9 Inspirasi OOTD ala Kathleen Carolyne, Pencinta Sneakers!

Semakin banyak web series Indonesia yang berkualitas dan layak ditonton. Salah satunya adalah series berjudul Teluk Alaska (2021). Series ini dibintangi oleh Syifa Hadju, Devano Danendra, dan beberapa aktris muda lainnya. Kathleen Carolyne juga turut dalam series ini, dan berkesempatan memerankan tokoh antagonis.
Kathleen adalah aktris yang kerap membintangi FTV. Gadis 19 tahun ini memiliki gaya busana yang kekinian, dan sneakers menjadi alas kaki favoritnya. Penasaran gimana OOTD-nya? Yuk, scroll ke bawah!
1. Sleeveless top, celana lebar polos serta sneakers, memberikan kesan penampilan yang casual namun anggun
2. Kaos putih model dress dipadukan dengan sneakers warna senada, cocok untuk kamu yang suka OOTD sporty namun feminin
3. Gak harus heels atau sandal, sneakers juga bisa menjadi padanan yang oke untuk off shoulder top serta celana mint bermotif floral
4. Kathleen memadukan cropped top ungu pastel berdetail serut dengan celana pendek model asimetris warna putih. Kece!
5. Perpaduan outfit warna kontras antara navy dan pink, membuat penampilan Kathleen terlihat gak membosankan!
Editor’s picks
Baca Juga: 9 Inspirasi OOTD Raisa dengan Mini Dress, Pesonanya Manis!
6. Bergaya rebel, Kathleen memadukan sleeveless top kombinasi warna biru serta hijau, dengan denim overall biru tua
7. Gak harus berlengan, sleeveless top juga bisa jadi perpaduan yang oke untuk sleeveless jumpsuit bermotif plaid
8. Unik, Kathleen mengenakan spaghetti straps cropped top warna hijau emerald dengan rok brokat berdetail garis dan sneakers
9. Kathleen bergaya sporty dengan sweatshirt putih bergaris pink dengan hot pants warna biru tua, serta sneakers
Itulah 9 inspirasi OOTD ala Kathleen Carolyne. Meskipun dipadukan dengan sneakers, OOTD-nya tetap oke kan?
Baca Juga: 9 OOTD Couple Donna Agnesia dan Darius Sinathrya, Serasi nan Sehati!