Ilustrasi memakai makeup (pexels.com/Polina Tankilevitch
Cara terbaik untuk mengaplikasikan sunscreen di bawah makeup ialah dengan layering. Carilah sunscreen dengan SPF minimal 30 yang ringan, non-komedogenik, dan tidak meninggalkan bekas putih atau residu berminyak atau mengilap.
"Sunscreen dengan tekstur seperti gel atau serum seringkali paling cocok digunakan di bawah riasan," imbuh Dr. Asmi Berry, DO, dokter kulit bersertifikat di Los Angeles, dikutip Byrdie.
Pastikan untuk menghindari sunscreen yang tebal dan berat dengan bahan-bahan yang melembutkan, karena jenis ini dapat menyebabkan riasan luntur atau menggumpal. Uji kecocokan produk pada lengan bagian dalam terlebih dahulu dan perhatikan apakah ada yang mengelupas atau terpisah.
Pada kulit yang bersih, oleskan sunscreen sebagai langkah terakhir dalam rutinitas perawatan kulit sebelum menggunakan riasan. Ratakan di bagian tengah hidung, pipi, dagu, dan dahi. Kemudian, gosokkan ke setiap area, rentangkan ke arah garis rambut, pelipis, telinga, dan leher.
Dr. Berry menyarankan untuk membiarkan suncreen menempel selama beberapa menit agar meresap, demi mencegah penggumpalan atau bercak. Selanjutnya, gunakan primer dengan SPF yang akan membantu riasan bertahan lebih lama sepanjang hari. Jika menggunakan kosmetik lain yang mengandung SPF, seperti foundation atau blush, aplikasikan layaknya menggunakan riasan biasa.
"Pastikan untuk menepuk-nepuk riasan dengan lembut daripada menggosoknya ke kulit agar sunscreen di bawahnya tidak rusak. Terakhir, gunakan bedak SPF atau setting spray untuk perlindungan ekstra," kata Dr. Berry.
Memadukan sunscreen konvensional di bawah riasan SPF adalah kombinasi yang disarankan. Ini dikarenakan makeup dengan kandungan SPF tidak akan memberi perlindungan yang cukup. Maka, pilih sunscreen dengan minimal SPF 30 sebelum memakai riasan. Jadi, kamu sudah paham penjelasan para ahli ini, kan?