cara kerja teknik Salmon Sperm Injections

Mengenal Treatment Salmon Sprem Injections dan Manfaatnyailustrasi Salmon Sperm Injections (pexels.com/SHVETS production)

Jika kamu tertarik menggunakan metode ini, hal yang pertama dokter kulit lakukan adalah melakukan anestesi. Setelah itu, dengan perlahan dokter akan menyuntikkan sperma salmon ke kulitmu dengan suntikan kecil dan tipis.

Suntikan sperma salon ini tidak secara kosmetik menutupi suatu masalah, seperti Botox. Setelah sperma salon memasuki kulit, mereka akan turun ke dermis dan secara aktif bekerja untuk memperbaiki sel-sel kulit yang rusak dan meningkatkan kemampuan produksi kolagen serta elastisitas pada kulit.

Meski demikian, metode ini tetap memberikan efek samping. Ada pun efek samping dari metode Salmon Sperm Injections adalah menimbulkan efek kemerahan, bengkak, hingga berdarah. Namun, semua efek samping tersebut akan terasa dua hingga empat hari saja.

Baca Juga: 5 Vitamin C untuk Setiap Jenis Kulit, Solusi Kulit Cerah Minim Iritasi

3. Awal mula tren ini terkenal

Mengenal Treatment Salmon Sprem Injections dan Manfaatnyailustrasi Salmon Sperm Injections (pexels.com/ANVA Marketing)

Awalnya, tren Salmon Sperm Injections ini bermula di Korea Selatan. Dilansir Beauticate, hal ini dilakukan oleh sebuah penelitian yang diterbitkan oleh International Journal of Cosmetic Science, di mana para peneliti menemukan bahwa kulit yang terpapar DNA yang diekstraksi dari sperma salmon memiliki kandungan air yang lebih tinggi, peningkatan elastisitas kulit, dan kadar kolagen yang lebih kuat. Penggunaan sperma salmon juga meningkatkan kemampuan kulit untuk memproduksi asam hialuronat sehingga memberikan kelembapan yang baik.

Berkat kekuatan sperma ikan salmon yang telah dibuktikan oleh data, perusahaan farmasi Korea Selatan pun memanfaatkan kandungan ini dan mulai memproduksi yang disebut Rejuran. Berbagai artis dunia pun berlomba-lomba mengikuti tren ini, termasuk Jennifer Anniston, yang akhirnya membuat masyarakat dunia ikut tertarik mencobanya.

4. Manfaat melakukan Salmon Sperm Injections

Mengenal Treatment Salmon Sprem Injections dan Manfaatnyailustrasi ikan salmon (pexels.com/ Deane Bayas)

Salmon menjadi salah satu ikan berkualitas yang sangat bermanfaat bagi tubuh manusia. Gak hanya itu, DNA salmon juga rupanya begitu terkenal di dalam dunia kecantikan, termasuk perawatan kulit wajah.

Sperma salmon ini bermanfaat untuk meningkatkan elastisitas kulit, mengencangkan kulit, menghidrasinya, memproduksi asam hialuronat hingga berujung pada mengatasi tanda penuaan. 

“(Sperma salmon) memiliki kualitas regeneratif yang kuat, tidak bekerja pada tingkat yang dangkal tetapi meresap jauh ke dalam kulit untuk bekerja dari dalam, mendorong pergantian sel yang, pada gilirannya, membantu mengencangkan kulit dan menjaga elastisitasnya,” menurut Peach & Lily, yang menjual Marine Jewel Capsule dari Shangpree, lini perawatan kulit dan spa yang berbasis di Seoul, dikutip New York Post.

Gak hanya itu, sperma ikan salmon juga akan meregenerasi sel-sel kulit dan pada gilirannya membantu mengobati bekas jerawat, mengencangkan pori-pori kulit, mencerahkan warna kulit, dan menghaluskan tekstur kulit. Teknik ini cocok banget bagi pemilik kulit jerawat dan sensitif.

“Sebuah penelitian yang dilakukan pada 2017 silam, menunjukkan bahwa sperma salmon membantu memperbaiki kerusakan sel, [mempercepat] penyembuhan luka, dan mengurangi peradangan. Penelitian lain menunjukkan bahwa protein yang ditemukan dalam sperma salmon membantu mengurangi tanda-tanda penuaan,” kata Beer, pendiri perawatan kulit ScientificRx dan direktur Cosmetic Bootcamp, dikutip New York Post.

Itu dia beragam fakta mengenai Salmon Sperm Injections yang saat ini berhasil menjadi salah satu tren perawatan kulit terkenal di dunia. Kamu tertarik mencobanya gak?

Baca Juga: 5 Jenis Perawatan yang Aman Dilakukan saat Hamil, Pernah Coba?

Nurul Huda Rahmadani Photo Verified Writer Nurul Huda Rahmadani

my words my existence

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto

Berita Terkini Lainnya